Zulfani, Zahida Azmi Zaqia and Olivia Anggraeny, S.Gz.M.Biomed and Intan Yusuf Habibie, S. Gz., M.Sc. (2022) Perbedaan Kepatuhan Makan Sebelum dan Sesudah Pemberian Edukasi Gizi Menggunakan Aplikasi Android “MEDASH” Pada Orang Dewasa Di Kecamatan Lowokwaru Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penyakit jantung koroner disebabkan karena berkurangnya asupan oksigen ke jantungdengan adanya penyempitan pembuluh darah koroner akibat dari proses aterosklerosis, spasme, atau keduanya. Diet mediterania terbukti dapat menurunkan mortalitas penyakit jantung koroner. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kepatuhan makan sebelum dan sesudah pemberian edukasi gizi menggunakan aplikasi android “MEDASH” serta mengetahui kelayakan aplikasi “MEDASH” sebagai media edukasi. Desain yang digunakan adalah quasi experimental design menggunakan pendekatan one group pre test and post test control group design. Pengambilan data menggunakan kuesioner Mediterannean Diet Score. Penelitian ini memakai teknik purposive sampling. Subjek penelitian sebanyak 35 perempuan berusia 35-44 tahun. Kelayakan aplikasi dan kepatuhan makan diukur sebelum dan sesudah perlakuan. Terdapat perbedaan kepatuhan makan yang signifikan antara sebelum dan sesudah diberikan edukasi menggunakan aplikasi “MEDASH” p=0,012 (p<0,05). Uji kelayakan aplikasi “MEDASH” bernilai 70 yang bermakna aplikasi dapat diterima dan mudah untuk digunakan. MEDASH merupakan media yang layak digunakan untuk edukasi dan dapat meningkatkan kepatuhan klien dalam menjalankan diet mediterania.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0522060107 |
Uncontrolled Keywords: | Penyakit jantung koroner, kepatuhan, kelayakan, aplikasi android |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 613 Personal health and safety |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Ilmu Gizi |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 19 Sep 2022 02:04 |
Last Modified: | 19 Sep 2022 02:04 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/194370 |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Zahida Azmi Zaqia Zulfani.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2024. Download (3MB) |
Actions (login required)
View Item |