Yuliati, - (2017) Analisis Kandungan Total Karoten Pada Snack Bar Berbahan Dasar Ubi Jalar Oranye Dan Kacang Merah Sebagai Alternatif Makanan Selingan Untuk Penderita Diabetes Mellitus Tipe 2. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Diabetes mellitus tipe 2 (DM tipe 2) merupakan penyakit gangguan metabolisme karbohidrat yang menyebabkan kenaikan kadar gula dalam darah, dan meningkatan konsentrasi radikal bebas di dalam plasma sehingga memicu perkembangan stres oksidatif. Stress oksidatif dapat meningkatkan komplikasi kardiovaskuler pada pasien DM tipe 2. Antioksidan dibutuhkan untuk melawan stres oksidatif, karoten merupakan salah satu antioksidan yang dianggap poten, snack bar ubi jalar oranye dan kacang merah diasumsikan mampu memenuhi kebutuan karoten harian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan total karoten pada snack bar ubi jalar oranye dan kacang merah pada formulasi yang berbeda. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimental dengan rancangan acak lengkap dengan 3 perlakuan yang selanjutkan akan direplikasi 6 kali untuk dilakuakan uji kandungan total karoten. Hasil analisis kandungan total karoten menggunakan uji statistik One Way ANOVA menunjukkan terdapat perbedaan signifikan (p<0,05) pada kandungan karoten snack bar ubi jalar oranye dan kacang merah dengan formulasi berbeda. Kandungan total karoten tidak mengalami peningkatan yang stabil seiring dengan peningkatan prosentase komposisi ubi jalar oranye. Snack bar ubi jalar oranye dan kacang merah pada perlakuan 1 dengan perbandingan komposisi 90% ubi jalar dan 10% kacang merah memiliki kandungan total karoten tertinggi sebanyak 33,58 μg/1gr.
English Abstract
Diabetes mellitus type 2 (DM type 2) is a carbohydrate metabolism disorder that cause elevation of blood sugar levels, and increases the concentration of free radicals in the plasma even triggering the development of oxidative stress. Oxidative stress can increase cardiovascular complications in patients with type 2 diabetes. Antioxidants are needed to against oxidative stress, carotene is one of kind potent antioxidant, orange sweet potato snack bar and red beans are assumed to be able to meet daily carotene requirements. This study aims to determine the carotene total content of orange sweet potato and red bean snack bar in different formulations. The research design used was experimental research with complete randomized design with 3 treatment which will be replicated 6 times for analysis of carotene total. The results of carotene total analysis using One Way ANOVA statistic test showed significant difference (p<0,05)of carotene content in orange and red bean snack bar with different formulation. The total carotene content did not increase steadily along with the increasing percentage of orange sweet potato composition. Snack bar of orange sweet potato and red bean on treatment 1 with ratio of 90% sweet potato composition and 10% red beans has the highest carotene total content of 33.58 μg/ 1gr.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FK/2017/432/051712316 |
Uncontrolled Keywords: | snack bar, ubi jalar oranye, kacang merah, total karoten, diabetes mellitus, snack bar, orange sweet potato, red beans, carotene total, diabetes mellitus |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 616 Diseases > 616.4 Diseases of endocrine, hematopoietic, lymphatic, glandular system; diseases of male breast > 616.46 Diseases of islands of Langerhans > 616.462 Diabetes mellitus > 616.462 065 4 Diabetes--Nutritional aspects |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Ilmu Gizi |
Depositing User: | Nur Cholis |
Date Deposited: | 12 Jan 2018 01:54 |
Last Modified: | 06 Oct 2020 04:07 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/7922 |
Actions (login required)
View Item |