JatiRakhmawati (2010) Pengembangan Portal Mobile Online Supermarket dengan Teknologi XHTML MP dan WCSS. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Supermarket merupakan tempat belanja untuk memenuhi kebutuhan seharihari. Banyaknya waktu yang dibutuhkan untuk menuju ke supermarket dan mengantri di loket kasir, sehingga tidak semua orang mempunyai waktu disela-sela kesibukannya untuk membeli barang kebutuhannya. Media pesan antar barang kebutuhan tanpa menghabiskan banyak waktu adalah dengan portal mobile online supermarket . Proses pengembangan perangkat lunak ini menggunakan paradigma object oriented (OO) dengan pemodelan UML. Perangkat lunak ini dapat dibuka oleh user menggunakan mobile browser melalui perangkat mobile yang terkoneksi dengan GPRS kapanpun dan dimanapun, atau menggunakan internet browser melalui sebuah komputer yang terkoneksi dengan internet . Implementasi sistem menggunakan teknologi XHTML MP dan WCSS yang dapat dibaca melalui internet browser maupun mobile browser , PHP untuk melakukan komunikasi dengan basis data, dan MySQL untuk menyimpan data. PHP dipilih karena dapat membuat website menjadi lebih dinamis dan interaktif terhadap user . MySQL dipilih karena basis data ini cocok untuk sistem yang membutuhkan basis data besar, selain itu juga MySQL adalah suatu bahasa berbasis SQL yang dikembangkan secara free dan open source . Perangkat lunak diuji dengan menggunakan pengujian unit, pengujian integrasi, pengujian validasi, dan pengujian waktu akses query. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem yang dibangun adalah valid sesuai dengan kebutuhan dari user . Hasil pengujian waktu akses query menunjukkan perbedaan pengujian kecepatan waktu akses query yang dilakukan secara offline dan online ini terjadi karena faktor web server yang digunakan dan faktor jaringan.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FT/2010/131/051001050 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Elektro |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 16 Apr 2010 15:36 |
Last Modified: | 20 Oct 2021 02:46 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/140317 |
Preview |
Text
051001050.pdf Download (8MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |