Dinamika Struktur Komunitas Ikan Karang Pada Terumbu Buatan (Fish Apartment) Bansring, Banyuwangi

Al-Mughni, Ali Rahmatullah (2018) Dinamika Struktur Komunitas Ikan Karang Pada Terumbu Buatan (Fish Apartment) Bansring, Banyuwangi. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Terumbu buatan merupakan suatu rekayasa struktur bangunan yang sengaja diturunkan ke laut untuk menyerupai habitat ikan yang bertujuan mengubah perairan yang sepi ikan menjadi ramai ikan Hubungan jumlah individu ikan karang dengan terumbu buatan dikarenakan adanya predator, terumbu buatan yang sudah ditumbuhi tanaman laut atau ditempeli karang sehingga lubang di terumbu buatan tersebut jadi kecil atau tidak cukup dilewati predator juga terdapat banyak celah untuk bersembunyi didalamnya. Metode penelitian menggunakan metode Underwater Visual Census, dan di lakukan pengidentifikasian serta perhitungan struktur komunitas dan komposisi ikan karang yang ada di area apartemen ikan Bangsring, serta pengambilan parameter lingkungan. Dari data penelitian di dapat pada stasiun 1 di dominasi oleh famili Atherinidae dan paling kecil adalah family Haemulidae. Sedangkan pada stasiun 2 di dominasi oleh family Atherinidae, dan yang paling kecil adalah family Chaetonidae dan Carangidae. Berdasarkan diversitas terumbu buatan apartemen ikan yang ada di kawasan Bangsring menunjukkan nilai struktur komunitas stasiun 1 lebih baik dari pada stasiun 2. Dan Berdasarkan jumlah ikan karang yang menempati apartemen ikan stasiun 1 dan stasiun 2 terdapat perbedaan jumlah dimana ikan pada stasiun satu lebih banyak dari pada ikan di stasiun 2

English Abstract

Artificial reefs (fish apartments) are one form of effort to overcome and rehabilitate the damage that occurs to natural coral reefs. The making of artificial reefs is an engineering structure of buildings that are intentionally descended into the sea to resemble fish habitats that aim to turn lonely waters into crowded fishes. the hole in the artificial reef becomes small or not enough to pass through the predator, there are also many gaps to hide inside. The research method used the Underwater Visual Census method, and identified and calculated the community structure and composition of reef fish in the Bangsring fish apartment area, as well as taking environmental parameters. From the research data it can be obtained at Station 1 which is dominated by the Atherinidae family and the smallest is the Haemulidae family. Whereas at station 2 is dominated by the Atherinidae family, and the smallest are the Chaetonidae and Carangidae families. Based on the diversity of reefs made by fish apartments in the Bangsring area, the value of community structure station 1 is better than station 2. And Based on the number of reef fish that occupy the fish apartment station 1 and station 2 there is a difference in the number of fish in station one more than the fish at station 2.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2018/963/051812003
Uncontrolled Keywords: -Terumbu buatan
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 578 Natural history of organism and related subjects > 578.7 Organisms characteristic of specific kinds of environments > 578.776 Plankton
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 15 Jul 2019 07:42
Last Modified: 20 Oct 2020 03:22
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/164824
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item