Studi Pengaruh Perlakuan Plasma Nitrogen Terhadap Kekasaran Dan Tingkat Kebasahan Permukaan Polistirena Dengan Variasi Pelarut

Anwar, Choirul (2017) Studi Pengaruh Perlakuan Plasma Nitrogen Terhadap Kekasaran Dan Tingkat Kebasahan Permukaan Polistirena Dengan Variasi Pelarut. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Telah dilakukan perlakuan plasma nitrogen terhadap permukaan lapisan polistirena menggunakan variasi pelarut yaitu kloroform, toluena, xylene, dan tetrahidrofuran. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh plasma nitrogen terhadap kekasaran dan tingkat kebasahan permukaan lapisan tipis polistirena dengan pelarut berbeda. Lapisan tipis polistirena dideposisikan menggunakan metode spin coating kemudian dilakukan perlakuan plasma selama 2 menit, daya 40 Watt dan pada tekanan 0.3 Torr. Sampel dikarakterisasi menggunakan mikroskop optik olympus BX51, TMS-1200 polytech dan pengukur sudut kontak. Hasil karakterisasi menunjukkan adanya perbedaan morfologi sebelum dan sesudah perlakuan plasma. Terjadi penurunan nilai kekasaran pada permukaan semua lapisan tipis polistirena setelah dilakukan perlakuan plasma. Penurunan nilai kekasaran paling besar terjadi pada lapisan tipis polistirena dengan pelarut xylene yaitu sebesar 25% dari kekasaran sebelum perlakuan plasma. Sifat kebasahan permukaan lapisan tipis polistirena masing-masing pelarut mengalami penurunan dari hidrofobik menjadi lebih hidrofilik yang ditandai dengan menurunnya nilai sudut kontak sebelum perlakuan plasma adalah 90o¬-94o berubah menjadi 33o¬-48o setelah dilakukan perlakuan plasma nitrogen.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2017/131/051701077
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 530 Physics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 09 Feb 2017 11:25
Last Modified: 22 Mar 2022 05:35
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/155172
[thumbnail of Choirul Anwar.pdf]
Preview
Text
Choirul Anwar.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item