Uji Ketahanan Beberapa Varietas Tanaman Tebu (Saccharum Officinarum L.) Terhadap Infeksi Patogen Fusarium Moniliforme J. Sheld.

Oktavia, Ika Nandya (2019) Uji Ketahanan Beberapa Varietas Tanaman Tebu (Saccharum Officinarum L.) Terhadap Infeksi Patogen Fusarium Moniliforme J. Sheld. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tanaman tebu (Saccharum officinarum) diekstrak menjadi gula dan merupakan bahan pangan pokok yang sangat dibutuhkan. Produksi gula di Indonesia mengalami fluktuasi. Salah satu penyebab penurunan produksi tebu yaitu adanya serangan hama dan penyakit. Pokahbung merupakan salah satu penyakit penting pada tanaman tebu yang disebabkan oleh jamur patogen Fusarium moniliforme J. Sheld. Penggunaan varietas tahan merupakan salah satu pengendalian hama dan penyakit tanaman yang mudah, ekonomis, dan efektif. Penelitian ini dilakukan untuk menguji ketahanan beberapa varietas tanaman tebu terhadap penyakit pokahbung yang disebabkan oleh patogen F. moniliforme. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Penyakit Tumbuhan, Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya, Malang. Rangkaian pelaksanaan penelitian ini meliputi isolasi dan perbanyakan jamur F. moniliforme, Postulat Koch dengan menginokulasi biakan murni jamur F. moniliforme, uji ketahanan tanaman tebu terhadap infeksi jamur F. moniliforme melalui injeksi pada bagian batang dan dibawah titik tumbuh terhadap 6 varietas tebu (aksesi HPI 2, aksesi HPI 3, aksesi PS090401, aksesi PS091416, PS862, VMC 76-16). Pengamatan intensitas penyakit dilakukan sampai 4 minggu setelah inokulasi. Data pengamatan yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap, kemudian apabila hasilnya berbeda nyata pada setiap perlakuan maka dilakukan uji lanjut yaitu menggunakan uji Duncan dengan taraf 5%. Hasil peneltian pada keenam varietas tebu (aksesi HPI 2, aksesi HPI 3, aksesi PS090401, aksesi PS091416, PS862, VMC 76-16) menunjukkan gejala penyakit pokahbung akibat infeksi patogen F. moniliforme. Gejala yang ditimbulkan akibat patogen F. moniliforme yaitu klorosis pada daun yang mengakibatkan daun menjadi layu, munculnya garis kemerahan pada daun serta batang, gejala khas seperti potongan pisau “knife-cuts” pada batang, dan pada fase akhir mengakibatkan tanaman busuk lalu mengalami kematian. Pada pengamatan terakhir yaitu 4 msi, keenam varietas menunjukkan nilai intensitas penyakit lebih dari 50%. Berdasarkan hasil pengamatan intensitas penyakit, keenam varietas tersebut dapat dikategorikan sebagai varietas yang sangat rentan terhadap infeksi patogen F. moniliforme.

English Abstract

Sugar cane (Saccharum officinarum) is extracted into sugar and is a staple food that is very much needed. The rate of increase in sugar production is lower than the rate of decline in sugar production. One of the causes of the decline in sugarcane production is the presence of pests and diseases. Pokahbung is one of the important diseases of sugarcane plants caused by pathogenic fungi Fusarium moniliforme J. Sheld. The use of resistant varieties is one of the easy, economical, and effective controls for pests and plant diseases. This study was conducted to test the resistance of several sugarcane varieties to pokahbung disease caused by the pathogen F. moniliforme. This research was conducted at the Laboratory of Plant Diseases, Faculty of Agriculture, Brawijaya University, Malang. The series of studies included isolation and multiplication of F. moniliforme fungi, Koch postulates by inoculating pure cultures of F. moniliforme fungi, testing the resistance of sugarcane to F. moniliforme fungal infection through stem injection and below the growth point of 6 sugarcane varieties (accession of HPI 2, accession to HPI 3, accession PS090401, accession PS091416, PS862, VMC 76-16). Observation of disease intensity is carried out up to 4 weeks after inoculation. The observational data obtained were analyzed using a completely randomized design, then if the results were significantly different in each treatment then a further test was performed using the Duncan test with a level of 5%. The results of the six sugarcane varieties (accession of HPI 2, accession of HPI 3, accession of PS090401, accession PS091416, PS862, VMC 76-16) showed symptoms of pokahbung disease due to infection with F. moniliforme pathogens. Symptoms caused by the pathogen F. moniliforme are chlorosis in the leaves which results in leaves wilting, the appearance of reddish lines on the leaves and stems, typical symptoms such as knife-cuts in the stem, and in the final phase rotten plants die. At the last observation, 4 msi, the six varieties showed a disease intensity value of more than 50%. Based on observations of disease intensity, the six varieties can be categorized as varieties that are very susceptible to F. moniliforme pathogenic infections.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2019/89/051906806
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 633 Field and plantation crops > 633.6 Sugar, syrup, starch crop > 633.61 Sugarcane
Divisions: Fakultas Pertanian > Hama dan Penyakit Tanaman
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 10 Aug 2020 06:45
Last Modified: 21 Oct 2021 06:50
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/173388
[thumbnail of IKA NANDYA OKTAVIA (2).pdf]
Preview
Text
IKA NANDYA OKTAVIA (2).pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item