Octavia, Hanna Viany (2018) Pengaruh Manajemen Talenta Terhadap Kinerja Karyawan (Studi Pada Karyawan PT Pertamina Geothermal Energy Area Ulubelu). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pada dasarnya, setiap perusahaan ingin menguasai persaingan bisnis dan juga pasar. Dalam mewujudkan hal tersebut terdapat tiga aset yang harus dimiliki oleh sebuah perusahan yaitu modal finansial, produk dan tenaga kerja, namun diantara ketiganya aset terpenting merupakan tenaga kerja yang mereka miliki. Perusahaan harus mampu mendapatkan dan mempertahankan karyawan yang terbaik. Sehingga perusahaan mampu menempatkan orang-orang terbaik diposisi yang sesuai dengan potensinya. Untuk mendapatkan orang-orang terbaik inilah dimana perusahaan memerlukan manajemen talenta di dalam perusahaannya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh manajemen talenta terhadap kinerja karyawan pada PT Pertamina Geothermal Energy Area Ulubelu. Penelitian ini pun berdasarkan oleh teori yang telah ada yaitu teori mengenai pengaruh manajemen talenta terhadap kinerja karyawan. Data sampel yang didapatkan sebanyak 42 karyawan, sampel tersebut diambil dengan metode sampling jenuh. Data diperoleh langsung dari responden menggunakan kuesioner. Analisis data meliputi analisis deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linier sederhana, uji F dan R² yang diolah menggunakan SPSS versi 22. Hasil pengujian secara statistik menunjukan bahwa terdapat pengaruh positif dari manajemen talenta terhadap kinerja karyawan yang dinyatakan dalam bentuk persamaan regresi 1 = 14,011 − 0,552 . Nilai signifikansi 0,000 < 0,05 (α) dan nilai t hitung 7,201 > t tabel 1,692 menunjukan hasil yang positif untuk kedua variabel. Nilai koefisien (R Square) menunjukan angka 0,611 yang berarti variabel Kinerja dipengaruhi oleh variabel Manajemen Talenta sebesar 61,1% sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Saran-saran untuk PT Pertamina Geothermal Energy Area Ulubelu diharapkan untuk memberikan pelatihan strategi dalam meminimalkan hambatan, memberikan faktor pendukung yang terpenuhi serta memberikan arahan yang jelas dalam memenuhi kebutuhan para pengambil keputusan dan memberikan perbaikan, pengawasan dan bantuan lebih lebih terhadap karyawan, sehingga menghindari kesalahan sehingga tidak mengganggu siklus pekerjaan.
English Abstract
Basically, every company wants to take over the bussiness competition and monopolize the market. In order to achieve that purpose, there are three major assets that a company should have; funds, products, and talents, but the most important asset is the talents that they have. A company should be able to hire and maintain the best talents, then place them in the right position based on their capability. For that matter, the company needs to apply talent management in their hiring program. The design of this study is quantitative research, which purpose is to know the effect of talent management on employees’ performance of PT Pertamina Geothermal Energy in Ulubelu area. This study is based on a previous study about the effect of talent management on employees’ performance. The sample for the data are 42 employees, taken based on total population sampling technique. The data instrument for this study is questionaire. The data analysis includes: descriptive analysis, classical assumption test, simple linear regression analysis, F and R² tests processed using SPSS version 22. The result of this study shows that there are effects between talent management and employees’ performance of PT Pertamina Geothermal Energy in Ulubelu area
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIA/2018/465/051807102 |
Uncontrolled Keywords: | Manajemen Talenta, Kinerja Karyawan- Talent Management, Employees’ Performance. |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.3 Personnel management (human resource management) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 04 Apr 2019 02:57 |
Last Modified: | 28 Oct 2021 03:11 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/162669 |
Preview |
Text
Hanna Viany Octavia.pdf Download (8MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |