Pramana, Ida Idewa Agung Willy (2018) Strategi Pengenalan Konsep Ekowisata Dengan Sosial Media Untuk Mahasiswa Di Malang. Magister thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Saat ini, pemanfaatan Sumberdaya Alam di Indonesia sudah beraneka ragam. Salah satuya untuk dimanfaatkan dalam sektor wisata. Wisata atau Pariwisata Menurut UU No.10 Tahun 2009 tentang Kepariwisataan adalah berbagai kegiatan atau aktifitas wisata, yang didukung dengan fasilitas dan layanan yang disediakan oleh masyarakat, pengusaha, pemerintah, dan pemerintah daerah. Sehingga bisa dikatakan kepariwisataan menjadi bentuk interaksi dari beberapa aspek yang saling mewujudkan kebutuhanya. Ekowisata, merupakan salah satu jenis dari Wisata yang termasuk dalam Sustainable Tourism, atau Wisata yang berkelanjutan (Nugroho & Negara, 2015). Meskipun memiliki banyak keunggulan baik dari sisi Konservasi, peningkatan Kualitas Hidup Masyarakat, dan Pelestarian Budaya. Salah satu Instrument yang bisa digunakan sebagai jalan untuk akses Informasi adalah dengan Internet. Atau Lebih Khususya dengan Sosial media. Cheng et all, 2016 mengatakan di China sudah mulai menggunakan Sosial Media sebagai Tool. Bukan hanya dalam kepentingan Memasarkan Lokasi Ekowisatanya saja, tapi juga berupaya untuk membentuk Persepsi dari para pengunjungnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisa pemahaman Mahasiswa di Malang pengguna sosial media tentang Ekowisata, menganalisa Platform Sosial Media yang paling disukai Mahasiswa di Malang , dan juga mendapatkan Strategi yang sesuai untuk mendukung Pengelolaan Ekowisata dengan Sosial Media. Penelitian dilakukan di Kota Malang. Dikarenakan Malang saat ini ada lebih dari 88 perguruan tinggi. (Merdeka, 2016). Untuk jumlah mahasiswanya sendiri diperkirakan Lebih dari 350 ribu Mahasiswa, adapun Mahasiswa Baru untuk Universitas Brawijaya tahun 2017/2018 lebih dari 10.000 Mahasiswa (Infokampus, 2017).Sehingga dengan Populasi mahasiswa yang cukup tinggi dan beragam bisa lebih memberikan gambaran yang jelas tentang bagaimana Pemahaman Mahasiswa Tentang Ekowisata.Penelitian dilakukan selama Satu Bulan, mulai dari 17 Mei 2018 sampai dengan 17 Juni 2018. Penelitian ini berjenis Deskriptif Kuantitatif Dikarenakan dalam penelitian ini, ingin mengetahui kondisi sebenarnya di Lapangan, seperti apa Pemahaman Mahasiswa Pengguna Sosial Media di Malang tentang Ekowisata dan juga untuk menjelaskan fenomena yang ada dengan menggunakan angka-angka untuk menyimpulkan karakteristik individu atau kelompok. Pengambilan data menggunakan kuisioner google form, yang disebarkan menggunakan media Whatsapp, Instagram, dan juga ada yang diambil secara langsung. Jumlah data responden yang masuk dalam penelitian ini ada 138 orang. Kemudian Pendekatan Analisis SWOT dilakukan untuk menganalisa social media yang nantinya bias digunakan untuk mendukung pengelolaan Ekowisata. Dari data yang diperoleh, diketahui bahwa Instagram merupakan Sosial media yang paling banyak digunakan oleh Mahasiswa di Malang dengan 79,2%. Kemudian, untuk pemahaman mahasiswa tentang Ekowisata, 57,9% ragu ragu mengetahui soal ekowisata, 26,9% sangat tahu, dan 15,2% tidak tahu. Kemudian setelah dipastikan lagi dengan diberikan pertanyaan selanjutnya tentang apa itu ekowisata, diperoleh hasil, 65,5% menjawab benar, dan 34,5% keliru mengartikan ekowisata. Dilanjutkan dengan lokasi yang disebutkan responden, beberapa diantaranya ada yang sesuai, yaitu Pantai tiga warna, TNBTS, dan Boonpring. Akan tetapi jauh lebih banyak jawaban yang sangat umum seperti Jawaban Batu dan Malang. Hasil analisis SWOT diperoleh hasil kalau faktor internal mempunyai nilai lebih tinggi dari faktor eksternal, dengan matriks grand strategy berada di kuadran I (Koordinat X 0,8 dan Y 1,3). Ini menunjukkan kalau Instagram bisa digunakan menjadi salah satu strategi, dengan strategi agresif memaksimalkan kekuatan dan juga peluang. Kemudian untuk model strategi komunikasi yang bisa digunakan dalam Post Instagram sebagai salah satu pendukung pengelolaan Ekowisata dengan Sosial media, adalah AISAS (Attention – Interest – Search – Action – Share). Dimana nanti pada akhirnya, target yang dimaksud akan ikut menyebarkan informasi secara lebih luas.
