Destriani, Sri Nengsi (2018) Pengaruh Kitosan Terhadap Kadar Malondialdehid (Mda) Dan Jumlah Atresia Folikel Pada Ovarium Tikus (Rattus Norvegicus) Betina Galur Wistar Yang Terpapar Timbal Asetat (Pb). Magister thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Infertil adalah ketidakmampuan pasangan usia subur untuk memperolah keturunan setelah berhubungan suami istri secara teratur, benar dan tanpa alat kontrasepsi lebih dari satu tahun. Salah satu penyebabnya gangguan ovulasi yaitu berkurangnya cadangan ovarium dikarenakan jumlah atresia folikel meningkat yang disebabkan stres oksidatif. Malondialdehid (MDA) merupakan biomarker stres oksidatif. Salah satu penyebab stres oksidatif adalah timbal asetat (Pb). Dimana Pb mengikat antioksidan dan ALAD yang dapat peningkatan ROS sehingga terjadi stres oksidatif. Stres oksidatif ini menyebabkan terjadinya lipid peroxida, protein piroxida dan kerusakan DNA. Hal tersebut dapat menyebabkan terjadinya terjadinya apoptosis sehingga folikel menjadi atresia. Jika folikel banyak atresia maka akan menyebabkan risiko infertil meningkat. Perlunya dicari alternatif antioksidan alamiah diantaranya kitosan yang berasal dari krustasea, molusca dan insekta. Kitosan memiliki gugus amino (NH2) yang menyumbangkan elektronnya dan mengikat timbal asetat sehingga stabil. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian kitosan terhadap kadar Malondialdehid dan jumlah atresia folikel ovarium pada tikus (Rattus norvegicus) betina Galur Wistar yang terpapar Pb. Desain penelitian study eksperimental laboratorik dengan post only control group design yang menggunakan 25 tikus (Rattus norvegicus) betina, sehat, tidak hamil, usia 9- 12 minggu dan BB 100-200 gram dibagi menjadi 5 kelompok. Semua kelompok dipaparkan timbal asetat 175 mg/Kg/BB yang di larutkan dengan aquades kecuali kelompok kontrol negatif. Semua kelompok perlakuan diberikan kitosan masing masing 16,32,64 mg/Kg/BB yang di larutkan dengan asam asetat 2% selama 30 hari. Pembedahan dilakukan pada saat fase proestrus dibuktikan dari swab vagina. Pemeriksaan kadar MDA pada ovarium kanan menggunakan spektrofotometri metode MDA-586 dengan menggunakan Kid MDAANWLSSTM Malondialdehyd Assay. Penghitungan jumlah atresia folikel pada ovarium kiri dengan metode pewarnaan haematoxylin Eosin (HE) dilihat mikroskop pembesan 40x. Hasil penelitian dianalisis dan diintrepretasikan menggunakan program komputer SPSS for windows versi 23. Uji Anova One Way dilanjutkan dengan Nyata Terkecil/LSD untuk melihat perbedaan dan Spearman’s rho untuk melihat hubungan pemberian kitosan, kadar malondialdehid dan jumlah atresia folikel ovarium. Perubahan berat badan tikus paling lambat pada P3 hanya 2.6 gram. Pada uji-t sampel bebas (independent sample t test) didapatkan tidak ada perbedaan yang bermakna pada berat ovarium kiri dan kanan karena p-value > 0,05 (p-value kiri = 0.218 dan p-value kanan = 0.315). Data kadar MDA dan jumlah atresia folikel telah menunjukkan distribusi normal dan homogen karena p-value > dari 0,05. Pada hasil uji t sampel bebas (independent sample t test) menunjukkan bahwa ada perbedaan yang bermakna pada kadar MDA dan jumlah atresia folikel antara kelompok kontrol negatif dengan kelompok kontrol positif (p=0.000 < ∝). Rerata kadar MDA dan jumlah atresia folikel kelompok kontrol negatif positif (MDA = 8.94±1.65 dan jumlah atresia folikel = 3.0±2.0) lebih kecil dari pada kelompok kontrol positif (MDA = 17.38±2.22 dan jumlah atresia folikel = 9.8±1.3). Pada uji Anova one way yang dilanjutkan dengan Uji Beda Nyata Terkecil/BNT (Least kelima Significant Difference/LSD) didapatkan ada perbedaan yang bermakna pada kadar MDA antar kelompok (p=0.000 < ∝) dengan rerata kadar MDA yang terdekat dengan kelompok kontrol negatif (8.94±1.65cng/mL) adalah vii kelompok P3 (9.02±1.60cng/mL). Ada perbedaan yang bermakna pada jumlah atresia folikel antar kelompok (p=0.000 < ∝) dengan rerata jumlah atresia folikel yang terdekat dengan kelompok kontrol negatif (3.0±2.0) adalah kelompok P3 (4.4±1.82). Pada uji korelasi Spearman's rho didapatkan ada hubungan yang bermakna antara kitosan dengan kadar MDA (p-value = 0.000 < ∝) dengan r = -0.794 (korelasi yang kuat dan berlawanan). Ada hubungan yang bermakna antara kitosan dengan jumlah atresia folikel (p-value = 0.000 < ∝) dengan r = -0.849 (korelasi yang kuat dan berlawanan). Ada hubungan yang bermakna antara kadar MDA dengan jumlah atresia folikel (p-value = 0.000 < ∝) dengan r = 0.838 (korelasi yang kuat dan seiringan). Dapat disimpulkan bahwa kitosan dapat mempengaruhi kadar malondialdehid (MDA) dan jumlah atresia folikel pada ovarium tikus (Rattus norvegicus) betina Galur Wistar yang terpapar timbal.
