Analisis Pengendalian Kualitas Proses Produksi Keripik Tempe Menggunakan Metode Six Sigma (Studi Kasus di UKM Putra Ridhlo Sanan, Malang)

Khulwani, Mohamad Bayu (2017) Analisis Pengendalian Kualitas Proses Produksi Keripik Tempe Menggunakan Metode Six Sigma (Studi Kasus di UKM Putra Ridhlo Sanan, Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

UKM Putra Ridhlo merupakan salah satu Usaha Kecil dan Menengah (UKM) yang terletak di Jalan Sanan No. 46 Kota Malang yang memproduksi keripik tempe dalam kemasan 100 gr. Produk keripik tempe yang dihasilkan UKM Putra Ridhlo pada saat ini masih mengalami permasalahan dalam hal kualitas, antara lain bentuk keripik tempe yang tidak bulat penuh, warna keripik tempe yang coklat kehitaman atau gosong, dan kerenyahannya berkurang disebabkan kemasan yang kurang tertutup rapat. Penelitian ini bertujuan mengetahui kapabilitas proses perajangan, penggorengan dan pengemasan pada produk keripik tempe serta menentukan faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya penyimpangan produk keripik tempe pada tahapan proses perajangan, penggorengan dan pengemasan. Penelitian ini menggunakan metode six sigma. Six sigma merupakan pemecahan masalah yang menggunakan data, pengukuran dan statistik untuk mengidentifikasi beberapa faktor penting yang mengurangi limbah dan cacat produk. Penerapan six sigma dalam penelitian ini hanya melakukan empat langkah yang Define, Measure, Analyze dan Improve. Perencanaan pada tahap improve dilakukan dengan menggunakan perhitungan FMEA (Failure Modes and Effect Analysis). Penilaian FMEA dilakukan oleh pemilik UKM selaku orang yang mengetahui penuh kondisi UKM Putra Ridhlo. Berdasarkan tabel perhitungan FMEA, kemudian disusun solusi atau saran perbaikan awal untuk mencegah masalah. Setelah diperoleh hasil perhitungan RPN, maka dilakukan usulan perbaikan. Rekomendasi tindakan untuk FMEA ini didapat 3 penyebab kegagalan tertinggi dari 14 jenis penyebab kegagalan yang ada. Kemudian 3 nilai RPN tertinggi akan dilakukan desain solusi untuk mengurangi atau mencegah cacat pada proses yang dihasilkan. Hasil penelitian menunjukkan UKM Putra Ridhlo memiliki indeks kapabilitas sigma pada proses perajangan, penggorengan, pengemasan dan proses produksi mempunyai nilai six sigma masing-masing sebesar 3,04, 3,19, 3,11 dan 3,57. Sedangkan untuk kapabilitas proses berupa final yield pada proses perajangan, penggorengan, pengemasan dan proses produksi mempunyai nilai masing-masing sebesar 81,55%, 86,35%, 89,3% dan 85,02%. Faktor dominan yang menyebabkan kecacatan pada keripik tempe 100 g adalah pisau kurang perawatan disebabkan karena pekerja jarang melakukan pembersihan pisau sebelum atau sesudah digunakan. Kurangnya instruksi kerja disebabkan pekerja tidak memperhatikan adanya instruksi kerja pada proses produksi sehingga sering terjadi kesalahan saat bekerja. Tidak disiplin disebabkan karena pekerja tidak mentaati aturan-aturan yang berlaku di UKM tersebut. Pekerja yang tidak disiplin ini menyebabkan beberapa proses yang tidak sesuai standar.

English Abstract

SME Putra Ridhlo is one of the Small and Medium Enterprises (SMES) which is located in the Way Sanan No. 46 Malang city that produce chips tempe in packaging 100 gr. Tempeh chips products produced by SME Putra Ridhlo at this time are still experiencing problems in quality, among others the form of tempeh chips not full round, tempeh chips color blackish brown or scorching, and crispness decreases because of the packaging that less closed the meeting. This research aims to know the capabilities of the chopping process, frying temperatures and on the product packaging tempeh chips and determine the factors that cause the deviation of cracker products tempe on the chopping process steps, frying and packaging. This research uses the method six sigma. Six sigma is a problem solving using data, measurement and statistics to identify some important factors that reduce waste and product defects. The implementation of six sigma in this research only perform four steps that Define, Measure, Analyze and receiving complain. Planning on receiving complain stage is done by using the calculation of FMEA (Failure Modes lines and Effect Analysis). FMEA assessment conducted by the owner of SMBS as people who know the full SME Putra Ridhlo condition. Based on the calculation of the FMEA table, then arranged the solution or suggestions for improvements early to prevent the problem. After obtained the results of the calculation of the RPN, then done the proposed improvement. Recommended actions for this FMEA acquired 3 causes the highest failure from 14 types of the cause of the failure. Then 3 the value of the highest RPN will be done by the design solutions to reduce or prevent defects in the process that produced. The results of the study showed SME Putra Ridhlo have sigma capability index on the chopping process, frying times, packaging and production process has a value of six sigma respectively 3.04, 3,19, 3,11 and 3.57. While for the capabilities of the process in the form of final yield on the chopping process, frying times, packaging and production process has value respectively 81,55%, 86,35%, 89,3% and 85,02%. The dominant factor that causes the defect on the chips tempe 100 g is the blade less maintenance due to the workers rarely do a cleaning blade before or after use. The lack of working instructions because the workers do not pay attention to the instructions work on the production process so that often an error occurred while working. Not discipline because the workers do not obey the rules that apply in the SMBS. Workers who do not have this discipline cause some process that is not according to the standard.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2017/404/051709251
Uncontrolled Keywords: Keripik Tempe, UKM Putra Ridhlo, Six Sigma Pengendalian Kualitas,
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 664 Food technology > 664.7 Grains, other seeds, their derived products > 664.72 Milling and milling products > 664.726 Nuts, legumes, other non-cereal seeds and theri flour, meals, by-products
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 24 Oct 2017 02:06
Last Modified: 07 Dec 2020 04:06
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/4240
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item