English Abstract
Nowadays, the use of natural resources in Indonesia is diverse. One of them is to be used in the tourism sector. Tourism or Tourism According to Law No.10 of 2009 concerning Tourism is a variety of tourism activities or activities, which are supported by facilities and services provided by the community, businessmen, government and local government. So that tourism can be said to be a form of interaction from several aspects that embody each other's needs. Ecotourism, is one type of tourism that includes sustainable tourism, or sustainable tourism (Nugroho & Negara, 2015). Although it has many advantages both in terms of conservation, improvement in the quality of community life, and cultural preservation. One instrument that can be used as a way to access information is the Internet. Or more specifically with social media. Cheng et all, 2016 said that in China they have started using Social Media as a Tool. Not only in the interests of marketing the eco-location, but also trying to establish perceptions from the visitors. The purpose of this study to analyze the understanding of Students in Malang as social media users about Ecotourism, analyze the Social Media Platform that is most preferred by Students in Malang, and also obtain appropriate strategies to support the Management of Ecotourism with Social Media. The research was conducted in Malang City. Because Malang currently has more than 88 universities. (Merdeka, 2016). For the number of students alone it is estimated that more than 350 thousand students, while new students for Brawijaya University in 2017/2018 are more than 10,000 students (Infokampus, 2017). So that with a high and diverse student population can provide a clear picture of how student understanding About Ecotourism. The study was conducted for One Month, starting from May 17, 2018 to June 17, 2018. This research was Descriptive Quantitative. Because in this study, it wanted to know the actual conditions in the Field, such as Student Understanding of Social Media Users in Malang about Ecotourism and also to explain existing phenomena by using numbers to deduce individual or group characteristics. Data retrieval uses a google form questionnaire, which is distributed using Whatsapp media, Instagram, and also taken directly. The number of respondents data included in this study were 138 people. Then the SWOT Analysis Approach was carried out to analyze social media which would later be used to support Ecotourism management. From the data obtained, it is known that Instagram is the most widely used social media by students in Malang with 79.2%. Then, for students' understanding of Ecotourism, 57.9% were doubtful about ecotourism, 26.9% knew very well, and 15.2% did not know. Then after being ascertained again by being given further questions about what ecotourism is, obtained results, 65.5% answered correctly, and 34.5% mistakenly interpreted ecotourism. Followed by the location mentioned by the respondent, some of which were appropriate, namely the three-color beach, TNBTS, and Boonpring. However, there are far more common answers such as Answers Batu and Malang. The results of the SWOT analysis show that internal factors have higher values than external factors, with the grand strategy matrix in quadrant I (coordinates X 0.8 and Y 1.3). This shows that Instagram can be used as a strategy, with aggressive strategies to maximize strength and opportunity. Then for the communication strategy model that can be used in Post Instagram as one of the supporters of Ecotourism management with Social media, it is AISAS (Attention - Interest - Search - Action - Share). Later, in the end, the intended target will be to share information more broadly.
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Magister) |
---|---|
Identification Number: | TES/302.24/PRA/s/2018/041900491 |
Uncontrolled Keywords: | MASS MEDIA--DIGITAL MEDIA, PROMOTION--ECOTOURISM |
Subjects: | 300 Social sciences > 302 Social interaction > 302.2 Communication > 302.24 Content |
Divisions: | Program Pascasarjana > Magister Pengelolaan Lingkungan, Program Pascasarjana |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 04 Sep 2019 07:39 |
Last Modified: | 04 Sep 2019 07:39 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/172401 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |