Fahlam, Amal Haiqqi (2018) Studi Kelayakan Usaha Pembesaran Lele Dumbo (Clarias Gariepinus) Fish Boster Centre Di Desa Gemurung, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Potensi sumberdaya perikanan yang dimiliki oleh Indonesia dan produksi yang dihasilkannya tersebut menunjukkan bahwa perikanan memiliki potensi yang baik untuk berkontribusi di dalam pemenuhan gizi masyarakat, khususnya protein hewani, di samping kontribusinya dalam pertumbuhan perekonomian Indonesia. Salah satu komoditas ikan yang sangat berpotensi adalah ikan lele. Ikan lele merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang mempunyai nilai ekonomi tinggi. Tujuan dari penilitian ini adalah mendeskripsikan teknis pembesaran ikan lele, menganalisis kelayakan usaha ikan lele, menganalisis kelayakan finansial serta mendeskripsikan faktor penghambat dan pendukung usaha pembesaran ikan lele. Analisis finansiil jangka pendek menunjukkan bahwa usaha pembesaran ikan lele dumbo menguntungkan, meliputi penerimaan sebesar Rp 228.000.000,-, rentabilitas sebesar 307,76%, R/C Ratio 4,07, keuntungan Rp 172.085.333,-, dan BEP unit dan sales pembesaran ikan lele adalah 2202,7 Kg dan 35.244.137. Analisis finansiil jangka panjang menunjukkan bahwa usaha pembesaran ikan lele dumbo layak untuk dijalankan, pada usaha pembesaran ikan lele dumbo dilakukan 10 tahun ke depan dari tahun 2016 sampai dengan 2025, meliputi Re-investasi sebesar Rp 49.000.000,- dengan NPV sebesar 555.806.963, IRR sebesar 350,71%, Net B/C sebesar 12,34 dan PP selama 0,28 tahun.
English Abstract
The potential of fishery resources owned by Indonesia and its production shows that fisheries have a good potential to contribute in the fulfillment of community nutrition, especially animal protein, in addition to its contribution in the growth of the Indonesian economy. One of the fish commodities that is potential is catfish. Catfish is one type of freshwater fish that has high economic value. The purpose of this research is to describe the technical enlargement of catfish, analyze the feasibility of catfish business, analyze the financial feasibility and also describe the inhibiting factor and support of catfish enlargement effort. Short-term financial analysis shows that dumbo catfish breeding business is profitable, including revenue of Rp 228.000.000, -, rentability of 307.76%, R / C ratio 4.07, profit Rp 172.085.333, -, and BEP units and sales of catfish enlargement is 2202,7 Kg and 35,244,137. Long-term financial analysis indicates that the dumbo catfish breeding business is feasible to operate, in the case of dumbo catfish enlargement done 10 years ahead from 2016 to 2025, including Re-investment of Rp 49,000,000, with NPV of 555,806,963 , IRR of 350.71%, Net B / C of 12.34 and PP for 0.28 years.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FPR/2018/664/051806842 |
Uncontrolled Keywords: | Studi Kelayakan, Ikan Lele-business feasibility study, enlargement catfish |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.3 Culture of cold-blooded vertebrates > 639.37 Culture of amphibians and specific kinds of fishes > 639.374 92 Culture of specific kinds of fishes (Ictaluridae) |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Sosial Ekonomi Agrobisnis Perikanan |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 22 May 2019 02:41 |
Last Modified: | 05 Jul 2022 03:09 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/164255 |
![]() |
Text
Amal Haiqqi Fahlam.pdf Download (4MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |