Ikhwan, Alvira Deimon (2019) Kajian Perbandingan Kasein dan Kitosan terhadap Karakteristik Sifat Fisiko Kimia Edible Film. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Edible film adalah lapisan tipis sebagai pengemas atau pelapis makanan yang sekaligus dapat dimakan dengan produk yang dikemas. Edible film memiliki fungsi sebagai pelindung produk makanan dari kerusakan sekaligus memperpanjang daya simpan. Edible film dengan bahan dasar kasein memiliki karakteristik yang tidak kompak, tidak elastis dan tidak transparan, sehingga perlu dilakukan penyempurnaan karakter fisik maupun fungsionalnya. Kitosan adalah salah satu jenis polisakarida yang dapat membentuk film dengan kuat. Penelitian ini merupakan salah satu cara untuk memperbaiki karakteristik fisik edible film kasein dengan menggunakan kitosan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan terbaik pada penggunaan kasein dan kitosan pada edible film yang ditinjau dari kadar air, ketebalan, swelling, dan transparansi. Hasil penelitian diharapkan dapat digunakan sebagai informasi tentang penggunaan kasein dan kitosan pada edible film. Materi yang digunakan adalah edible film dengan perbandingan kasein dan kitosan yang berbeda. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode percobaan laboratorium menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 5 ulangan, yaitu P1 tingkat perbandingan antara kasein dan kitosan sebesar 1 : 1, P2 dengan tingkat perbandingan sebesar 1 : 2, P3 dengan tingkat perbandingan sebesar 1 : 3 dan P4 dengan tingkat perbandingan sebesar 1 : 4. Variabel yang diukur adalah kualitas sifat fisikokimia berupa kadar air, ketebalan, swelling dan transparansi. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis ragam (ANOVA) dan dilanjutkan dengan Uji Jarak Berganda Duncan (UJBD) apabila terdapat perbedaan yang nyata maupun sangat nyata. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan kasein dan kitosan memberikan pengaruh yang sangat nyata (P<0,01) pada kadar air, swelling dan transparansi, namun tidak berpengaruh nyata (P>0,05) pada ketebalan. Nilai rataan kadar air berturut-turut adalah 40,79%, 35,63%, 32,93% dan 29,24%. Nilai rataan ketebalan berturut-turut 0,080 mm, 0,071 mm, 0,082 mm dan 0,083 mm. Nilai rataan swelling berturutturut adalah 36,26; 13,74; 6,35 dan 5,48. Nilai rataan tranparansi adalah 2,47; 0,63; 1,39 dan 0,80. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa perbandingan terbaik pada penggunaan kasein dengan kitosan pada edible film sebesar 1 : 4 yang memiliki rataan kadar air sebesar 29,24%, dengan ketebalan 0,083 mm, nilai derajat swelling sebesar 5,48 dan transparansi sebesar 0,80. Saran dari penelitian ini adalah agar melanjutkan penelitian lebih lanjut untuk menguji daya simpan dan kerusakan dari edible film kasein kitosan, serta pengaplikasian pada suatu produk pangan.
English Abstract
The research was to improved the physical characters of edible film with used casein and chitosan. The purpose of this research was to determine the best ratio of casein and chitosan on edible film that reviewed from water content, thickness, swelling and transparency. The method of this research was experimental that used completely randomized design with 4 treatments and 5 replications. The treatment were P1 with ratio 1 : 1 of casein and chitosan , P2 with ratio 1 : 2, P3 with ratio 1 : 3 and P4 with ratio 1 : 4. Variable that measured were water content, thickness, swelling and transparency. Data were analyzed by ANOVA and Duncan’s Multiple Range Test (DMRT) if the result had significantly difference or highly significant difference. The result showed that edible film casein chitosan had a highly significant difference (P<0.01) on water content, swelling and transparency but there was no significant difference (P>0.05) on thickness. The concluded that edible film casein and chitosan with ratio 1 : 4 was the best ratio with average 29.24% on water content, thickness 0.083 mm, swelling degrees value 5.48 and transparency 0,80.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FAPET/2019/477/051910250 |
Uncontrolled Keywords: | Phsycochemistry, edible film, casein, chitosan. |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 664 Food technology > 664.09 Packaging |
Divisions: | Fakultas Peternakan > Peternakan |
Depositing User: | soegeng Moelyono |
Date Deposited: | 28 Jul 2020 06:14 |
Last Modified: | 16 Aug 2020 02:33 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/176155 |
Actions (login required)
View Item |