Muniroh, Khifdhotul (2020) Pengaruh Penambahan Tepung Daun Mengkudu Dalam Pakan Terhadap Performa Produksi Pada Ayam Arab Merah. UNSPECIFIED thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Ayam Arab yang dikenal di masyarakat ada dua jenis yaitu ayam arab putih (silver) ayam arab merah (gold). Ciri ciri ayam arab merah (gold) warna bulu merah keemasan dan bertotol totol hitam di bagian sayap dan paha. Komponen terbesar dari biaya produksi adalah pakan sebesar 60-70% dari total biaya produksi. Tingginya harga pakan mengharuskan peternak mencari pakan yang murah sehingga menghemat biaya pakan. Daun mengkudu merupakan salah satu limbah pertanian yang dapat diimanfaatkan menjadi tepung. Tepung daun mengkudu mengandung protein kasar 17,58% , bahan kering 88,19% , Abu 10,69% , Serat kasar 12,74% dan Lemak Kasar 4,11%. Penelitian dilaksanakan secara berkelompok selama 1 bulan pada tanggal 8 Oktober sampai dengan 7 November 2019 di Jl. Kendalsari gang V, Kelurahan Tulusrejo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Tepung daun mengkudu dilakukan analisis proksimat di Laboratorium Nutrisi dan Makanan Ternak Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya dan pakan basal dilakukan analisis proksimat di Laboratorium Pakan Dinas Peternakan Blitar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan pengaruh penambahan pakan tepung daun mengkudu dalam pakan dan mendapatkan level terbaik terhadap konsumsi pakan, berat telur, dan konversi pakan ayam arab merah. Manfaat dari penelitian ini untuk masyarakat khususnya peternak dan para peneliti sebagai penambah wawasan atau acuan tentang daun mengkudu yang dijadikan tepung sebagai tambahan pakan ayam arab merah. Materi penelitian yang digunakan pada penelitian adalah 48 ekor ayam Arab merah, berumur 28 minggu fase layer , dengan berat berkisar 1,5kg dan dipelihara selama 30 hari dengan 4 perlakuan dan 6 ulangan. Setiap ulangan terdiri dari 2 ekor dengan sistem pemeliharaan baterai. Masing-masing unit percobaan terdapat 2 ekor ayam Arab merah. Pakan basal yang digunakan diproduksi oleh PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk. Perlakuan pada penelitian ini adalah: P0 (Pakan basal + 0% Tepung daun Mengkudu, P1 (Pakan basal+ 0,20% Tepung daun mengkudu), P2 (Pakan basal + 0,30% Tepung daun mengkudu), P3 (Pakan basal + 0,40% Tepung daun mengkudu) . Variabel yang diamati yaitu konsumsi pakan, berat telur dan konversi pakan. Data penelitian yang didapat dianalisa dengan menggunakan Analysis of Variance (ANOVA) apabila hasil yang didapat memiliki perbedaan pengaruh yamg sangat nyata maka dilanjutkan dengan Uji Jarak Berganda Duncan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan tepung daun mengkudu dalam pakan memberikan pengaruh yang tidak nyata terhadap konsumsi pakan, berat telur dan konversi pakan. Rataan konsumsi pakan (g/ekor/minggu) yaitu P0 (988,9±114,6), P1 (946,3±92,71), P2 (986,9±190,1), P3 (1046±132,2). Rataan berat telur (g/butir) P0 (41,74±1,39), P1 (44±1,66), P2 (41,50±2,59) P3 (41,47±2,55). Rataan konversi pakan P0 (3,05±0,71), P1 (3,06±0,74), P2 (3,67±1,33), P3 (3,22±0,49). Berdasarkan hasil dari penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa penambahan tepung daun mengkudu dalam pakan ayam arab merah sebanyak 0%, 0,20%, 0,30%, 0,40% memberikan hasil tidak berbeda nyata terhadap konsumsi pakan, berat telur, dan konversi pakan. Disarankan untuk melakukan penelitian lebih lanjut mengenai tepung daun mengkudu dalam pakan sebanyak 0%, 0,20% , 0,30% , 0,40% terhadap performa produksi pada ayam Arab merah dengan jangka waktu penelitian yang lebih panjang.
English Abstract
This experiment aims to determine and explain the effect of the addition of noni leaf meal in feed on feed consumption, egg weight and feed conversion in red Arabic chickens. The ingredients used were 48 of red arab chickens and for 4 weeks of data collection. The experiment was analyzed using a completely randomized design (CRD) with 4 treatments and 6 replications in each treatment and each replication used 2 red arabic chickens. The treatments were given P0 (basal feed+ 0% noni leaf flour) P1 (basal feed + 0.20% noni leaf flour) P2 (basal feed + 0.30% noni leaf flour), P3 (basal feed + 0.40% Noni leaf flour feed). The results showed that the addition of noni leaf flour did not have a significant effect (P> 0.05) on feed consumption, egg weight and feed conversion. The conclusion of this study is the addition of noni leaf flour in red Arabic chicken feed as much as 0%, 0.20%, 0.30%, 0.40% gives the same results on consumption, egg weight and feed conversion.
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (UNSPECIFIED) |
---|---|
Identification Number: | 0520050077 |
Uncontrolled Keywords: | Egg weight, feed consumption, feed conversion, noni leaf flour, red arab chicken |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry > 636.5 Chickens and other kinds of domestic birds > 636.59 Other poultry > 636.597 Ducks > 636.597 3 Ducks (Care, feeding, training, veterinary medicine) |
Divisions: | Fakultas Peternakan > Peternakan |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 31 Jan 2021 14:22 |
Last Modified: | 25 Sep 2024 03:46 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/182338 |
![]() |
Text
fix-Khifdhotul Muniroh.pdf Download (1MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |