Pengaruh Penambahan Tepung Kunyit Kuning (Curcuma domestica) dan Kunyit Putih (Curcuma zedoaria) Terhadap Kualitas Internal dan Eksternal Telur Burung Puyuh (Coturnix coturnix japanica)

Pamungkas, Septyan Danar (2019) Pengaruh Penambahan Tepung Kunyit Kuning (Curcuma domestica) dan Kunyit Putih (Curcuma zedoaria) Terhadap Kualitas Internal dan Eksternal Telur Burung Puyuh (Coturnix coturnix japanica). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Ternak unggas merupakan ternak yang dapat menghasilkan telur dan juga daging. Telur merupakan produk peternakan yang memiliki nilai nutrisi yang tinggi misalnya yaitu protein. Konsumsi protein perkapita dari tahun 2014-2017 mengalami kenaikan tiap tahunnya. Salah satu unggas yang menghasilkan telur adalah burung puyuh. Kelebihan usaha beternak burung puyuh dibandingkan dengan beternak ayam petelur atau itik petelur yaitu mempunyai produksi telur yang tinggi. Burung puyuh dalam menghasilkan telur dipengaruhi oleh umur dari burung puyuh tersebut. Burung puyuh mengalami puncak produksi pada umur 4-5 bulan dengan produksi mencapai 98,5%. Konsumsi telur puyuh tahun 2016 sebesar 7,8 butir per kapita per tahunnya. Penelitian ini dilaksanakan secara berkelompok di peternakan burung puyuh milik Bapak Syamsul yang terletak di Desa Bunder RT.07/RW.02 Desa Ampeldento, Karangploso, Malang yang dilakukan pada bulan Oktober-November 2018. Analisis proksimat dilaksanakan di Laboratorium Pengujian Mutu dan Keamanan Pangan Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Brawijaya Malang. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh penambahan tepung kunyit kuning dan kunyit putih dalam pakan terhadap kualitas internal dan eksternal telur burung puyuh. Adapun manfaat dari penelitian ini yaitu sebagai bahan informasi dan kajian ilmiah tentang pemanfaatan tepung kunyit kuning dan kunyit putih sebagai feed additive alami dalam pakan terhadap kualitas internal dan eksternal telur burung puyuh. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 125 burung puyuh betina umur 14 hari yang dibagi dalam 5 perlakuan dan 5 ulangan, sehingga terdapat 25 unit kandang percobaan yang setiap unit diisi dengan 5 ekor burung puyuh. Perlakuan yang diberikan adalah sebagai berikut: P1 (Pakan basal + 20 g kunyit kuning), P2 (Pakan basal + 15 g kunyit kuning + 5 g kunyit putih), P3 ( Pakan basal + 10 g kunyit kuning + 10 g kunyit putih ), P4 ( Pakan basal + 5 g kunyit kuning + 15 g kunyit putih ), P5 (Pakan basal + 20 g kunyit putih). Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis ragam (ANOVA) dan dilanjutkan dengan Uji Jarak Berganda Duncan (UJBD). Variabel yang diukur yaitu berat telur, berat kerabang, indeks telur, haugh unit, indeks kuning telur, indeks putih telur dan indeks warna kuning telur. Analisis yang v digunakan adalah Analysis of Variance (ANOVA) dan jika terjadi perbedaan pengaruh yang nyata pada perlakuan dilanjutkan dengan uji Duncan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penambahan tepung kunyit kuning dan kunyit putih dalam pakan memberikan perbedaan pengaruh yang sangat nyata (P<0,01) terhadap bobot telur. Adapun hasilnya yaitu P1 = 10,31  0,26, P2= 8,57  0,37, P3= 9,81  1,02, P4= 8,94  0,36, P5= 11,39  0,47. Hasil penelitian juga memberikan perbedaan pengaruh yang tidak nyata (P>0,05) terhadap berat kerabang, indeks telur, HU, indeks kuning serta putih telur, dan indeks warna kuning telur. Adapun hasilnya yaitu nilai berat kerabang (g) yaitu P1 = 0,79  0,015, P2= 0,80  0,024, P3= 0,80  0,031, P4= 0,79  0,020, P5= 0,78  0,022. Nilai indeks telur (%) yaitu P1= 78  0,015, P2= 78  0,011, P3= 78  0,005, P4= 79  0,021, P5= 77  0,009. Nilai haugh unit (HU) yaitu P1 = 90,97  1,22, P2= 92,24  0,96, P3= 91,42  1,33, P4= 92,60 +/_ 1,11, P5= 91,07  1,64. Nilai indeks kuning dan putih telur masing-masing yaitu P1= 0,44  0,02, P2= 0,42  0,02, P3= 0,42  0,01, P4= 0,42  0,02, P5= 0,42  0,01 dan P1= 0,063  0,002, P2= 0,062  0,002, P3= 0,063  0,003, P4= 0,061  0,001, P5= 0,062  0,002. Nilai indeks warna kuning telur yaitu P1= 6,56  0,35, P2= 6,7  0,34, P3= 6,46  0,15, P4= 6,51  0,23, P5= 6,57  0,39. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan secara berkelompok dapat disimpukan bahwa penambahan tepung kunyit kuning dan kunyit putih memberikan perbedaan pengaruh yang sangat nyata terhadap berat telur dan memberikan perbedaan pengaruh yang tidak nyata terhadap berat kerabang, indeks telur, haugh unit, indeks kuning telur, indeks putih telur dan indeks warna kuning telur.

English Abstract

The purpose of the research was to evaluate the addition of Curcuma zedoaria and Curcuma domestica in feed on the internal and external qualities of quail eggs (Coturnix coturnix japonica). This study used 125 quails for 14 days and collection data in 1 week. The cage is equipped with a place to feed and drink, lamp, and egg holder. In 1000 grams of 2% turmeric basal feed was added with the composition of white turmeric and yellow turmeric in each different treatment. The design used completely randomized design (CRD) consisting of 5 treatments and 5 replications. Treatment is the addition of turmeric flour, P1 = basal feed + 20 g yellow turmeric flour, P2 = basal feed + 15 g yellow turmeric flour + 5 g white turmeric flour, P3 = basal feed + 10 g yellow turmeric flour + 10 g white turmeric flour, P4 = basal feed + 5 g yellow turmeric flour + 15 g white turmeric flour, P5 = basal feed + 20 g white turmeric flour. The results showed that firstly, 20 gram yellow turmeric (YT) addition can improve the external quail eggs quality particularly on egg mass (11,39±0,47). However, 10 gram YT and 10 gram WT addition, 5 gram YT and 15 gram WT, as well as indicated the similar effect on egg shell (0,80±0,031) and eggs index (79±0,021). Secondly, the adding of 20 gram YT, 15 gram YT and 5 gram WT, 10 gram YT and 10 gram WT addition, and the adding 5 gram YT and 15 gram WT had the same effect on internal quail eggs quality especially on HU (92,60±1,11), index of yellow eggs (0,44±0,02), index of white eggs (0,063±0,003), and index of yellow eggs colour (6,7±0,34), respectively.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FAPET/2019/492/051910265
Uncontrolled Keywords: quail, turmeric, egg of quail, the quality of egg
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry > 636.5 Chickens and other kinds of domestic birds > 636.51 Poultry for specific purposes > 636.514 2 Eggs / Birds--Eggs / Birds--Nests / Eggs--Production
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 23 Sep 2020 08:03
Last Modified: 23 Sep 2020 08:03
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/176830
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item