Perbandingan Model Generalized Michaelis-Menten (Gmm) Dan Richards Pada Pertumbuhan Kacang Tanah (Arachis Hypogaea L.)

Soniawinda, Carlin (2014) Perbandingan Model Generalized Michaelis-Menten (Gmm) Dan Richards Pada Pertumbuhan Kacang Tanah (Arachis Hypogaea L.). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Generalized Michaelis Menten (GMM) merupakan salah satu model untuk mengetahui pola pertumbuhan hewan maupun tanaman. Dalam penelitian ini, model tersebut dibandingkan dengan model Richards karena keduanya memiliki titik belok yang fleksibel dan memiliki empat parameter. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pola pertumbuhan kacang tanah dengan model GMM dan Richards, menentukan mana yang lebih baik serta menghitung laju pertumbuhan maksimum kacang tanah. Data yang digunakan adalah tinggi kacang tanah varietas Domba yang diamati selama tiga belas minggu. Pendugaan parameter diperoleh dari Metode Kuadrat Terkecil (MKT) dengan iterasi Levenberg-Marquardt. Berdasarkan , kedua model memberikan hasil sama baik, sedangkan dilihat dari nilai , model Richards lebih baik dalam menjelaskan pertumbuhan kacang tanah dibandingkan model GMM. Kacang tanah mencapai pertumbuhan maksimum pada minggu ke 4-5 yaitu pada saat fase pembentukan bunga. Pemberian perlakuan khusus dapat dilakukan sebelum laju pertumbuhan kacang tanah mencapai maksimum.

English Abstract

GMM model is one of several growth models that have been developed to determine the growth pattern in both animals and plants. In this study, GMM model was compared to Richards as both have flexible inflection point and same number of parameters (4). This study aimed to describe the growth pattern of peanuts using Richards and GMM model and determine which is better and find out when peanuts maximum growth rate occur. The data used was height of Domba peanuts cultivar observed in thirteen weeks. Ordinary Least Square (OLS) is used to estimate the parameters of model with Levenberg-Marquardt iteration. Based on , both models give equally good results while of Richards model is smaller than GMM, this indicates that Richards model is better in explaining the growth of peanuts compared to GMM. Peanuts achieve maximum growth at week 4-5 which is the onset of blooms. Special treatments should be given before peanuts achieve maximum growth rate.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2014/164/051403680
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 04 Jul 2014 14:54
Last Modified: 21 Oct 2021 03:31
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/153781
[thumbnail of SKRIPSI.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item