Mutmainah, Iva Choirul (2017) Pengaruh Insentif Karyawan Terhadap Kepuasan Kerja Dan Kinerja Karyawan (Studi Pada Karyawan Auto 2000 Sutoyo Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan insentif karyawan (X), kepuasan kerja (Z), dan kinerja karyawan (Y); mengetahui dan menjelaskan pengaruh yang signifikan antara insentif karyawan (X) terhadap kepuasan kerja (Z); mengetahui dan menjelaskan pengaruh yang signifikan antara insentif karyawan (X) terhadap kinerja karyawan (Y); mengetahui dan menjelaskan pengaruh yang signifikan antara kepuasan kerja (Z) terhadap kinerja karyawan (Y). Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah explanatory research dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan AUTO 2000 Sutoyo Malang, yang berjumlah 174 orang. Untuk menentukan banyaknya sampel dari suatu populasi, jika ukuran populasinya diketahui maka rumus yang digunakan adalah rumus slovin, dengan bantuan rumus slovin diketahui ada 122 sampel dalam penelitian ini. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah proportional random sampling. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistic deskriptif dan analisis jalur dengan bantuan program SPSS Statistic versi 23.0 for windows. Berdasarkan hasil analisis jalur yang telah dilakukan, dapat diketahui bahwa insentif karyawan memiliki pengaruh positif signifikan terhadap kepuasan kerja dengan β sebesar 0,882, dengan thitung sebesar 20,460 dan probabilitas sebesar0,000 (p < 0,05). Insentif karyawan memiliki pengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan dengan β sebesar 0,359, dengan thitung sebesar 3,900 dan probabilitas sebesar 0,000 (p < 0,05). Kepuasan kerja memiliki pengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan dengan β sebesar 0,547, dengan thitung sebesar 5,932 dan probabilitas sebesar 0,000 (p < 0,05). Insentif karyawan memiliki pengaruh tidak langsung terhadap kinerja karyawan melalui kepuasan kerja. Hal ini dibuktikan dari hasil perhitungan Indirect effect (IE) dengan β sebesar 0,482. Pengaruh tidak langsung antara insentif karyawan terhadap kinerja karyawan melalui kepuasan lebih kuat dibandingkan dengan pengaruh secara langsung. Dapat disimpulkan bahwa semakin tinggi insentif karyawan yang diberikan akan semakin tinggi kepuasan kerjanya, maka dapat meningkatkan kinerja karyawan.
English Abstract
This Research aims to describe employee incentives (X), job satisfaction (Z), and employee performance (Y). To know and explain the significant influence between employee incentives (X) towards job satisfaction (Z); to know and explain the significant influence between employee incentives (X) towards employee performance (Y); and to know and explain the significant influence between job satisfaction (Z) towards employee performance (Y). Type of research used in this research is explanatory research with a quantitative approach. The population in this research are all employees AUTO 2000 SutoyoMalang, which amounted to 174 employees. To determine the number of samples from a population, if the population size is known then the formula is used slovin formula. Using slovin formula then there are 122 employees are used as samples in this research. The sampling technique used was proportional random sampling. The method of collecting data in this research is using questionnaires. The data analysis used are descriptive statistics and Path Analysis using SPSS program Statistic version 23.0 for windows. Based on path analysis results is known that employee incentives variable have a singificant and positif influence towards job satisfaction variabel with β = 0,882, tcount = 20,460h and probability = 0,000 (p < 0,05). Employee incentives have a significant and positif influence towards employee performance with β= 0,359, tcount = 3,900 and probability = 0,000 (p < 0,05). Job satisfaction have a significant and positif influence towards employee performance with β =0,547, tcount= 5,932 and probability = 0,000 (p < 0,05). Employee incentives have an indirect influence towards employee performance through job satisfaction. This proved by the calculation results of indirect effect with β = 0,482. Indirect influence between employee incentives towards employee performance through job satisfaction is stronger than direct influence. So, it can be concluded that the higher employee incentives are given that can make higher job satisfaction and can improve employee performance.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIA/2017/521/051706822 |
Uncontrolled Keywords: | insentif karyawan, kepuasan kerja, kinerja karyawan |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.3 Personnel management (human resource management) > 658.31 Elements of personnel management > 658.314 Motivation, morale, discipline > 658.314 2 Incentives |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 29 Nov 2017 07:34 |
Last Modified: | 15 Jun 2022 06:58 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/6215 |
![]() |
Text
IVA CHOIRUL MUTMAINAH.pdf Download (2MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |