Persepsi Pelanggan Terhadap Pelayanan Kesehatan Bagi Penderita Penyakit Jantung Di Kelurahan Sidorahayu Puskesmas Wagir Kabupaten Malang

Zakiyah, Ufi Lailatul (2018) Persepsi Pelanggan Terhadap Pelayanan Kesehatan Bagi Penderita Penyakit Jantung Di Kelurahan Sidorahayu Puskesmas Wagir Kabupaten Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penyebab kematian nomor satu di dunia adalah penyakit jantung. Di Indonesia penyakit jantung dan pembuluh darah akan terus meningkat dan memberikan beban kesakitan, kecacatan, dan beban ekonomi dagi keluarga penderita, masyarakat dan Negara. Kematian yang disebabkan oleh penyakit jantung di Indonesia adalah sebesar 44%, dan akan terus meningkat pada tahun 2030. Hal tersebut dapat diakibatkan karena masih kurang baiknya kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat yang memiliki risiko jantung. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui, menganalisis dan mendeskripsikan persepsi masyarakat sebagai pelanggan terhadap kualitas pelayanan kesehatan dasar bagi penderita penyakit jantung kelurahan Sidorahayu Puskesmas Wagir Kabupaten Malang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah individu yang memiliki risiko jantung di Keluruhan Sidorahayu yang berjumlah 627. Dengan menggunakan sampling error 10% maka diperoleh sampel sebanyak 75 individu. Kuisioner persepsi masyarakat terhadap kualitas layanan digunakan untuk memperoleh informasi mengenai tanggapan responden terhadap layanan dasar jantung yang pernah mereka rasakan dan alami di Puskesmas Wagir. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan indek kepuasan masyarakat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi masyarakat terhadap kualitas pelayanan kesehatan bagi penderita penyakit jantung di kelurahan Sidorahayu Puskesmas Wagir kabupaten Malang sudah cukup baik pada beberapa indikator seperti prosedur layanan, tanggung jawab petugas, dan kesopanan. Namun demikian, dalam hal kecepatan dan pemberian obat 15-30 hari minum masih kurang baik. Hal ini dikarenakan kurangnya petugas di bagian pelayanan jantung dan masih banyaknya masyarakat yang hanya diberi obat selama satu minggu saja dikarenakan alasan keterbatasan obat yang tersedia di Puskesmas. Penelitian ini menyarankan perlunya peningkatan kecepatan layanan dengan menciptakan sistem antrian yang lebih efisien dan perlunya perencanaan pengadaan obat yang lebih baik di Puskesmas Wagir untuk meningkatkan kecepatan dan layanan obat yang lebih baik kepada pasien jantung.

English Abstract

Low quality of health service for cardiovascular diseases is one of major issues that lead to death among individual with high risk of cardiovascular. This research aims to examine customers’ perception to cardiovascular health services at Wagir Public Health Centre. Descriptive quantitative method was used to examine the perception of customers of primary care for cardiovascular patients at Wagir public health centre. 75 patients were interviewed using customer satisfaction index questionnaire for primary cardiovascular services. The data were analysed using descriptive statistics particularly mean and percentage. The results show that most of customers perceive very good services on procedures, responsibility and politiness of health workers. However, they perceive bad and very bad on queau time and medicine services. The results suggest the need for improving queau system and medicine planning to reduce queau time and to provide enough medication for patients.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2018/135/051803084
Uncontrolled Keywords: Kualitas Pelayanan, Pelayanan Kesehatan, Penyakit Jantung
Subjects: 300 Social sciences > 362 Social problems of and services to groups of people > 362.1 People with physical illnesses > 362.19 Services to patients with specific conditions
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Yusuf Dwi N.
Date Deposited: 24 Apr 2018 01:49
Last Modified: 26 Oct 2021 04:21
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/9781
[thumbnail of BAB IV.pdf]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (653kB) | Preview
[thumbnail of BAGIAN DEPAN.pdf]
Preview
Text
BAGIAN DEPAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB V.pdf]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (9kB) | Preview
[thumbnail of BAB I.pdf]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (243kB) | Preview
[thumbnail of daftar lampiran.pdf]
Preview
Text
daftar lampiran.pdf

Download (480kB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (200kB) | Preview
[thumbnail of BAB III.pdf]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (359kB) | Preview
[thumbnail of BAB II.pdf]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (254kB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item