Perancangan Instrumen Ukur Tegangan Berbasis Kombinasi Mikrokontroler Dan LabVIEW

Christinna, Linda (2011) Perancangan Instrumen Ukur Tegangan Berbasis Kombinasi Mikrokontroler Dan LabVIEW. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sistem akuisisi data merupakan suatu sistem instrumentasi elektronik yang melakukan pengukuran, penyimpanan dan pengolahan hasil pengukuran. Dalam aplikasi sistem pengendalian di industri, kebutuhan untuk pengambilan dan pengolahan data menjadi semakin variatif dan komplek. Oleh karena itu, dalam penelitian ini dirancang sebuah alternatif modul DAQ yang dibuat dengan menggunakan mikrokontroler AT89S51 yang dapat diakses menggunakan LabVIEW yang berkomunikasi secara serial. Pada penelitian ini, DAQ hardware terdiri dari rangkaian pengkondisi sinyal, rangkaian minimum sistem dan rangkaian komunikasi serial RS232. Dari penelitian ini komunikasi serial tidak stabil, hal ini dikarenakan adanya ketidakstabilan pada rancangan hardware serta pemrograman pada mikrokontroler. Panel monitoring yang dihasilkan menggunakan LabVIEW 5.0 dan LabVIEW 7.0, menampilkan grafik dari pengukuran serta dalam bentuk tabel yang dapat diubah dalam bentuk txt maupun excel. Dari grafik pada LabVIEW data yang dihasilkan berupa hubungan antara nilai tegangan dengan banyaknya data terukur yang dapat diatur melalui panel LabVIEW pada byte count.

English Abstract

Data acquisition system (DAQ) is an electronic instrumentation system measurement, storage and processing of measurement result. In Applications of control system in industry, the needed for retrieval and data processing become increasingly varied and complex. Therefore, in this research designed an alternative DAQ module is made using AT89S51 microcontroller which can be accessed using LabVIEW which communicated in a serial. In this research, DAQ hardware consists of a signal conditioning circuit, a minimum system circuit and serial communication RS232 circuit. From this research serial communication unstable, it because of instability on design of hardware and on microcontroller programme. Resulting monitoring panel using LabVIEW‟s 5.0 and LabVIEW‟s 7.0, featuring graph of measurement and in form table that can be change into txt or excel. From the graph on LabVIEW‟s resulting data such as connection between voltage points with many measure datas that can be crontrolled by Panel LabVIEW in the byte count.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2011/164/051102801
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 530 Physics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 08 Aug 2011 09:08
Last Modified: 22 Oct 2021 07:33
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/152618
[thumbnail of 051102801.pdf]
Preview
Text
051102801.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item