Kepuasan Penggunaan Aplikasi Google App dalam Pemenuhan Kebutuhan Informasi (Studi Uses and Gratification 2.0 Terhadap Pengguna Aplikasi Google App”

Maylitasari, Stanie (2018) Kepuasan Penggunaan Aplikasi Google App dalam Pemenuhan Kebutuhan Informasi (Studi Uses and Gratification 2.0 Terhadap Pengguna Aplikasi Google App”. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepuasan dari penggunaan aplikasi Google App dalam pemenuhan kebutuhan informasi yang dilakukan pengguna dalam aplikasi tersebut dengan menggunakan pendekatan teori Uses and Gratification. Berdasarkan dari pengembangan teori Uses and Gratification tradisional yang sebelumnya hanya fokus terhadap aspek sosiopsikologis khalayak tanpa memperhitungkan aspek teknologi yang spesifik pada media tersebut, Sundar & Limperos (2013) kemudian mengemukakan pembaruan dalam teori uses and gratification 2.0 dengan dibagi menjadi beberapa cakupan model gratifikasi yang disebut MAIN terdiri dari Modality, Agency, Interactivity dan Navigability. Penelitian ini menggunakan teori Uses and Gratification 2.0 yang menekankan pada penggunaan media massa yakni media baru yang dikenal sebagai intenet pada objeknya. Objek media baru yang dipilih berupa situs pencarian, situs pencarian yang digunakan peneliti adalah berupa aplikasi dari Google App sebagai layanan penunjang pencarian informasi. Dengan memanfaatkan fasilitas yang terdapat dalam aplikasi Google App tersebut dapat menjadi daya tarik baru dari penggunaan aplikasi dalam memudahkan dan mempercepat pencarian sebuah informasi yang dibutuhkan oleh pengguna. Metode penelitian yang digunakan adalah metodologi penelitian kuantitatif dengan menggunakan analisis survei deskriptif. Kuesioner yang digunakan peneliti adalah teknik pengumpulan data dengan menyebarkan sebanyak 96 kuesioner secara offline. Dari hasil analisis yang didapatkan menunjukan keempat indikator MAIN mengalami kepuasan. Hal ini terlihat pada hasil rata-rata gratification obtained yang didapatkan lebih tinggi dibandingkan dengan nilai rata-rata dari gratfication sought. Sehingga dapat dikatakan bahwa secara umum aplikasi Google App dapat memberikan kepuasan kepada pengguna dalam membantu memenuhi kebutuhan informasi yang dilakukan di aplikasi tersebut.

English Abstract

The objective of research is to understand the satisfaction of the use of Google Apps in the fulfillment of information needs of users in the application using approach theory of Uses and Gratification. According to the development of traditional theory of Uses and Gratification which were previously only aspects used in the media, Sundar and Limperos (2013) then revealed Uses and Gratification 2.0 by being divided into sections of gratification which mean MAIN consists of Modality, Agency, Interactivity and Navigability. The research uses the theory of Uses and Gratification 2.0 to explain the use of mass media in the form of new media known as internet on the object. New media object used in the form of search sites in the form of applications from Google Apps as a an information search support service. The capabilities in the Google Apps are considered to be the new appeal of application usage in helping users finds an interesting tourist location. The research methodology by using descriptive survey analysis. The questionnaire used by researchers is data collection techniques by distributing as many 96 questionnaires offline. From the analysis result obtained from the four indicators of MAIN experience satisfaction. This is seen in the average gratification obtained results obtained higher than the average value of gratification sought. The conclusion in this study that the Google Apps can provide satisfaction to users in helping meet the needs of information condected in the application.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIS/2018/292/051804964
Uncontrolled Keywords: Uses and Gratification 2.0, komunikasi daring, media sosial, Google App, kepuasan informasi.-Uses and Gratification 2.0, online communication, social media, Google Apps, information satisfaction.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.8 Managemet of marketing > 658.87 Marketing channels
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 15 May 2019 01:35
Last Modified: 16 Oct 2024 05:46
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/163983
[thumbnail of Stanie Maylitasari.pdf]
Preview
Text
Stanie Maylitasari.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item