Sistem Pengendali Kecepatan Mini Steam Turbine Menggunakan Kontroler Pi Berbasis Arduino Uno

RidwanHanafi, Ahmad (2016) Sistem Pengendali Kecepatan Mini Steam Turbine Menggunakan Kontroler Pi Berbasis Arduino Uno. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Ketel uap atau yang lebih dikenal dengan boiler merupakan bagian penting yang berfungsi menghasilkan uap untuk berbagai proses operasi di industri, khususnya sebagai penggerak Steam Turbine Generator sebagai penghasil energi listrik. Komponen utama pada Mini Steam Turbine salah satunya yaitu motor DC Servo, yang mana berfungsi sebagai penggerak tuas kompor gas portable. Oleh sebab itu, motor DC Servo harus dikontrol agar dapat mengontrol pembakaran secara otomatis saat terjadi gangguan berupa penambahan air yang memiliki temparatur normal kedalam boiler dengan tetap mempertahankan keluaran sistem sesuai dengan setpoint yang diinginkan. Hal ini sangat penting dilakukan agar Mini Steam Turbine dapat berjalan dengan baik dan lancar. Sehingga untuk mengatasi masalah tersebut yaitu melakukan pengendalian sudut motor DC Servo pada Mini Steam Turbine dengan menggunakan kontroler PI. Respon motor DC Servo dengan kontroler PI yang memiliki penguatan Kp = 1.5 dan Ki = 4.75 yang didapat menggunakan metode hand tuning setelah implementasi dengan setpoint 22 rotation per second dan gangguan berupa air sejumlah 300ml, memiliki error steady state berada dibawah toleransi 2% dengan settling time 41 detik. Setelah mengalami perlambatan ketika diberi gangguan, sistem dapat kembali pada keadaan steady state sesuai setpoint dengan recovery time sebesar 151 detik. Sehingga dapat diketahui bahwa kontroler bekerja dengan baik.

English Abstract

Boiler is a vital part that produces steam for the various operating processes in the industry, especially as a driver for Steam Turbine Generator for producing the electrical energy. The main components of Mini Steam Turbine is Servo DC Motor, which serves as a driver for a lever of portable gas stove. Therefore, the Servo DC motor must be maintained in order to maintain the angle on a lever of portable stove during disturbance include the addition of normal temperature 300 ml water into the boiler while maintaining the output of the system in accordance with the desired setpoint. It is very important to keep the Mini Steam Turbine can run well and smoothly. So to overcome the problem is to control the speed of Mini Steam Turbine by using the PI controller. Response of DC Servo motor with PI controller that has a strengthening Kp = 1.5 and Ki = 4.75 were obtained using the method of hand tuning after the implementation of the setpoint 22 rotation per second and disruption of the addition of normal temperature 300ml water, has an error steady state under a tolerance of 2% with a settling time 41 seconds. After experiencing a slowdown when given disorder, the system can return to the steady state in accordance setpoint with recovery time 151 seconds. So it can be seen that the controller works well.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2016/1039/051612697
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Sugiantoro
Date Deposited: 09 Jan 2017 13:58
Last Modified: 21 Oct 2021 21:31
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/144204
[thumbnail of BAB_1-5.pdf]
Preview
Text
BAB_1-5.pdf

Download (4MB) | Preview
[thumbnail of RINGKASAN.pdf]
Preview
Text
RINGKASAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item