Perbedaan Penurunan Kadar Glukosa Darah Sewaktu Antara Lansia yang Melakukan Senam Tera dan Senam Kebugaran Jasmani di Desa Girimoyo Karangploso Malang.

Rahmansyah, Tito Sri (2019) Perbedaan Penurunan Kadar Glukosa Darah Sewaktu Antara Lansia yang Melakukan Senam Tera dan Senam Kebugaran Jasmani di Desa Girimoyo Karangploso Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Melakukan aktivitas fisik dapat meningkatan pemakaian glukosa darah oleh otot yang aktif sehingga secara langsung dapat menyebabkan penurunan kadar glukosa darah yang dapat menurunkan resiko kejadian penyakit degeneratif salah satunya diabetes mellitus. Berbagai macam senam yang dilakukan lansia yaitu senam tera, senam kebugaran jasmani (SKJ), dan senam osteoporosis. Tujuan studi yaitu untuk mengetahui perbedaan penurunan kadar glukosa darah sewaktu antara lansia yang melakukan senam tera dan senam kebugaran jasmani. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu (quasy experiment). Menggunakan desain pre-test and post-test non-equivalent control grup. Penelitian ini melibatkan 48 responden dengan satu kelompok senam tera yang terdiri dari 27 orang dengan jumlah responden laki-laki sebesar 9 orang dan perempuan sebesar 18 orang, senam tera dilakukan dengan durasi 60 menit dan satu kelompok SKJ yang terdiri dari 21 orang dengan jumlah responden laki-laki sebesar 6 orang dan perempuan sebesar 15 orang, senam tera dilakukan dengan durasi 47 menit. Terdapat perbedaan penurunan yang signifikan pada kadar glukosa darah sewaktu sebelum dan sesudah melakukan senam tera (p = 0.00), terdapat perbedaan penurunan kadar glukosa darah sewaktu yang signifikan sebelum dan sesudah melakukan SKJ (p = 0.00), serta terdapat perbedaan penurunan kadar glukosa darah sewaktu yang signifikan antara lansia yang melakukan senam tera dan SKJ (p = 0.00). Baik senam tera dan SKJ dapat menurunkan kadar glukosa darah sewaktu, SKJ lebih signifikan dalam menurunkan kadar glukosa darah sewaktu.

English Abstract

Physical activity can increase the use of blood glucose by active muscles so that it can directly cause a decrease in blood glucose levels which can reduce the risk of degenerative diseases such as diabetes mellitus. Various kinds of gymnastics carried out by the elderly are tera gymnastic, physical fitness gymnastic, and osteoporosis gymnastic. The aim of the study was to determine the difference in decreasing blood glucose levels when among elderly people who did tera gymnastic and physical fitness gymnastic. This type of research is a quasy experiment. Using the design of the pre-test and post-test non-equivalent control group. This study involved 48 respondents with one tera gymnastic group consisting of 27 people with a number of male respondents of 9 people and women of 18 people, tera gymnastic is did with a duration of 60 minutes and one physical fitness gymnastic group consisting of 21 people with a number of male respondents of 6 people and women of 15 people, physical fitness gymnastic is did with a duration of 47 minutes. There was a significant difference in blood glucose levels when before and after doing senam tera (p = 0.00), there was a significant difference in the decrease in blood glucose levels before and after performing physical fitness gymnastic (p = 0.00), and there were differences in decreased blood glucose levels when significant between elderly who did tera gymnastic and physical fitness gymnastic exercises (p = 0.00). Both tera and physical fitness gymnastic exercises can reduce blood glucose levels when, physical fitness gymnastic is more significant in reducing blood glucose levels when.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2019/69/051909130
Uncontrolled Keywords: Lansia, Senam Tera, Senam Kebugaran Jasmani, Kadar Glukosa Darah Sewaktu, Elderly, Tera Gymnastic, Physical Fitness Gymnastic, Blood Glucose Level
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 613 Personal health and safety > 613.04 Personal health of people by gender, sex, or age group > 613.043 Personal health of specific age groups > 613.043 8 People in late adulthood
Divisions: Fakultas Kedokteran > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 26 Aug 2020 04:30
Last Modified: 19 Oct 2021 04:02
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/175572
[thumbnail of Tito Sri Rahmansyah.pdf]
Preview
Text
Tito Sri Rahmansyah.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item