Aziz, Abdul (2018) Analisis Penggunaan Media Sosial Instagram dan Pengaruhnya terhadap Business Performance Satisfaction (Studi Pada Pengusaha Kuliner di Kota Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Jumlah pengguna media sosial yang besar menjadi daya tarik tersendiri bagi pelaku usaha untuk mencari hingga menjaga hubungan baik dengan pelanggan melalui media sosial. Tidak hanya perusahaan besar, usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) pun turut memanfaatkan media sosial demi mendapatkan keuntungan, salah satunya UMKM bidang kuliner. Jumlah UMKM kuliner di Kota Malang saat ini sedang berkembang pesat membuat persaingan yang muncul di antara mereka cukup ketat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemanfaatan media sosial oleh UMKM kuliner terhadap kepuasan performa bisnis yang mereka rasakan. Penelitian ini juga mencari tahu pengaruh moderasi kemampuan sosial pengusaha dan/atau pegawai serta intensitas penjualan melalui media sosial terhadap hubungan pemanfaatan media sosial dengan kepuasan performa bisnis UMKM kuliner. Sebelum kuesioner penelitian disebarkan, dilakukan pilot study kepada 30 UMKM di Kota Malang. Hasil pengujian menunjukan satu item yaitu BP07 tidak valid, dan setelah menghapus item tersebut hasil reliabilitas menunjukan bahwa keseluruhan item penelitian telah reliabel. Selanjutnya dilakukan pengumpulan data dari 280 UMKM kuliner di Kota Malang dan hanya 86 yang bersedia menjadi responden. Enam di antaranya dapat dikatakan tidak layak sehingga akhirnya didapatkan 80 responden akhir dari penelitian ini. Data yang telah terkumpul kemudian akan dianalisis menggunakan regresi linier berganda. Pada hasil uji asumsi klasik ditemukan bahwa data penelitian bersifat normal, serta terbebas dari autokorelasi dan heteroskedastisitas. Meskipun data menunjukan gejala multikolinearisme, namun hasil tersebut dapat diabaikan karena model regresi melibatkan variabel interaksi. Hasil analisis regresi linier berganda menunjukan bahwa model regresi yang diajukan pada penelitian ini telah memenuhi goodness of fit. Selain itu penggunaan media sosial Instagram juga terbukti berpengaruh terhadap kepuasan performa bisnis. Kemampuan sosial pengusaha dan/atau pegawai UMKM sebagai variabel bebas juga positif berpengaruh terhadap kepuasan performa bisnis. Terakhir, dua variabel moderator yaitu kemampuan sosial dan tingkat penjualan melalui media sosial turut memengaruhi hubungan antara penggunaan media sosial dan kepuasan performa bisnis.
English Abstract
The big number of social media users is a big appeal for entrepreneurs to find and maintaining good relationship with customers through social media. Not only big companies, small and medium enterprises (SMEs) also use social media to get some benefits, one of them is culinary SMEs. The number of culinary SMEs is raising rapidly, causing the competition between them get tougher. The present study explored the influences of social media technology use towards business performance satisfaction felt by SMEs. This research also considerating the two moderating effects provided by SMEs owners and/or employees’ social competency and the intensity of sales generated from social media. Before the questionnaire is distributed, pilot study is done to 30 SMEs in Malang City. The results show that item BP07 is not valid thus should be deleted, then reliability test shows all items are reliable. Furthermore, data collection is conducted from 280 culinary SMEs whereas only 86 are willing to be respondents. Six of them are not fit to be respondents thus being eliminated. Collected data then analyzed using multiple linear regression. From the classical assumption test results, we concluded that whole research data are normal and free from autocorrelation and heteroscedasticity. Although results indicated the possibility of multicollinearity, it can be ignored because of the interaction variables. The results from multiple linear regression analysis shows that regression model proposed has met the goodness of fit. Results also shows that SMEs whose used social media Instagram tended to report higher business performance satisfaction. Furthermore the social competency of owners and/or employees as independent variables also has influences to business performance satisfaction. Two moderating variables, social competency and the social media sales intensity moderating the relation between social media technology use and business performance satisfaction.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FTIK/2018/461/051808066 |
Uncontrolled Keywords: | Manajemen Hubungan Pelanggan, Pemasaran Media Sosial, Usaha Mikro Kecil dan Menengah, Kemampuan Sosial, Pemanfaatan Media Sosial Customer Relationship Management, Social Media Marketing, Microenterprises, Social Competency, Social Media Technology Use |
Subjects: | 300 Social sciences > 381 Commerce (Trade) > 381.1 Marketing channels > 381.14 Retail channels by merchandising pattern > 381.142 Teleshopping > 381.142 028 5 Teleshopping (Computer applications) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 10 Apr 2019 02:19 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 01:34 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/161558 |
Preview |
Text
Abdul Aziz.pdf Download (2MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |