Pengaruh Perbedaan Konsentrasi Bahan Penstabil Carboxymethyl Cellulose (CMC) Terhadap Karakteristik Fisik dan Kimia Edible Film Tepung Buah Pedada Putih (Sonneratia alba)

Rohman, Miftachur (2018) Pengaruh Perbedaan Konsentrasi Bahan Penstabil Carboxymethyl Cellulose (CMC) Terhadap Karakteristik Fisik dan Kimia Edible Film Tepung Buah Pedada Putih (Sonneratia alba). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Buah Pedada merupakan buah yang memiliki potensi untuk dikembangkan. Salah satu faktor yang membuat buah pedada menjadi kurang dimanfaatkan adalah kadar air yang tinggi mencapai 79%. Pengolahan menjadi tepung sbagai salah satu alternatif yang cocok dan dapat didadikan bahan produk lanjutan edible film berbasis pati. Edible film merupakan kemasan yang bisa dimakan. Edible film berbahan dasar pati memiliki beberapa kekurangan yaitu sifat yang rapuh. Penambahan carboxymethyl cellulose (CMC) merupakan salah satu solusinya dimana CMC dapat meningkatkan karakteristik fisik pada edible film yang dihasilkan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penambahan CMC terhadap karakteristik edible film tepung buah pedada putih ( Sonneratia alba) serta mengetahui konesentrasi penambahan CMC yang terbaik. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Nutrisi Ikan, Keamanan dan Laboratorium Penanganan Hasil Perikanan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Brawijaya Malang pada bulan Februari – September 2018. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode eksperimen. Rancangan percobaan dalam penelitian utama adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) sederhana dengan menggunakan 4 kali ulangan dengan perlakuan penambahan CMC A (0%), B (0. 6%), C (1. 2%), D (1. 8%) dan E (2. 4%). Kemudian untuk data hasil penelitian dianalisa dengan menggunakan ANOVA (Analysis of Variance) untuk mengetahui pengaruh perlakuan terhadap respon parameter yang dilakukan, dengan uji F pada taraf 5% dan jika didapatkan hasil yang berbeda nyata maka dilakukan uji Tukey pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan penambahan konsentrasi CMC terhadap edible film tepung buah pedada putih berpengaruh nyata pada karakteristik ketebalan, kuat tarik, persen pemanjangan, aktifitas antioksidan dan derajat keasaman. Namun tidak berbeda nyata pada karakteristik laju transmisi uap air. Penambahan CMC pada edible film tepung buah pedada putih terbaik pada perlakuan B dengan penambahan CMC sebesar 0. 6% dengan hasil analisa karakteristik fisik yaitu laju transmisi uap air 11 g/m2. jam , perpanjangan putus (elongasi) sebesar 45%, nilai kuat tarik 0. 24 Mpa, ketebalan 0. 07 mm. Kemudian karaktersitik kimia yaitu dengan nilai aktivitas antioksidan sebesar 28. 94 ppm dan nilai derajat keasaman (pH) sebesar 5. 45. Kemudian saran untuk penelitian selanjutnya adalah dilakukan penelitan lanjutan mengenai pengamatan secara organoleptik dan aplikasi terhadap produk untuk mengetahui kualitas edible film secara organoleptik dan pengaruh penggunaan edible film tepung pedada putih dengan penambahan CMC terhadap produk.

English Abstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2018/930/051811929
Uncontrolled Keywords: -
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 664 Food technology > 664.8 Fruits and vegetables
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Manajemen Sumberdaya Perairan
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 23 Oct 2019 02:56
Last Modified: 16 Mar 2022 04:40
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/165142
[thumbnail of Miftachur Rohman.pdf]
Preview
Text
Miftachur Rohman.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item