Sistem Pemantauan dan Jual-Beli Listrik pada Micro Smart Grid Berbasis Layanan Web,

Akbar, MuhammadIlham (2016) Sistem Pemantauan dan Jual-Beli Listrik pada Micro Smart Grid Berbasis Layanan Web,. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Indonesia memiliki potensi energi baru dan terbarukan yang melimpah, namun pemanfaatannya masih relatif kecil. Selain itu, kebutuhan listrik di rumah tangga sangat tinggi dan tidak efisien. Sebagian besar masyarakat cenderung hanya membeli listrik. Pembangunan sistem micro smart grid merupakan upaya peningkatan efisiensi penggunaan energi listrik. Pada sistem ini, masyarakat dapat membeli listrik dan juga menjualnya atau dalam istilah asingnya adalah power transaction. Alat ini dilengkapi dengan sistem pemantauan melalui layanan web, sehingga informasi arus, tegangan, daya dan energi dapat dipantau dari jarak jauh. Alat ini menggunakan Wi-Fi sebagai penghubung ke internet. Jaringan listrik pada sistem ini menggunakan jaringan DC bertegangan rendah. Arah arus listrik dikontrol menggunakan perbedaan tegangan antara bus dan node. Pengukuran daya memberikan hasil dengan rata-rata error sebesar 0,7276% terhadap pembacaan dengan menggunakan wattmeter dan pengukuran energi memberikan hasil dengan rata-rata error sebesar 2,3532% terhadap pembacaan dengan menggunakan wattmeter. Pengujian harga jual memberikan hasil dengan rata-rata error sebesar 2,3588% terhadap harga hasil perhitungan dan pengujian harga beli memberikan hasil dengan rata-rata error sebesar 2,0996% terhadap harga hasil perhitungan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2016/1112/051702043
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 17 Feb 2017 09:25
Last Modified: 22 Oct 2021 00:58
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/144267
[thumbnail of LAPORAN_SKRIPSI.pdf]
Preview
Text
LAPORAN_SKRIPSI.pdf

Download (11MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item