Analisis Kesadaran Merek Benih Jagung Hibrida (Kasus Di Desa Pesido, Kecamatan Jatiroto, Kabupaten Wonogiri)

Tukasa (2016) Analisis Kesadaran Merek Benih Jagung Hibrida (Kasus Di Desa Pesido, Kecamatan Jatiroto, Kabupaten Wonogiri). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Jagung merupakan salah satu tanaman pangan yang dapat mengambil peran dalam pembangunan sektor pertanian. Jagung sebagai tanaman pangan di Indonesia, menduduki urutan kedua setelah padi dalam hal luas panennya, luas panen padi pada tahun 2015 sebesar 14.115.475 Ha, sedangkan luas panen jagung sebesar 3.786.815 Ha (BPS, 2016). Meski demikian, jagung mempunyai peranan yag tidak kalah pentingnya dengan padi. Komoditas jagung tergolong komoditas yang strategis dan memiliki prospek yang cerah. Peningkatan kebutuhan jagung di dalam negeri berkaitan erat dengan perkembangan industri pangan dan pakan. Oleh sebab itu, upaya peningkatan produksi jagung perlu mendapat perhatian yang besar. Penelitian dilakukan di Kecamatan Jatiroto. Kriteria yang digunakan dalam pengambilan sampel wilayah yaitu bahwa Kecamatan tersebut merupakan daerah yang memiliki produktivitas jagung terbesar di Kabupaten Wonogiri sehingga terpilih Kecamatan Jatiroto. Tujuan penelitian ini adalah: 1. Menganalisis atribut-atribut produk benih jagung hibrida yang dipertimbangkan oleh petani jagung di daerah penelitian; 2. Menganalisis kesadaran mrek berdasarkan atribut terpilih produk benih jagung hibrida di daerah penelitian. Metode penentuan responden yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode non-probability sampling (pengambilan sampel secara tidak acak) dengan menggunakan teknik pengambilan sampel purposive sampling, dimana sampel dipilih berdasarkan karakteristiknya. Adapun karakteristik tersebut antara lain: pengguna produk benih jagung hibrida, terdaftar pada kelompok tani Sido Makmur I, berusia lebih dari 25 tahun, dan berdomisili di Desa Pesido. Pengambilan data dilakukan dengan wawancara menggunakan kuisioner dan alat peraga produk benih jagung hibrida. Analisis yang digunalkan adalah analisis deskriptif yang digunakan untuk mendeskripsikan tingkat kesadaran merek responden. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Atribut yang dipertimbangkan oleh petani jagung di Desa Pesido Kecamatan Jatiroto Kabupaten Wonogiri dalam membeli produk benih jagung hibrida ialah atribut harga, kualitas, kadaluarsa, bahan pengemas, nama baik perusahaan, label, dan umur panen. Merek yang memiliki tingkat Top of Mind paling tinggi adalah merek BISI-2 yaitu sebesar 86%. Merek yang memiliki tingkat Brand Recall paling tinggi adalah P21 sebesar 78% diikuti oleh merek Pertiwi 3 sebesar 72%, sedangkan merek yang memiliki tingkat Brand Recognition dan Unaware of Brand paling tinggi adalah merek NK22 sebesar 46% untuk Brand Recognition dan 54% untuk Unaware of Brand. Berdasarkan atribut terpilih yang dipertimbangkan oleh petani, maka perusahaan diharapkan agar dapat meningkatkan kualitas atribut-atribut dari produk benih jagung yang diproduksi, yaitu antara lain memperpanjang tanggal kadaluarsa, meningkatkan bahan pengemas, meningkatkan nama baik perusahaan, label dan umur panen produk benih jagung hibrida. Perusahaan juga diharapkan dapat mempertimbangkan harga yang ditetapkan untuk produknya sehingga petani dapat mempertimbangkan produk benih jagung tersebut dalam pembelian produk benih jagung.

English Abstract

Corn is one crop that can take a role in the development of the agricultural sector. Corn as a food crop in Indonesia, second only to rice in terms of area harvest, rice harvested area in 2015 amounted to 14,115,475 hectares, while the area of the corn harvest of 3,786,815 ha (CBS, 2016). However, corn has a role that can’t as important as rice. Corn classified as strategic commodity and has a bright prospect. The increase in corn demand in the country is closely related to the development of food and feed industry. Therefore, efforts to increase maize production should receive the most attention. The study was conducted in the Subdistrict Jatiroto. Criteria used in the sampling area is that the sub-district is an area that has the largest maize productivity in Wonogiri District so selected of Jatiroto. The purpose of this study are: 1. To analyze the attributes of hybrid corn seed products are considered by a corn farmer in the area of research; 2. Analyzing brand awareness based on attributes of selected hybrid corn seed products in the area of research. Methods used to determine the respondents in this study is a nonprobability sampling method (sampling is not random) by using purposive sampling technique, where the sample is selected based on their characteristics. The characteristics include: the hybrid corn seed products, registered on Sido Makmur farmer group I, aged over 25 years, and lives in the village of Pesido. Data were collected by interview using a questionnaire and props hybrid corn seed products. The analysis used is descriptive analysis that is used to describe the respondents level of brand awareness. From the research it can be concluded that the attributes considered by a corn farmer in the village Pesido Jatiroto District of Wonogiri in buying hybrid corn seed products are the attributes of price, quality, expired, packaging materials, the companys good name, label, and time of harvest. Brands that have high levels of highest Top of Mind is a brand BISI-2 that is equal to 86%. Brands that have high levels of Brand Recall highest was P21 by 78%, followed by the brand Pertiwi 3 by 72%, while the brands that have high levels of Brand Recognition and unaware of Brand highest is the brand NK22 by 46% for Brand Recognition and 54% for unaware of brand. Based on the attributes selected to be considered by the farmers, the company is expected to improve the quality attributes of the product corn seed produced, among other things extend the expiration date, improving packaging materials, enhance the companys good name, label and harvesting products hybrid corn seed. The company is also expected to consider a set price for their products so that farmers can consider the corn seed products in the purchase of corn seed products.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2016/709/051609396
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Pertanian > Sosial Ekonomi Pertanian
Depositing User: Sugiantoro
Date Deposited: 01 Nov 2016 14:16
Last Modified: 19 Oct 2021 04:20
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/131717
[thumbnail of BAB_IV.pdf]
Preview
Text
BAB_IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II.pdf]
Preview
Text
BAB_II.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_I.pdf]
Preview
Text
BAB_I.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_V.pdf]
Preview
Text
BAB_V.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III.pdf]
Preview
Text
BAB_III.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_VI.pdf]
Preview
Text
BAB_VI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Jurnal_Publikasi_-_Analisis_Kesadaran_Merek_Benih_Jagung_Hibrida.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Publikasi_-_Analisis_Kesadaran_Merek_Benih_Jagung_Hibrida.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf]
Preview
Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of RINGKASAN.pdf]
Preview
Text
RINGKASAN.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item