Pengaruh Fraksi Massa Dan Ukuran Butir Serbuk Zeolit Terhadap Kekuatan Kejut Pada Komposit Hibrid Hdpe Dengan Zeolit Dan Sekam Padi

Rahman, Aski Asfia (2019) Pengaruh Fraksi Massa Dan Ukuran Butir Serbuk Zeolit Terhadap Kekuatan Kejut Pada Komposit Hibrid Hdpe Dengan Zeolit Dan Sekam Padi. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Biomaterial membutuhkan kekuatan mekanis yang tinggi. Untuk membuat biomaterial yang digunakan lebih kuat digunakan metode komposit atau penggabungan dua material atau lebih. Material yang digunakan ialah high density polyethylene (HDPE) kemudian zeolit dan sekam padi. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui pengaruh fraksi massa campuran komposit dan pengaruh ukuran butir serbuk zeolit terhadap kekuatan kejut pada komposit hibrid hdpe dengan zeolit dan sekam padi sebagai bahan dasar biomaterial. Metode yang digunakan ialah experimental. Pembuatan spesimen dilakukan dengan proses injection molding, yang mana variabel bebasnya ialah Ukuran butir serbuk zeolit yang berukuran 80μm, 120μm, dan 160μm. Kemudian fraksi massa antara HDPE dengan zeolit dan sekam padi ialah 95:1:4, 95:2:3, 95:3:2, 95:4:1, 95:5:0. Kemudian variabel terkontrolnya menggunakan biji HDPE virgin, lalu sekam padi memiliki kelembaban 0,95%, dan suhu pemanasan injection molding 170oC. Hasil dari pengujian ini kemudian dapat dihubungkan dengan kekuatan kejut yang mana semakin kecil ukuran butir maka akan semakin besar nilai kekuatan impactnya, dan juga semakin rata perbandingan campuran komposit juga akan membuat kekuatan impactnya semakin besar.

English Abstract

Biomaterials require high mechanical strength. To make the biomaterial used more robustly, a composite method or combination of two or more materials is used. The material used is high density polyethylene (HDPE) then zeolite and rice husk. The purpose of this study was to determine the effect of mass mixture composite fraction and the effect of zeolite powder grain size on the shock strength of the hdpe hybrid composite with zeolite and rice husk as a biomaterial base material. The method used is experimental. Specimen preparation is carried out by injection molding process, in which the independent variable is the grain size of zeolite powder which is 80μm, 120μm, and 160μm. Then the mass fraction between HDPE and zeolite and rice husk is 95: 1: 4, 95: 2: 3, 95: 3: 2, 95: 4: 1, 95: 5: 0. Then the controlled variable uses virgin HDPE seeds, then rice husks have 0.95% humidity, and injection molding heating temperature of 170oC. The results of this test can then be related to the impact strength which the smaller the grain size, the greater the impact strength value, and also the more equivalent the composite mixture ratio will also make the impact strength greater

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2019/959/052000354
Uncontrolled Keywords: komposit, hibrid, HDPE, zeolit, sekam padi, injection molding, impact, composite, hybrid, HDPE, zeolite, rice husk, injection molding, impact
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 620 Engineering and allied operations > 620.1 Engineering mechanics and materials > 620.11 Engineering materials > 620.118 Composite materials > 620.118 028 7 Composite materials--Testing
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Mesin
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 10 Nov 2020 02:55
Last Modified: 24 Oct 2021 14:14
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/178005
[thumbnail of Aski Asfia Rahman (2).pdf]
Preview
Text
Aski Asfia Rahman (2).pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item