Analisis Pengukuran Kinerja Dengan Rerangka Model Integrasi Balanced Scorecard dan Six Sigma (Studi Kasus Pada Rumah Sakit Umum Dr. Saiful Anwar)

DevyHerdiana1 (2010) Analisis Pengukuran Kinerja Dengan Rerangka Model Integrasi Balanced Scorecard dan Six Sigma (Studi Kasus Pada Rumah Sakit Umum Dr. Saiful Anwar). Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Balanced Scorecard adalah metode pengukuran kinerja yang dapat menggambarkan kinerja tidak hanya dari perspektif keuangan saja namun juga dari perspektif non keuangan. Dalam Balanced Scorecard terdapat key performance indicator (KPI) sebagai indikator pengukuran kinerja tiap-tiap perspektif. Apabila terdapat KPI yang belum mencapai target setelah dilakukan pengukuran kinerja dengan Balanced Scorecard , selanjutnya dievaluasi dengan metode Six Sigma . Tujuan penelitian ini adalah mengukur kinerja Rumah Sakit Umum Dr. Saiful Anwar berdasarkan model integrasi Balanced Scorecard dan Six Sigma , serta memahami solusi apa saja yang dibutuhkan untuk membenahi kinerja yang belum optimal pada obyek penelitian. Penelitian ini merupakan penelitian studi kasus dengan metode problem solving . Obyek penelitian adalah Rumah Sakit Umum Dr. Saiful Anwar Malang. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja Rumah Sakit Umum Dr. Saiful Anwar adalah cukup dengan nilai 66,10% sesuai dengan Instruksi Presiden No. 7 Tahun 1999 tentang Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah. Terdapat dua indikator yang belum optimal tercapai dan dievaluasi dengan metode Six Sigma , yaitu Bed Occupancy Rate (BOR) dan Bed Turn Over (BTO). Hasilnya menunjukkan bahwa kualitas pelayanan kesehatan cukup baik

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/658.312 5/HER/a/041001741
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.3 Personnel management (human resource management)
Divisions: S2/S3 > Magister Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 02 Feb 2011 14:17
Last Modified: 02 Feb 2011 14:17
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/159483
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item