Analisis Pengaruh Lingkungan Kerja, Teknologi, dan Motivasi terhadap Kinerja Pekerja Lapang dalam Usahatani Hortikultura (Studi Kasus Pada UPT Pengembangan Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura Kebun Puspa Lebo, Sidoarjo, Jawa Timur)

Ashyanita, Rizky (2017) Analisis Pengaruh Lingkungan Kerja, Teknologi, dan Motivasi terhadap Kinerja Pekerja Lapang dalam Usahatani Hortikultura (Studi Kasus Pada UPT Pengembangan Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura Kebun Puspa Lebo, Sidoarjo, Jawa Timur). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

UPT Pengembangan Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura (PATPH) Kebun Puspa Lebo, Sidoarjo dalam mempertahankan kualitas hasil budidaya menetapkan standar-standar khusus dalam budidayanya. Sehingga pekerja lapang yang bekerja di UPT PATPH sangat menentukan keberlanjutan nasib dari UPT, karena pekerja lapang merupakan sumberdaya yang sangat berperan penting dalam pelaksanaan budidaya di UPT PATPH Kebun Puspa Lebo. Tujuan dari penelitian yang dilakukan yaitu untuk (1) mendeskripsikan masalah dan potensi yang ada di UPT PATPH Kebun Puspa Lebo, (2) mendeskripsikan lingkungan kerja dan teknologi di UPT PATPH Kebun Puspa Lebo, (3) mendeskripsikan motivasi dan kinerja pekerja lapang di UPT PATPH Kebun Puspa Lebo, (4) menganalisis pengaruh lingkungan kerja dan teknologi terhadap motivasi, (5) menganalisis pengaruh lingkungan kerja, teknologi, dan motivasi terhadap kinerja, dan (6) menentukan model pengaruh lingkungan kerja, teknologi, dan motivasi terhadap kinerja. Penelitian yang dilakukan adalah penelitian Explanatory Research (penelitian penjelasan) dengan menggunakan metode campuran (mix method). Penentuan lokasi dilakukan secara sengaja (purposive) di UPT PATPH Kebun Puspa Lebo, Sidoarjo. Metode penentuan responden mengunakan metode saturation sampling (jenuh). Alat analisis yang digunakan pada penelitian adalah tabel skoring dan analisis jalur (Path Analysis). Hasil dari penelitian ini yang pertama yaitu masalah yang ada adalah kurangnya motivasi pekerja lapang untuk berprestasi, kurangnya penguasaan teknologi pekerja lapang, dan indisipliner pekerja lapang. Potensi yang ada adalah tersedianya lahan yang luas dan tersedianya pekerja dalam jumlah banyak. Hasil yang kedua yaitu lingkungan non fisik dan fisik masuk dalam kategori tinggi. Teknologi untuk indikator kemanfaatan teknologi masuk kategori sedang, sedangkan kemudahan teknologi masuk dalam kategori sedang. Hasil ketiga yaitu motivasi untuk indikator kebutuhan akan afiliasi masuk dalam kategori tinggi, kebutuhan akan kekuasaan masuk dalam kategori sedang, sedangkan kebutuhan akan prestasi masuk dalam kategori rendah. Kinerja pada indikator kualitas dan kuantitas masuk dalam kategori tinggi, sedangkan ketepatan waktu masuk dalam kategori sedang. Hasil yang keempat didapatkan lingkungan kerja berpengaruh terhadap motivasi, namun teknologi tidak berpengaruh. Hasil yang kelima didapatkan lingkungan kerja tidak berpengaruh langsung terhadap kinerja tetapi berpengaruh tidak langsung terhadap kinerja melalui motivasi. Teknologi berpengaruh langsung terhadap kinerja dan motivasi juga berpengaruh langsung terhadap kinerja.

English Abstract

UPT Pengembangan Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura (PATPH) Kebun Puspa Lebo, Sidoarjo in maintaining the quality of cultivation estabilishes specific standards cultivation. So, the field workers who working in the UPT PATPH determine the sustainability of the fate of UPT, because the field workers very important resource in the cultivation in UPT PATPH Puspa Lebo Farm. Purpose of this research are (1) to describe the problem and potential in the UPT PATPH, (2) to describe the work environment and technology in the UPT PATPH, (3) to describe motivation and performance of field workers in the UPT PATPH, (4) to analyze the effect of work environment and technology to motivation, (5) to analyze the effect of work environment, technology, and motivation to performance, and (6) to determine the effect of work environment, technology, and motivation, to permormance model. The research is Explanatory Research by using mix method. Determine of location use purposive method in UPT PATPH Puspa Lebo Farm. determine of respondents use saturation samping. To analyze the result use tabel scoring and Path Analysis. The first result are problem in the UPT PATPH are lack of motivation of field workers for achievement, lack of technological mastery of field workers, and indisipliner of field workers. The potential is the availability of large land and the availability of workers in large quantities. The second result are non physical and physical environments included in the high category. Technologies for technology utilization indicators included in the medium category, while technologies eases comes in the medium category. The third result are motivation for afiliation needs indicator included in the high category, power needs included in the medium category, and achievement needs included in the low category. The fourth result are the result obtained by the work environment have an effect on the motivation, but technology has no effect on the motivatin. The fifth result are the result obtained by the working environment have no direct effect on performance but have indirect effect to the performance through motivation. Technology has a direct effect on performance an motivation also has a direct effect on performance.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2017/799/051711016
Uncontrolled Keywords: Lingkungan kerja, teknologi, motivasi, kinerja, pekerja lapang
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.3 Personnel management (human resource management) > 658.31 Elements of personnel management > 658.314 Motivation, morale, discipline
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 22 Dec 2017 06:05
Last Modified: 04 Nov 2024 03:40
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/7492
[thumbnail of RIZKY ASHYANITA.pdf] Text
RIZKY ASHYANITA.pdf

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item