Penelitian tentang Pengaruh Perbedaan Daya Lampu Bawah Air Sebagai Alat Bantu Penangkapan Pada Pancing Ulur Terhadap Jumlah Dan Jenis Tangkapan Di Perairan Prigi Trenggalek Jawa Timur.

BayuIndraPatria (2008) Penelitian tentang Pengaruh Perbedaan Daya Lampu Bawah Air Sebagai Alat Bantu Penangkapan Pada Pancing Ulur Terhadap Jumlah Dan Jenis Tangkapan Di Perairan Prigi Trenggalek Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perairan Prigi sebagai lokasi penelitian merupakan pusat produksi perikanan tangkap yang terletak di bagian Selatan Kabupaten Trenggalek. Perairan Prigi terletak di selatan Propinsi Jawa Timur dan berbatasan dengan Samudera Hindia. Secara administraif perairan ini termasuk dalam wilayah Desa Tasikmadu, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek. Desa Tasikmadu terletak kurang lebih 45 km sebelah tenggara dari kota Trenggalek dan merupakan bagian dari Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek Propimsi Jawa Timur. Secara geografis desa Tasikmadu terletak pada posisi 8 º 20 27 - 8 º 23 23 LS dan 111 º 43 27 - 111 º 46 03 BT dengan luas wilayah kurang dari 2803 Ha . Pengembangan teknologi tepat guna bagi para nelayan kecil diharapkan dapat membantu meningkatkan hasil tangkapan yang mana secara langsung memperbaiki perekonomian nelayan kecil yang pada saat ini dihimpit oleh persaingan antar nelayan maupun kebutuhan hidup yang semakin meningkat. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh pengoperasian lampu bawah air dengan daya yang berbeda terhadap hasil tangkapan pada alat tangkap pancing ulur. Sehingga dari penelitian ini diharapkan pengembangan teknologi tepatguna dapat membantu nelayan untuk meningkatkan hasil tangkapannya. Penelitian yang menggunakan metode eksperimen ini melihat hubungan sebab akibat antara dua faktor yang sengaja ditimbulkan oleh peneliti dengan mengestimasi atau mengurangi atau menyisihkan faktor-faktor yang mengganggu. Dalam Penelitian tentang pengaruh perbedaan daya lampu bawah air sebagai alat bantu penangkapan pada pancing ulur terhadap jumlah dan jenis tangkapan menggunakan Rancangan Kelompok Lengkap Teracak (RKLT). Untuk perlakuan diatur dengan pengacakan secara kelompok lengkap. Hasil dari rancangan kelompok lengkap teracak ini kemudian dianalisa dengan sidik ragam dengan membandingkan nilai F hitung dengan nilai F tabel 5% atau 1% untuk melihat apakah perlakuan itu berpengaruh signifikan terhadap hasil tangkapan. Kemudian dilanjutkan uji BNT guna mencari tahu pengaruh terbesar dari ketiga perlakuan. Analisa regresi sederhana digunakan untuk melihat kedekatan hubungan antara peningkatan daya lampu terhadap jumlah hasil tangkapan dalam satuan kilogram. Dari penelitian ini didapat hasil tangkapan mono species yaitu ikan layur ( Trichiurus savala ) total sebanyak 2844 kg dimana hasil total ini didapat dari 4 perlakuan lampu yang memiliki daya lampu 18 Watt, 25 Watt, 35 Watt serta tanpa lampu sebagai kontrol dan dilakukan 8 kali ulangan. Dari analisa sidik ragam didapat nilai F hitung perlakuan lebih besar dari F tabel 1% sebesar 24.577 dan nilai F hitung pengulangan sebesar 0.143 lebih kecil dari nilai F tabel 5%. Dari uji F ini disimpulkan bahwa perlakuan ini memberikan pengaruh yang berbeda nyata terhadap hasil tangkapan (F hitung>F tabel 1%) dan pengulangan tidak memberikan pengaruh terhadap hasil tangkapan.. Dari hasil uji F diteruskan dengan uji Beda Nyata Terkecil sehingga didapat kesimpulan bahwa pengaruh terbesar terhadap hasil tangkapan diberikan oleh lampu dengan daya 35 Watt diikuti lampu 25 Watt, lampu 18 Watt serta perlakuan tanpa lampu. Dengan peningkatan daya lampu dapat mempengaruhi peningkatan terhadap hasil tangkapan dalam satuan kg. Untuk dapat membantu nelayan kecil seyogyanya dilakukan penelitian lanjutanmengenai dampak lampu ini terhadap jenis alat tangkap yang lain atau penggunaan jenis atau warna lampu yang lain sehingga dapat langsung diaplikasikan secara tepat kepada nelayan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2008/7/050802990
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.2 Commercial fishing, whaling, sealing
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Teknologi Hasil Perikanan
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 14 Oct 2008 15:34
Last Modified: 27 Oct 2021 00:58
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/132528
[thumbnail of 050802990.pdf]
Preview
Text
050802990.pdf

Download (9MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item