Analisis Potensi Pajak Hotel Dalam Meningkatkan Pendapatan Pajak Daerah (Studi Di Badan Pendapatan Pengelola Keuangan Dan Aset Daerah Kota Kediri)

Sandi, Dheny Kurnia (2017) Analisis Potensi Pajak Hotel Dalam Meningkatkan Pendapatan Pajak Daerah (Studi Di Badan Pendapatan Pengelola Keuangan Dan Aset Daerah Kota Kediri). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Salah satu pajak daerah yang potensinya semakin berkembang seiring dengan berkembangnya sektor jasa dan pariwisata adalah pajak hotel. Semakin meningkatnya jumlah Wajib Pajak Hotel maka tentunya pendapatan Pajak Hotel terus mengalami kenaikan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui potensi pajak hotel dalam meningkatkan pendapatan pajak daerah Kota Kediri tahun 2013-2016. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif. Fokus penelitian ini adalah target dan realisasi pajak hotel Kota Kediri dan potensi pajak hotel Kota Kediri. Metode analisis data menggunakan potensi pajak hotel. Hasil penelitian ini adalah realisasi pajak hotel yang selalu melebihi jumlah target yang telah ditetapkan. Realisasi pajak hotel yang setiap tahun selalu mengalami kenaikan. Jumlah potensi pajak hotel sangat besar, namun belum sebanding dengan jumlah target pajak hotel yang jumlahnya masih dibawah potensi pajak hotel. Saran untuk pihak Pemerintah Kota Kediri perlu mengkaji ulang dalam menetapkan target pajak hotel melihat potensinya yang besar dan BPPKAD Kota Kediri harus bisa mengoptimalkan pendapatan pajak hotel. Peningkatan pengawasan dan penegakan sanksi administrasi terhadap wajib pajak yang menunggak pembayaran dan perlu dibukanya layanan online untuk memudahkan wajib pajak dan mengurangi tingkat kecurangan pemungut maupun wajib pajak.

English Abstract

One of the regional tax whose potential is growing along with the development of the service sector and tourism is the hotel tax. Increasing number of Hotel Tax Payers then of course Hotel Tax income continues to increase. The purpose of this study is to determine potential of hotel tax in increasing income regional tax of Kota Kediri in 2013-2016. This research uses descriptive research type. The focus of this research is the target and realization of the Kediri hotel tax and the potential of the Kediri hotel tax. Methods of data analysis using the potential of hotel tax. The results of this study is the realization of hotel tax that always exceed the number of targets that have been set. The realization of hotel tax that always increase every year. The amount of hotel tax potential is very large, but not yet comparable with the number of hotel tax targets that the amount is still below the potential of hotel tax. Suggestions for the Kediri Government need to review in setting the target hotel tax see its great potential and BPPKAD Kediri should be able to optimize the hotel tax income. Improved supervision and enforcement of administrative sanctions against taxpayers in arrears of payments and the need to open online services to facilitate taxpayers and reduce the fraud rate of tax collectors and taxpayers.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2017/1210/051801075
Uncontrolled Keywords: Potensi, Pajak Hotel, Pajak Daerah, BPPKAD Kota Kediri
Subjects: 300 Social sciences > 336 Public finance > 336.2 Taxes > 336.201 Taxes by governmental level > 336.201 4 Local taxes
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Yusuf Dwi N.
Date Deposited: 26 Jan 2018 07:43
Last Modified: 26 Oct 2021 02:04
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/8473
[thumbnail of BAB IV.pdf]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (496kB) | Preview
[thumbnail of BAB V.pdf]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (150kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf]
Preview
Text
LAMPIRAN.pdf

Download (410kB) | Preview
[thumbnail of BAGIAN DEPAN.pdf]
Preview
Text
BAGIAN DEPAN.pdf

Download (858kB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (151kB) | Preview
[thumbnail of BAB III.pdf]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (163kB) | Preview
[thumbnail of BAB I.pdf]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (390kB) | Preview
[thumbnail of BAB II.pdf]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (338kB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item