Hubungan Pemberian Kompensasi Finansial Langsung Terhadap Loyalitas Karyawan di PTPN IV Unit Pasir Mandoge, Kab. Asahan, Sumatera Utara

Karo, YenniVeronicaKaro (2015) Hubungan Pemberian Kompensasi Finansial Langsung Terhadap Loyalitas Karyawan di PTPN IV Unit Pasir Mandoge, Kab. Asahan, Sumatera Utara. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pada dasarnya setiap perusahaan apapun jenis perusahaannya memiliki tujuan perusahaan yang harus dicapai. Untuk mencapai tujuan tersebut maka perusahaan memiliki Sumber Daya Mansusia (SDM) agar perusahaan dapat berproduksi. Mendapatkan dan mempertahankan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan memiliki loyalitas kerja yang tinggi tidaklah mudah, sehingga diperlukannya kebijakan manajerial dalam perusahaan. Kompensasi finansial langsung merupakan salah satu cara untuk dapat mempertahankan dan meningkatkan loyalitas kerja karyawan. Loyalitas kerja karyawan dapat dilihat dari kesetian karyawan terhadap perusahaan yang dicerminkan lewat bertahannya karyawan untuk tetap bekerja diperusahaan tersebut. Senada dengan teori Hasibuan (2005) yang mengemukakan bahwa loyalitas adalah salah satu unsur yang digunakan dalam penilaian karyawan yang mencakup kesetiaan terhadap pekerjaannya, jabatannya dan perusahaan. Penelitian ini dilakukan di PTPN IV Unit Mandoge. Cara PTPN IV Unit Pasir Mandoge agar karyawan tetap loyal kepada perusahaan adalah memberikan kompensasi finansial langsung. Dalam memberikan kompensasi finansial langsung perusahaan bekerjasama dengan mitra kerja perusahaan yakni pemborong. Pemborong adalah sebuah lembaga yang membantu perusahaan dalam memberikan kompensasi kepada karyawan. Perusahaan beserta mitranya memberikan kompensasi finansial langsung kepada karyawan dalam bentuk gaji, bonus, dan tunjangan. Perusahaan memberikan kompensasi finansial kepada karyawan tetap sedangkan mitra kerja memberikan kompensasi finansial langsung kepada Buruh Harian Lepas (BHL). Metode analisis yang digunakan untuk mengukur hubungan kompensasi finansial langsung terhadap loyalitas karyawan adalah Partial Least Square (PLS). Selain itu penelitian ini menggunakan analisis deskriptif untuk mendeskripsikan data yang telah diolah dan memberikan gambaran umum mengenai keaadan lapang yang terjadi. Hasil dari penelitian yaitu: 1. Besarnya nilai koefisien parameter dari hubungan kompensasi finansial langsung terhadap loyalitas kerja sebesar 0,782 artinya terdapat hubungan yang positif dari kompensasi finansial langsung terhadap loyalitas. 2. Indikator yang paling dominan dari kompensasi finansial langsung adalah pembagian bonus berdasarkan kinerja. 3. Indikator yang paling dominan dari dari loyalitas karyawan adalah hubungan antar pribadi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2015/79/051501766
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 13 Mar 2015 08:19
Last Modified: 20 Oct 2021 07:01
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/130824
[thumbnail of BAB_V.pdf]
Preview
Text
BAB_V.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_VI.pdf]
Preview
Text
BAB_VI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_ISI.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_ISI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of SUMMARY.pdf]
Preview
Text
SUMMARY.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of SUMMARY_terjemahan.pdf]
Preview
Text
SUMMARY_terjemahan.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_I.pdf]
Preview
Text
BAB_I.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II.pdf]
Preview
Text
BAB_II.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III.pdf]
Preview
Text
BAB_III.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV.pdf]
Preview
Text
BAB_IV.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item