Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Kemampuan Pembelajaran Organisasi dan Inovasi terhadap Keunggulan Bersaing Perusahaan (Studi pada UMK Industri Mitrabinaan PT. TELKOM Divisi Regional II)

-, Sugiyanto (2017) Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Kemampuan Pembelajaran Organisasi dan Inovasi terhadap Keunggulan Bersaing Perusahaan (Studi pada UMK Industri Mitrabinaan PT. TELKOM Divisi Regional II). Doctor thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengekplorasi pengaruh implementasi kepemimpinan transformasional, Pembelajaran organisasi, dan inovasi terhadap keunggulan bersaing perusahaan, lebih spesifik bertujuan menguji dan menjelaskan peran pembelajaran organisasi dan inovasi sebagai mediasi pengaruh kepemimpinan transformasional terhadapo keunggulan bersaing pada UMK Industri Mitrabinaan PT. TELKOM Divisi Regional II. Secara teoritis hasil penelitian ini diharapkan dapat memperkaya dan melengkapi khasanah ilmu pengetahuan di bidang manajemen terutama ilmu manajemen strategic, sehingga dapat bermanfaat bagi para akademisi dan praktisi. Desain penelitian menggunakan pendekatan explanatory, dan pengumpulan data menggunakan metode survei. Pengambilan sampel menggunakan teknik proportionate random sampling berdasarkan wilayah produksi. Responden yang ditetapkan sebagai sampel adalah 101 karyawan senior UMK. Analisis pengujian hipotesis didasarkan data dari isian kuesioner responden menggunakan WarpPLS 3.0. Hasil penelitian ini menunjukkan kepemimpinan transformasional berpengaruh signifikan terhadap keunggulan bersaing UMK secara tidak langsung melalui kemampuan pembelajaran organisasi dan inovasi secara berturutan. Inovasi teknis dan non-teknis memediasi sempurna pengaruh kepemimpinan transformasional dan kemampuan pembelajaran organisasi terhadap keunggulan bersaing UMK. Implikasi praktis penelitian ini dapat memberi pengetahuan dan pemahaman bagi para pembina dan pimpinan UMK dalam meningkatkan keunggulan bersaing UMK melalui implementasi kepemimpinan transformasional, pembelajaran organisasi, dan inovasi teknis atau non-teknis. Keterbatasan penelitian ini adalah responden sebagai mitrabinaan memiliki kecenderungan hanya memberikan informasi yang positif sehingga berpotensi bias. Orsinalitas penelitian ini memberikan dasar terhadap konfigurasi pengembangan model dan membuktikan model konseptual yang terintegrasi hubungan antara implementasi kepemimpinan transformasional terhadap keunggulan bersaing, dan peran mediasi kemampuan pembelajaran organisasi dan inovasi secara berturutan yang mampu meningkatkan keunggulan bersaing usaha mikro dan kecil.

English Abstract

The purpose of this research is to examine the effects of the implementations of transformational leadership, organizational learning capabilities, and innovation on a company’s competitive advantage. More specifically, this research aims to test and explain the role of organizational learning capabilities and innovation as a mediator between transformational leadership and competitive advantage in MSEs Partnership of PT. TELKOM Regional Division II. The results of this research are expected to be a useful reference in management science, particularly in strategic management science, for academicians and practitioners. This study used the explanatory approach as its design and survey for the data collection. It employed proportionate random sampling based on the region of production. The sample respondents were 101 senior employees of MSEs. WarpPLS 3.0 was used to analyze the data from the completed questionnaires. The results of the study showed that transformational leadership, indirectly through organizational learning capabilities and innovations, had a significant effect on the competitive advantage of MSEs. Technical or non-technical innovations fully mediated the transformational leadership and organizational learning capabilities on the competitive advantage of MSEs. The practical implications of this research are that it can provide insights for the supervisors and managers of MSEs in improving their competitive advantage through the transformational leadership, organizational learning, and technical or non-technical innovations. The limitation of this research was the respondents had a tendency to provide positive responses only, thus bias might have occurred. On the other hand, this study is original since it provides an empirical basis for configuration model development and proves a conceptual model that integrates the relationships between the implementation of transformational leadership on competitive advantage, and the role of mediation of organizational learning capabilities and innovation to increase the competitive advantage of micro and small enterprises.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Doctor)
Identification Number: DIS/302.5/SUG/p/2017/061805072
Uncontrolled Keywords: ORGANIZATIONAL BEHAVIOR
Subjects: 300 Social sciences > 302 Social interaction > 302.5 Relation of individual to society
Divisions: S2/S3 > Doktor Ilmu Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 09 Sep 2019 02:54
Last Modified: 09 Sep 2019 02:54
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/172527
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item