Pengaruh On The Job Training dan Off The Job Training Terhadap Kemampuan Kerja dan Kinerja (Studi pada PT. Insastama, Pare-Kediri, Jawa Timur)

Ardian, Dimas Anugrah (2017) Pengaruh On The Job Training dan Off The Job Training Terhadap Kemampuan Kerja dan Kinerja (Studi pada PT. Insastama, Pare-Kediri, Jawa Timur). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel variabel coaching (X1), rotasi jabatan (X2), simulasi (X3), dan presentasi informasi (X4) secara bersama-sama dan parsial terhadap kemampuan kerja (Y1) dan kinerja karyawan (Y2). Jenis penelitian ini adalah Explanatory Research dengan pendekatan kuantitatif dan kuesioner adalah instrumen yang dipilih untuk melakukan penelitian. Penelitian dilakukan di PT. Insastama, Pare-Kediri yang memiliki karyawan sebanyak 193 orang. Secara propocionate stratified random sampling didapat sampel sebanyak 65 karyawan. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis Path. Hasil uji hipotesis yang telah dilakukan, dapat diketahui bahwa Coaching, Rotasi Jabatan, Simulasi, dan Presentasi Informasi secara simultan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Kemampuan Kerja Karyawan maupun Kinerja Karyawan. Untuk Kemampuan Kerja Karyawan besarnya sumbangan (kontribusi) variabel Coaching, Rotasi Jabatan, Simulasi, dan Presentasi Informasi terhadap Kemampuan Kerja Karyawan dapat dilihat dari nilai R Square yaitu sebesar 0,696. Artinya bahwa 69,6% variabel Kemampuan Kerja Karyawan akan dipengaruhi oleh variabel bebasnya, yaitu Coaching, Rotasi Jabatan, Simulasi, dan Presentasi Informasi. Sedangkan sisanya 30,4% variabel Kemampuan Kerja Karyawan akan dipengaruhi oleh variabel-variabel yang lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Sedangkan untuk Kinerja Karyawan Besarnya sumbangan (kontribusi) variabel Coaching, Rotasi Jabatan, Simulasi, Presentasi Informasi, dan kemampuan kerja Karyawan terhadap Kinerja Karyawan dapat dilihat dari nilai R Square yaitu sebesar 0,698. Artinya bahwa 69,8% variabel Kinerja Karyawan akan dipengaruhi oleh variabel bebasnya, yaitu Coaching, Rotasi Jabatan, Simulasi, Presentasi Informasi, dan Kemampuan Kerja Karyawan. Sedangkan sisanya 30,2% variabel Kinerja Karyawan akan dipengaruhi oleh variabel-variabel yang lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Berdasarkan permasalahan yang telah dirumuskan, hasil analisis dan pengujian hipotesis yang telah dilakukan pada bab sebelumnya, maka dari penelitian yang dilakukan dapat diambil kesimpulan, Hasil penelitian menunjukan bahwa variable Coaching, Rotasi Jabatan, Simulasi, Presentasi Informasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kemampuan kerja karyawan. Sedangkan variabel Coaching dan Presentasi Informasi berpengaruh positif dan ada pengaruh yang tidak signifikan terhadap Kinerja karyawan. Sedangkan variabel Rotasi Jabatan dan Simulasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan.

English Abstract

This research aims to examine coaching (X1), career rotation (X2), simulation (X3), and information presentation (X4) simultaneous to Employee’s Ability (Y1) and Employee’s Performance (Y2). The type of this research is Explanatory Research, with quantitative approach and questionnaire as the instruments the writer chooses to conduct this research with. The population of this research is workers at PT. Insastama, Pare-Kediri with 193 employees. With propocionate stratified random sampling the sample acquired are 65 persons. The data analysis methods used are descriptive analysis and Path analysis The result from Path analysis indicates that the independent variable, coaching (X1), career rotation (X2), simulation (X3), and information presentation (X4), both simultaneously and partially have positive impact and significant relationship with Employee’s Ability (Y1) and Employee’s Performance (Y2). Simultaneously, the value R Square is 0,696 or 69,6% while the rest of 30,4% influenced by variables outside independent variable in this research. Meanwhile the independent variable, coaching (X1), career rotation (X2), simulation (X3), and information presentation (X4), both simultaneously have positive impact and significant relationship with 0,698 or 69,8% while the rest of 30,2% influenced by variables outside independent variable in this research. Based on the results, it can be concluded from this analysis and hypothesis testing show coaching, career rotation, simulation, and information presentation have significant impact to Employee’s Ability. Meanwhile coaching and information presentation didn’t have significant impact to Employee’s Performance but career rotation and simulation have significant impact to Employee’s Performance.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2018/861/051810107
Uncontrolled Keywords: Coaching, Rotasi Jabatan, Simulasi, Presentasi Informasi, Kemampuan Kerja, Kinerja Karyawan-Coaching, Career Rotation, Simulation, Information Presentation, Employee’s Ability, Employee’s Performance
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.3 Personnel management (human resource management) > 658.31 Elements of personnel management > 658.312 Conditions of employment, performance rating, utilization of personnel > 658.312 4 Education and training
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 08 May 2019 01:22
Last Modified: 25 Oct 2021 06:13
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/162142
[thumbnail of Dimas Anugrah Ardian.pdf]
Preview
Text
Dimas Anugrah Ardian.pdf

Download (5MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item