Ashari, Ulfiona Rizki (2018) Strategi Pembangunan Manusia di Kabupaten Sampang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Kabupaten Sampang merupakan salah satu kabupaten tertinggal 2015 – 2019 di Indonesia yang ditetapkan oleh Presiden Jokowi dengan nilai Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yaitu 59,90 di tahun 2017. Status IPM Kabupaten Sampang tersebut jika disandingkan dengan standart yang ditetapkan oleh United Nations Development Programme (UNDP) termasuk dalam tingkatan Menengah Bawah yaitu rentang nilai 50 ≤ IPM < 66. Jumlah penduduk miskin di Kabupaten Sampang berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) adalah yang tertinggi di Jawa Timur yaitu 23,56% dari total penduduk miskin di Jawa Timur. Sementara di bidang kesehatan, Kabupaten Sampang menempati posisi tertinggi dari angka kesakitan penduduk di Jawa Timur yaitu 25,46% di tahun 2014 dan 24,91% di tahun 2015. Berkaitan dengan kondisi tersebut, pemerintah daerah Kabupaten Sampang melakukan beberapa upaya dalam mengentaskan ketertinggalan pembangunan manusia melalui beberapa program pembangunan yang secara teknis dilaksanakan oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. Namun dalam pelaksanaannya masih ditemui beberapa kendala sehingga diperlukan analisis strategi pembangunan manusia di Kabupaten Sampang agar tepat sasaran. Adapun teori/konsep yang digunakan oleh penulis adalah konsep pembangunan, teori manajemen strategis, konsep pembangunan manusia (human development concept). Penelitian ini bertujuan memberikan gambaran tentang fenomena mengenai penyebab IPM di Kabupaten Sampang berada pada tingkatan menengah bawah dan strategi Pemerintah Kabupaten Sampang dalam meningkatkan pembangunan manusia. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Fokus penelitian yang diangkat adalah penyebab IPM di Kabupaten Sampang berada pada tingkatan menengah bawah dan strategi Pemerintah Kabupaten Sampang dalam meningkatkan pembangunan manusia (pendidikan, kesehatan, daya beli). Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data menurut Creswell serta analisis deskriptif SWOT. Adapun hasil dari penelitian ini adalah terdapat 3 aspek yang menyebabkan IPM di Kabupaten Sampang berada pada tingkatan menengah bawah aspek pendidikan, kesehatan, dan ekonomi. Strategi yang diterapkan oleh Pemerintah Kabupaten Sampang dalam penelitian ini ditinjau berdasarkan proses/tahapan manajemen strategi. Proses/tahapan manajemen strategi yang diterapkan oleh pemerintah daerah Kabupaten Sampang telah melalui ketiga proses manajemen strategi yaitu perumusan, penerapan, dan penilaian strategi. Hasil dari analisis SWOT yang telah dilakukan dalam penelitian ini didapatkan 11 strategi alternatif yang direkomendasikan untuk digunakan oleh Pemerintah Kabupaten Sampang dalam upayanya meningkatkan pembangunan manusia.
English Abstract
Sampang Regency is one of the disadvantaged districts of 2015 - 2019 in Indonesia set by President Jokowi with the value of Human Development Index (HDI) of 59.90 in 2017. The status of HDI in Sampang Regency compared to the standard set by the United Nations Development Program (UNDP) is clustered in the Lower Middle level of 50 ≤ HDI <66. The number of poor people in Sampang Regency based on data from the Statistics Indonesia (Badan Pusat Statistik) is the highest in East Java which is 23.56% of the total poor population in East Java. While in the health sector, Sampang Regency occupies the highest position of the morbidity of the population in East Java that is 25.46% in 2014 and 24.91% in 2015. In connection with these conditions, the local government of Sampang Regency made several efforts in eradicating the lagging human development through several development programs that are technically implemented by the relevant Local Government’ Agencies (Organisasi Perangkat Daerah). But in its implementation there are still encountered several obstacles that need analysis of human development strategy in Sampang Regency, so that it will achieve the right target. The theory/concept used by the author is the concept of development, the theory of strategic management, and human development concept. This study aims to provide an overview of the phenomenon of the causes of the lower middle level of Human Development Index in Sampang Regency and the strategy of the Government of Sampang Regency in improving human development. The type of research used in this research is descriptive research with qualitative approach. The focus of the research is the causes of the lower middle level of Human Development Index in Sampang Regency and the strategy of the Government of Sampang Regency in improving human development (education, health, purchasing power). Data analysis techniques used in this study is data analysis by Creswell and SWOT descriptive analysis. As for the result of this research is there are 3 aspects causing HDI in Sampang Regency at lower middle level in education, health, and economy. The strategy implemented by the Government of Sampang Regency in this study is viewed based on the process/stage of management strategy. In terms of process/stage management strategy of Sampang Regency, it has gone through three strategic management process that is formulation, implementation, and strategic assessment. The result of SWOT analysis that has been done in this research generated 11 recommended alternative strategies for the Government of Sampang Regency in its effort to increase human development.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIA/2018/588/051808336 |
Uncontrolled Keywords: | Pembangunan Manusia, Kabupaten Sampang, Strategi- Human Development, Sampang Regency, Strategy |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.3 Personnel management (human resource management) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 27 May 2019 03:36 |
Last Modified: | 25 Oct 2021 09:02 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/162529 |
Preview |
Text
Ulfiona Rizki Ashari.pdf Download (35MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |