Analisis dan Penentuan Strategi Mitigasi Risiko Produksi Minuman Sari Buah Pedada (Sonneratia caseolaris) Merek Somano (Studi Kasus di UKM Somano, Surabaya)

Rizal, Ainur and Dr. Ir. Panji Deoranto,, STP. MP. and Ika Atsari Dewi,, STP. MP. (2022) Analisis dan Penentuan Strategi Mitigasi Risiko Produksi Minuman Sari Buah Pedada (Sonneratia caseolaris) Merek Somano (Studi Kasus di UKM Somano, Surabaya). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Mangrove adalah tumbuhan yang hidup dikawasan pesisir dan dipengaruhi oleh pasang surut air laut. Selain berfungsi sebagai pelindung garis pantai, mencegah terjadinya abrasi air laut, dan sebagai habitat flora dan fauna, hutan mangrove juga dapat dimanfaatkan untuk menciptakan produk olahan pangan. Buah pedada (Sonneratia caseolaris) adalah salah satu jenis mangrove yang bagian buahnya dapat diolah menjadi produk pangan. UKM Somano merupakan UKM yang berlokasi di Surabaya yang mengolah buah pedada menjadi produk olahan pangan yaitu minuman sari buah pedada. Aktivitas proses produksi minuman sari buah pedada pada UKM tersebut tidak terlepas dari adanya risiko yang terjadi. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis prioritas risiko yang berpengaruh terhadap proses produksi minuman sari buah pedada dan menentukan prioritas strategi yang paling tepat untuk memitigasi risiko produk minuman sari buah pedada di UKM Somano. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode Fuzzy Failure Mode and Effect Analysis (FFMEA) dan Analytical Hierarchy Process (AHP). Penggunaan metode FFMEA digunakan untuk mengidentifikasi dan menentukan prioritas risiko pada proses produksi minuman sari buah pedada, sedangkan penggunaan metode AHP digunakan untuk memperoleh usulan alternatif strategi mitigasi risiko pada proses produksi minuman sari buah pedada di UKM Somano.Data diperoleh melalui penyebaran kuesioner FFMEA dan AHP terhadap 3 responden pakar yang terdiri dari pemilik UKM Somano dan dua orang tenaga kerja bagian produksi. Berdasarkan penelitian yang dilakukan teridentifikasi sebanyak 10 potensi risiko proses produksi minuman sari buah pedada di UKM Somano. Risiko prioritas pada variabel bahan baku adalah risiko kerusakan buah pedada selama penyimpanan dengan nilai FRPN sebesar 3,234, pada variabel proses adalah risiko kontaminasi dari lingkungan kerja dengan nilai FRPN sebesar 2,859, dan pada variabel produk jadi adalah risiko kerusakan produk jadi selama penyimpanan dingin dengan nilai FRPN sebesar 1,946. Alternatif yang diusulkan untuk memitigasi kerusakan buah pedada selama penyimpanan adalah membuat Standard Operating Procedure (SOP) penyimpanan bahan baku dengan nilai bobot sebesar 0,480. Alternatif yang diusulkan untuk memitigasi kontaminasi dari lingkungan kerja adalah membuat Standard Operating Procedure (SOP) sanitasi lingkungan kerja dengan nilai bobot sebesar 0,871. Alternatif yang diusulkan untuk memitigasi kerusakan produk jadi selama penyimpanan dingin adalah melakukan pengecekan suhu mesin secara berkala dengan nilai bobot sebesar 0,638.

English Abstract

Mangroves are plants that live in coastal areas and are affected by tides. In addition to functioning as a coastline protector, preventing seawater abrasion, and as a habitat for flora and fauna, mangrove forests can also be used to create processed food products. Pedada fruit (Sonneratia caseolaris) is a type of mangrove whose fruit can be processed into food products. UKM Somano is an UKM located in Surabaya that processes pedada fruit into processed food products, namely pedada fruit juice drinks. The activity of the pedada fruit juice production process in SMEs is inseparable from the risks that occur. The purpose of this study is to analyze the risk priorities that affect the production process of pedada fruit juice drinks and determine the most appropriate priority strategies to mitigate the risks of pedada fruit juice drinks in UKM Somano. The method used in this research is using Fuzzy Failure Mode and Effect Analysis (FFMEA) and Analytical Hierarchy Process (AHP) methods. The use of the FFMEA method is used to identify and determine risk priorities in the pedada fruit juice production process, while the use of the AHP method is used to obtain suggestions for alternative risk mitigation strategies in the pedada fruit juice production process in UKM Somano. The data was obtained through the distribution of FFMEA and AHP questionnaires to 3 expert respondents consisting of the owner of UKM Somano and two workers in the production division.Based on the research conducted, 10 potential risks were identified in the process of producing pedada fruit juice in UKM Somano. The priority risk on the raw material variable is the risk of damage to the chestnut during storage with an FRPN value of 3.234, the process variable is the risk of contamination from the work environment with an FRPN value of 2.859, and the finished product variable is the risk of damage to the finished product during cold storage with an FRPN value. of 1,946. The proposed alternative to mitigate damage to pedada fruit during storage is to create a Standard Operating Procedure (SOP) for storing raw materials with a weight value of 0.480. The proposed alternative to mitigate contamination from the work environment is to create a Standard Operating Procedure (SOP) for sanitation of the work environment with a weight value of 0.871. The proposed alternative to mitigate the damage of finished products during cold storage is to check the engine temperature periodically with a weight value of 0.638.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0522100199
Uncontrolled Keywords: Minuman Sari Buah, Risiko Proses Produksi, FFMEA, AHP, Somano,Fruit Juice Drink, Production Process Risk, FFMEA, AHP, Somano
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture > 338.16 Production efficiency
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 02 Nov 2022 07:00
Last Modified: 02 Nov 2022 07:00
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/196037
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Ainur Rizal.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2024.

Download (5MB)

Actions (login required)

View Item View Item