English Abstract
Infertility is the inability of productive age couple to have baby after regular and proper sexual intercourse without using contraceptive device of more than a year. One the causes of ovulation problem is lack of ovary reserves due to increasing number of follicle atresia which is caused by escalation of oxidative stres. Malondialdehyde (MDA) is biomarker of oxidative stres. One of the causes is lead acetate (PB) binding antioxidant and ALAD which is able to increase ROS resulting in Oxidative stres. Then the oxiidatuve stres causes lipid peroxidase, protein piroxidase and DNA damage. It results in apoptosis turning follicle into atreasia. The more atresia on follicle, the higher risk of infertility will be. There should be an alternative form of natural antioxidant, such as chitosan from krustasea, mollusc and insecta. Chitosan amino cluster (NH2) giving its electron and binding lead acetate to stabilize them. This study also aims at finding out the effect of delivering chitosan on Malondialdehyde content dan number of atresia on ovary follicle of female rat of Wistar Strain (Rattus Norvegicus) exposed by Pb. The design employed is laboratory experimental using post only control group design applied to 25 female healthy and not pregnant rats (Rattus norvegicus) of 9-12 week ages and has 100-200 gram bodyweight devided into 5 groups. All groups are exposed to 175 mg/kg bodyweight lead acetate solved with aquades except for negative control group. All treatment group are given chitosan of 16,32,64 mg/kg bodyweight each which are solved using 20% acetate acid for 30 days. The rats were dissected at proestruse phase which is proven from vagina swab. Assessment of MDA content on right ovary uses spectrophotometry method of MDA-586 using Mid MDAANWLSSTM Malondialdehyde Assay. The assessment of follicle atresia on left ovary is conducted using haematoxylin Eosin (HE) colouring method observed using microscope of 400x enlargement. The findings are analysed and interpreted using SPSS windows of 23 version. One way Anova tests are then followed by Least Difference test to find out its differences. Pearson correlation was conducted to find out the administration of chitosan on Malondialdehyde content and number of follicle atresia on ovary. The slowest increase of rats’ bodyweight occurs on P3 and it is only 2.6 gram. For independent sample t test, we found out that there is meaningfull difference on weight of left and right ovary because p-value > 0.05 (left p-value = 0.218 and right ovary = 0.315). Data on MDA and number of follicle atresia shows normal distribution and they are homogeneous because the p-value > 0,05. Independents sample t test shows that there is a meaningfull differenve on MDA level and number of follicle atresia between negative control group and positive control group (p=0.000 < ∝). The mean of MDA content and number of follicle atresia of positive negative control group (MDA = 8.94±1.65 AND number of follicle atresia = 3.0±2.0) is lower than that of positive control group (MDA = 17.38±2.22 and number of follicle atresia = 9.8±1.3). From One way Annova followed by Least Significance difference test (fifth least significance difference / LSD), we found out that there is a meaningfull difference on MDA content across groups (p=0.000 < ∝) with mean of MDA content which is the closest to that of negative control group (8.94±1.65cng/mL) is P3 group (9.02±1.60cng/mL). There is a meaningfull difference on number of follicle atresia across groups (p=0.000 < ∝) with mean of follicle atresia ix number which is the closest to negative control group (3.0±2.0) is P3 group (4.4±1.82). for Spearman’s rho correlation test, we found out that there is a meaningfull correlation between chitosan and MDA level (p-value = 0.000 < ∝) with r of -0.794 (strong and reverse correlation). We found also meaningfull correlation netween chitosan with the number of follicle atresia ((p-value = 0.000 < ∝) with r = -0.849 (strong and reverse correlation). There is also meaningfull correlation between MDA content with number of follicle atresia (p-value = 0.000 < ∝) with r = 0.838 (strong and concomittant correlation). Then, the conclusion that we might draw is that chitosan might influence the malondialdehyde content (MDA) and number of follicle atresia on rats’ ovary (Rattus Norvegicus) of Wistar Strain exposed to lead acetat.
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Magister) |
---|---|
Identification Number: | TES/572.566/DES/p/2018/041808086 |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 572 Biochemistry > 572.5 Miscellaneous chemicals > 572.56 Carbohydrates > 572.566 Polysaccharides |
Divisions: | S2/S3 > Magister Kebidanan, Fakultas Kedokteran |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 23 Aug 2022 04:03 |
Last Modified: | 23 Aug 2022 04:03 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/193441 |
Text
SRI NENGSI DESTRIANI.pdf Download (5MB) |
Actions (login required)
View Item |