Adibah, Amalia Nur (2014) Penataan Jalur Pejalan Kaki Di Jalan Merdeka Kota Malang Berdasarkan Tingkat Kenyamanan Pengguna. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Fungsi jalur pejalan kaki adalah untuk mewadahi pergerakan manusia dari satu tempat ke tempat yang lain. Oleh karena itu diperlukan adanya pengembangan infrastruktur pejalan kaki serta menyediakan jalur pejalan kaki yang aman untuk masyarakat. Kriteria-kriteria jalur pejalan kaki yang aman dan nyaman dapat dilihat dari dua komponen utama, yaitu keamanan dan perlindungan, serta kebijakan terkait. Kualitas jalur pejalan kaki dapat dilihat dari kualitas lingkungan di sekitar jalur pejalan kaki. Lingkungan di sekitar jalur pejalan kaki sangat baik, hal ini ditunjukkan dari dampak yang dihasilkan dari pembangunan semua pelengkap jalur pejalan kaki yang memiliki pengaruh terhadap pejalan kaki dan orang yang bersepeda untuk mengurangi aktivitas berkendara. Pada studi di San Diego Metropolitan Transit, sistem pelayanan yang dijadikan ukuran untuk lingkungan. Kualitas pejalan kaki dapat dilihat dari adanya keterkaitan antara tempat pemberhentian dengan orang yang melakukan pemberhentian (Ryan, 2009). Untuk memperbaiki kualitas jalur pejalan kaki dapat dilakukan dengan cara membagikan kuesioner kepada masyarakat pengguna jalur pejalan kaki, agar dapat mengetahui kinerja jalur pejalan kaki menurut masyarakat atau pengguna. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan keamanan dan aksesibilitas dari jalur pejalan kaki.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FT/2014/287/051403694 |
Subjects: | 300 Social sciences > 307 Communities > 307.1 Planning and development > 307.121 6 City planning |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Perencanaa Wilayah dan Kota |
Depositing User: | Hasbi |
Date Deposited: | 07 Jul 2014 09:41 |
Last Modified: | 10 Nov 2021 06:41 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/142572 |
Preview |
Text
BAB_5.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_4.pdf Download (8MB) | Preview |
Preview |
Text
Daftar_Pustaka.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
cover_dafisi.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_3.pdf Download (2MB) | Preview |
Preview |
Text
Lampiran.pdf Download (3MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_2.pdf Download (2MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_1.pdf Download (2MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |