Yudha, TegarSukma (2016) Sistem Kontrol Suhu dengan Struktur Feedback-Feedforward Pada Proses Distilasi Vakum Bioetanol Berbasis Algoritma Logika Fuzzy. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Energi merupakan kebutuhan yang sangat penting dewasa ini seiring dengan kemajuan peradaban manuasia yang meningkat dari waktu ke waktu. Tetapi hal tersebut tidak diimbangi dengan persediaan bahan bakar fosil yang merupakan pemasok terbanyak dari energi dunia. Dengan adanya permasalahan ini, sangat diperlukan bahan bakar alternatif sebagai pengganti bahan bakar fosil agar bisa mengatasi hal tersebut. Bioetanol merupakan salah satu bahan bakar pengganti bahan bakar fosil yang cukup menjanjikan yang didapatkan dari proses fermentasi bahan-bahan nabati yang memiliki kandungan gula. Proses pembuatan bioetanol meliputi ekstraksi gula, fermentasi, distilasi, dan absorbsi. Pada penelitian ini dikembangkan pembuatan bioetanol dengan distilasi vakum pada suhu dan tekanan tertentu. Suhu dan tekanan sangat berperan penting dalam pembuatan bioetanol. Sehingga penelitian ini difokuskan pada pengontrolan suhu sebagai setpoint dan tekanan vakum sebagai disturbance untuk proses distilasi vakum bioetanol berbasis Algoritma Logika Fuzzy. Metode ini melalui beberapa tahap, yaitu penentuan fungsi keanggotaan dan fuzzifikasi, rule base dan inferensi, serta defuzzifikasi. Proses distilasi vakum bioetanol ini dilakukan pada suhu 62°C dan tekanan vakum pada 0,5 atm. Pada penelitian ini, proses perancangan Algoritma Logika Fuzzy dilakukan menggunakan 5 fungsi keanggotaan dengan metode inferensi MAX-MIN dan metode defuzzifikasi weighted average (WA). Hasil pengujian menunjukkan bahwa Algoritma Logika Fuzzy cukup berhasil digunakan untuk menjaga suhu pada setpoint yang diinginkan dengan nilai error steady state (ess) sebesar 3,85% dan settling time (ts) 4270 detik atau 1,19 jam
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FT/2016/71/051601778 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Elektro |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 15 Mar 2016 10:54 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 13:56 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/144962 |
Preview |
Text
[3]_Lembar_Identitas_Tim_Penguji_FIX.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
[4]_Lembar_Orisinalitas_FIX.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
[5]_Lembar_Peruntukan_FIX.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
[6]_Lembar_Ringkasan_+_Summary_FIX.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
[7]_Lembar_Pengantar_FIX.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
[8]_Daftar_Isi_FIX.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
[9]_Daftar_Tabel_+_Gambar_FIX.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
[10]_Content_(BAB_1_-_BAB_6)_+_(DP_-_L2)_FIX.pdf Download (4MB) | Preview |
Preview |
Text
[2]_Lembar_Pengesahan_Dosen_Pembimbing_FIX.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
[1]_Lembar_Sampul_FIX.pdf Download (1MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |