Kualitas Kawasan Wisata Bunga Sidomulyo Kota Batu Berdasarkan Preferensi Masyarakat.

Astrini, AdeliaAyu (2016) Kualitas Kawasan Wisata Bunga Sidomulyo Kota Batu Berdasarkan Preferensi Masyarakat. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sejak dicanangkan sebagai kota wisata, Kota Batu terus mengembangkan potensi wisatanya terutama pada aspek wisata alam dan agrowisata. Tidak hanya perkebunan apel, subsektor pertanian lainnya seperti bunga potong (mawar, krisan dan gladiol) serta bunga hias dan sayur mayur menjadi potensi wisata yang mulai dimanfaatkan oleh penduduk setempat dan para petani. Melihat fenomena ini, Pemerintah Kota Batu menyusun Rencana Induk Pengembangan Desa Wisata dengan sembilan Desa Wisata yang sudah ada, dan 25 desa lainnya yang akan dikembangkan menjadi desa wisata. Penelitian yang akan dibahas berlokasi pada salah satu desa wisata di Kota Batu yaitu Desa Sidomulyo, yang memiliki potensi berupa budidaya bunga potong dan bunga hias. Desa ini telah dicanangkan sebagai desa wisata namun keberadaannya masih belum banyak diketahui masyarakat dan masih kurang mendapat perhatian, terutama terkait dengan fasilitas dan penataan kawasan, sehingga penelitian ini bertujuan untuk menata kawasan wisata bunga dengan mempertimbangkan preferensi dan keinginan masyarakat. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan teknik penelitian survey terhadap ketersediaan sarana wisata dan kebutuhan masyarakat. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kualitatif dalam menjelaskan kondisi eksisting kawasan dan metode kuantitatif dalam pengambilan data preferensi masyarakat lewat teknik survey. Data preferensi diolah menggunakan teknik weighed mean score (WMS) sehingga ditemukan kecenderungan preferensi yang kemudian dijadikan dasar perbaikan kualitas kawasan wisata bunga di Desa Sidomulyo. Analisis lingkungan fisik kawasan menunjukkan masih banyak elemen-elemen lansekap pada kawasan yang kurang, baik dalam kondisi, penataan maupun jumlahnya. Hasil analisis preferensi masyarakat disimpulkan sebagai berikut (1) Masyarakat setuju bahwa pemandangan alam pada kawasan merupakan daya tarik utama yang dapat dinikmati semua orang. Keindahan pemandangan alam juga terkait dengan suasana yang terbentuk di dalam kawasan yaitu suasana yang tenang, udara yang bersih dan sejuk serta skyline kawasan yang terlihat indah. Hal ini perlu didukung penataan tanaman dan kesatuan desain (unity) pada kawasan yang perlu ditingkatkan. (2) Aspek fasilitas dinilai baik oleh masyarakat, namun masih kurang perbaikan terkait kejelasan letak fasilitas dan tidak adanya pusat informasi, pos keamanan dan fasilitas umum kawasan lainnya. (3) Aspek infrastruktur dinilai buruk oleh masyarakat, terutama terkait lebar jalan, keberadaan parkir dan fasilitas bagi pejalan kaki, Elemen-elemen ini merupakan kebutuhan yang paling mendesak pada kawasan dan perlu diperbaiki. (4) Aspek aksesibilitas dianggap kurang oleh masyarakat, terutama pengunjung dengan tujuan wisata dan membeli bunga, sebab aksesibilitas menuju kawasan masih belum jelas dan mudah. (5) Aspek hospitality yang terkait langsung dengan elemen lansekap, mendapatkan nilai negatif yang menunjukkan kurangnya kelengkapan elemen lansekap pada kawasan studi, yang mempengaruhi kenyamanan dan keamanan pengunjung maupun pemilik usaha pada kawasan. Preferensi masyarakat secara umum yang ditunjukkan dengan pernyataan “Saya menyukai penataan Kawasan Wisata Bunga Sidomulyo saat ini” mendapatkan kecenderungan jawaban “biasa” dan “agak suka”, sehingga dapat dilihat bahwa secara keseluruhan penataan saat ini kondisinya tidak buruk namun memerlukan perhatian dalam bentuk penataan dan perbaikan pada beberapa aspek yang menunjang kawasan sebagai objek wisata agro. Selain itu perlu menonjolkan aspek daya tarik kawasan (attraction) sehingga kawasan ini nantinya lebih dikenal masyarakat luas.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2016/54/051601760
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 690 Construction of buildings
Divisions: Fakultas Teknik > Arsitektur
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 15 Mar 2016 08:31
Last Modified: 22 Oct 2021 05:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/144761
[thumbnail of 4-BAB_IV-1.pdf]
Preview
Text
4-BAB_IV-1.pdf

Download (4MB) | Preview
[thumbnail of 4-BAB_IV-2.pdf]
Preview
Text
4-BAB_IV-2.pdf

Download (4MB) | Preview
[thumbnail of 5-BAB_IV-1_Gambar_48.pdf]
Preview
Text
5-BAB_IV-1_Gambar_48.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 5-BAB_V.pdf]
Preview
Text
5-BAB_V.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 5-Daftar_pustaka.pdf]
Preview
Text
5-Daftar_pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 5-BAB_IV-1_Gambar_46.pdf]
Preview
Text
5-BAB_IV-1_Gambar_46.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 1-Cover_Daftar_Isi.pdf]
Preview
Text
1-Cover_Daftar_Isi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 2-BAB_I.pdf]
Preview
Text
2-BAB_I.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 2-BAB_II.pdf]
Preview
Text
2-BAB_II.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 3-BAB_III.pdf]
Preview
Text
3-BAB_III.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item