FaradillaNanda, Faudina (2017) Konsep Agrowisata Pada Kawasan Konservasi Lahan Buah Condet, Jakarta Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Lahan Buah Condet merupakan perkebunan buah ditengah Kota Jakarta yang memiliki tanaman buah khas yaitu Salak dan Duku Condet. Kawasan Condet sudah lama direncanakan sebagai Pengembangan Kawasan Budaya Betawi dan mempertahankan salah satu kantong pertanian (Duku dan Salak) di Jakarta Timur, oleh salah satu Gubernur Jakarta, namun kondisinya sekarang semakin sempit lahan pertanian dan hanya Lahan Buah Condet yang tersisa. Potensi yang dimiliki Lahan Buah Condet antara lain sebagai sarana atau wadah aktivitas untuk melestarikan kegiatan berkebun tanaman langka dan khas serta memberikan keuntungan berupa produksi buah-buahan. Menyadari potensinya, Pemerintah DKI Jakarta memulai pengembangan Lahan Buah Condet sebagai destinasi wisata. Hal ini ditandai dengan dibentuknya Tim Percepatan Penataan dan Pengembangan Lahan Buah Condet sebagai Destinasi Wisata pada Keputusan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 646 Tahun 2016. Hasil studi terbatas pada konsep agrowisata berupa variabel-variabel agrowisata dan konservasi yang menjadi amatan. Dengan area studi yaitu Lahan Buah Condet, Jakarta Timur, dan batasan konsep berupa fasilitas agrowisata dan elemen lanskap arsitektural. Metode yang digunakan adalah menyesuaikan dengan status kawasan dan menggunakan pendekatan potensi pada kawasan. Proses kajian diawali dengan persiapan studi meliputi identifikasi masalah, perumusan masalah serta penetapan tujuan studi. Selanjutnya dilakukan pengumpulan dan analisis data potensi dan kendala yang berkaitan dengan variabel. Hasil analisis kemudian melalui proses sintesis sehingga menghasilkan rekomendasi konsep agrowisata pada kawasan konservasi Lahan Buah Condet. Diawali dengan observasi potensi kawasan kemudian dilakukan identifikasi potensi sesuai dengan status konservasi dan menata ruang-ruang melalui zonasi konservasi, kemudian menata ruang menurut konsep agrowisata dan mengembangkan jenis aktivitas dan fasilitas yang dihubungkan dengan adanya jalur sirkulasi agrowisata. Zonasi konservasi yang berupa blok perlindungan, blok rehabilitasi dan pelestarian serta blok pemanfaatan kemudian dibagi sesuai dengan potensi dan sifat zonasi agrowisata yaitu zona penerima, zona atraksi, zona penghubung, zona masyarakat dan zona pelayanan. Konsep atraksi untuk kegiatan agrowisata pasif berupa mengelilingi kawasan perkebunan, sedangkan untuk kegiatan agrowisata aktif praktek budidaya serta pelatihan atau mengamati pengolahan hasil komoditas. Konsep aksesibilitas dengan memanfaatkan jalur yang sudah ada dengan mempertimbangkan akses masyarakat, pengelola maupun wisatawan. Konsep fasilitas disesuaikan dengan kebutuhan umum wisatawan dan untuk meningkatkan penghasilan masyarakat.
English Abstract
Lahan Buah Condet is a farm in the middle of Jakarta city which has fruit trees typical of Salak and Duku Condet. Condet long planned as Betawi Cultural District Development and sustain one agricultural area (Duku and Salak) in East Jakarta, by one of the governor of Jakarta, but now increasingly narrow the agricultural land and Lahan Buah Condet is the only remaining fruit. The potential of Lahan Buah Condet including as a place to preserve the gardening activities of rare plants and provide the advantage of fruit production. Realizing its potential, Jakarta government started to develop Lahan Buah Condet as a tourist destination. It is characterized by the formation of Acceleration Team Planning and Land Development Fruit Condet as Travel Destinations on Jakarta Governor Decree No. 646 2016. The result of this study is limited to the concept of agrotourism in the form of variables into agro-tourism and conservation. With an area of study is Lahan Buah Condet, East Jakarta, and limits the concept of agrotourism in the form of facilities and architectural landscape elements. The method in use is to adjust the status of the area and use the potential of the regional approach. Review process begins with the preparation of the study include the identification of problems, problem formulation and determinate objectives of the study. Furthermore, performed to collect and analysis the data of potentials and difficulties associated with the variable. Results of the analysis through the synthesis processes to produce recommendations on the concept of agrotourism Lahan Buah Condet conservation area. Beginning with the observation of potential area then conducted in accordance with the identification of potential conservation status and arranging spaces through conservation zoning, then organize the space according to the concept of agrotourism and develop the types of activities and facilities associated with the circulation path agrotourism. Zoning conservation in the form of protection block, rehabilitation and conservation block and utilization block then divided according to the potential and the nature of zoning agrotourism is the recipient zone, attractions zone, the connecting zone, society zone and zone of community service. The concept of agro-tourism attractions to the activities surrounding the passive form of plantation area, while the activities of active agro cultivation practices as well as training or observe the processing of commodities. The concept of accessibility by utilizing the existing path by considering public access, managers and tourists. The concept of public facilities tailored to the needs of tourists and to increase peoples incomes.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FT/2016/1099/051700334 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 690 Construction of buildings |
Divisions: | Fakultas Teknik > Arsitektur |
Depositing User: | Sugiantoro |
Date Deposited: | 25 Jan 2017 14:16 |
Last Modified: | 22 Oct 2021 00:51 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/144251 |
Preview |
Text
Cover_-_Lembar_Pengesahan.pdf Download (2MB) | Preview |
Preview |
Text
Halaman_Depan_s.d_Daftar_Lampiran.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
Isi_Artikel_Konsep_Agrowisata_Pada_Lahan_Konservasi.pdf Download (2MB) | Preview |
Preview |
Text
Daftar_Pustaka.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_I.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
Lampiran.pdf Download (8MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_IV_a.pdf Download (5MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_II.pdf Download (2MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_III.pdf Download (2MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_IV_c.pdf Download (11MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_IV_b.pdf Download (6MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_V.pdf Download (1MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |