Kepuasan Konsumen Terhadap Bauran Pemasaran (7P) Dengan Konsep Green Marketing di Kedai Kopi Kozi 7.0

Rahma, Rani Fitriya (2019) Kepuasan Konsumen Terhadap Bauran Pemasaran (7P) Dengan Konsep Green Marketing di Kedai Kopi Kozi 7.0. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pergeseran budaya minum kopi menjadikan konsumsi kopi dan kedai kopi terus meningkat. Strategi bauran pemasaran (7P) yang digunakan oleh suatu usaha merupakan salah satu faktor yang diperhatikan oleh konsumen dalam membeli sebuah produk. Adanya isu-isu global yang berkaitan dengan lingkungan serta kesadaran masyarakat terhadap dampak buruk sampah plastik menyebabkan banyak pelaku usaha yang memperbaiki strategi bauran pemasarannya agar lebih ramah lingkungan. Salah satu usaha yang memperbaiki bauran pemasarannya agar menjadi lebih ramah lingkungan yaitu kedai kopi Kozi 7.0. Konsep pemasaran hijau yang diterapkan oleh Kozi 7.0 hanya digunakan sebagai penciri dari kedai kopi tersebut, sehingga memiliki perbedaan dengan kedai yang lain. Salah satu konsep ramah lingkungan yang diterapkan yaitu, penggunaan sedotan alumunium. Namun, masih terdapat beberapa masalah yang timbul akibat perubahan strategi pemasaran yang dilakukan. Salah satunya yaitu konsumen merasa kurang nyaman dengan penggunaan sedotan yang terbuat dari alumunium. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menganalisis tingkat kepentingan dan kepuasan konsumen yang digunakan untuk perbaikan pada strategi pemasaran di Kozi 7.0 dengan menggunakan konsep pemasaran secara green marketing. Penelitian ini dilaksanakan mulai bulan Januari-Maret 2019. Metode penentuan lokasi penelitian dilakukan secara purposive, yaitu di Kozi 7.0 Kota Malang. Penelitian ini menggunakan teknik accidental sampling untuk penentuan responden yang berasal dari konsumen yang berkunjung ke Kozi 7.0 yaitu sebanyak 100 responden, sedangkan untuk responden yang berasal dari karyawan Kozi 7.0 peneliti menggunakan metode purposive yaitu wawancara kepada pemilik Kozi 7.0. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Importance Performance Analysis (IPA) dan Customer Satisfaction Index (CSI). Analisis tingkat kepentingan dan tingkat kinerja menggunakan (IPA) memiliki dua komponen yaitu analisis kuadaran dan analisis kesenjangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat enam indikator dari bauran pemasaran yang harus segera diperbaiki karena memiliki tingkat harapan yang tinggi namun tingkat kinerja rendah. Berdasarkan analisis kesenjangan hanya ada tiga indikator yang melebihi tingkat harapan konsumen. Artinya strategi bauran pemasaran yang dilakukan Kozi 7.0 masih harus terus diperbaiki dikarenakan dari 19 hanya tiga indikator yang mampu membuat konsumen puas. Hasil dari analisis CSI menunjukkan bahwa tingkat kepuasan konsumen di Kozi 7.0 berada pada kategori puas dengan persentase sebesar 63, 82 persen. Hal tersebut menunjukkan walaupun konsumen merasa puas namun tingkat kepuasan yang dirasakan tidaklah tinggi. Saran yang didapatkan berdasarkan hasil penelitian yaitu Kozi 7.0 sebaiknya segera melakukan perbaikan tata letak smooking area, pembenahan taman, membuat akun media sosial, melakukan pengawasan terhadap kinerja karyawan, dan memperbaiki penerangan.

English Abstract

Drinking coffee is become more habitual, it caused increasing of coffe consumption and increasing number of coffe shop in Indonesia. Strategy of marketing mix ( 7P ) used by an establishment is one of the factors that is considered by the consumer in purchasing a product. Global issues related to environmental and public awareness of the danger of plastic waste caused enterpreneurs of the coffee shop begin to concern to change their marketing mix into green marketing concept. Kozi 7.0 coffee shop is one of coffe shop in Malang city that has integrating green concept to their marketing mix. Kozi 7.0 coffee shops has started to reduce the used of plastic and papers. Marketing mix used in Kozi 7.0 just being characteristic of the shop, and just to distinguish the coffee shop with other coffee shop. One of the green concept in Kozi 7.0 is using stainless straw. But there are some problem caused marketing mix changes, there are some consumers feel uncomfortable when using stainless straw because they are still not used to it. A method of the determination respondents in this research, determined using accidental sampling method. Respondents were regular customers which were 100 respondents. The instruments of analysis used in this research were Importance Performance Analysis (IPA) and Customer Satisfaction Index (CSI). The analysis of the extent of the interest and the level of performance by using IPA had two components namely kuadaran analysis and gap analysis. The purposes of this reasearch are to repairing the marketing mix by green marketing concept in Kozi 7.0. The research results shown that there are six indicators of marketing mix that must be repaired, because the respondents have high hopes for the indicators but the performance are low. Based on the analysis of the gaps there are only three indicators that exceed the consumer expectations. It means that the mix marketing used in Kozi 7.0 must continue to develop, because from 19 indicators there are only three indicators that are capable of making consumers satisfied. The result of CSI analysis shows that the customer satisfaction in Kozi 7.0 is at the level of satisfied with the percentage of 63,82 percent. This results show, although consumers feel satisfied but the satisfaction level is not high enough. The suggestions based on this research are to improve the layout of the smooking area, redesign the garden, create a social media account, supervise the performance of the employees, and improve the lighting in Kozi 7.0.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2019/451/051907225
Uncontrolled Keywords: -
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.8 Managemet of marketing > 658.81 Sales management > 658.812 Customer relations
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 24 Aug 2020 07:05
Last Modified: 09 Nov 2022 03:45
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/173235
[thumbnail of Rani Fitriya Rahma.pdf] Text
Rani Fitriya Rahma.pdf

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item