Perbandingan Pola Konsumsi Bahan Makanan Sumber Serat Dan Natrium Pada Penderita Hipertensi Kasus Baru Dan Kasus Lama Di Puskesmas Panarung Kota Palangka Raya

Welkoria, SiskaFebrina (2016) Perbandingan Pola Konsumsi Bahan Makanan Sumber Serat Dan Natrium Pada Penderita Hipertensi Kasus Baru Dan Kasus Lama Di Puskesmas Panarung Kota Palangka Raya. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Hipertensi sering disebut the silent killer karena pada umumnya penderita hipertensi tidak mengetahui bahwa dirinya menderita hipertensi. Prevalensi hipertensi di Kalimantan Tengah cukup tinggi yaitu sebesar 26,7% (Riskesdas, 2013). Hipertensi menempati peringkat 1 dari 10 penyakit terbesar yang ada di Puskesmas Panarung dengan jumlah kunjungan pasien hipertensi dari bulan Januari – Desember tahun 2014 yaitu sebanyak 2242 orang dengan prevalensi hipertensi tercatat mencapai 19,6%. Pasien baru dan pasien lama yang mengalami hipertensi memerlukan pengetahuan dan perilaku serta edukasi yang sesuai untuk merubah pola makan dan modifikasi gaya hidup sehingga penderita dapat menjaga agar hipertensinya tidak semakin bertambah parah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola konsumsi bahan makanan sumber serat dan natrium pada penderita hipertensi kasus baru dan kasus lama di Puskesmas Panarung Kota Palangka Raya. Penelitian cross sectional ini adalah dilakukan pada subyek hipertensi dipilih dengan metode purposive sampling yaitu dengan jumlah kasus baru 34 responden dan kasus lama 34 responden. Variabel yang diukur kasus baru dan kasus lama dengan hipertensi, pola konsumsi sumber serat, pola konsumsi natrium. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan pola konsumsi bahan makanan sumber serat pada penderita hipertensi kasus baru dan kasus lama, tidak ada perbedaan pola konsumsi natrium pada penderita kasus baru dan kasus lama. di Puskesmas Panarung Kota Palangka Raya. Berdasarkan hasil penelitian ini, disarankan untuk penelitian selanjutnya dapat dibandingkan dengan Weight Food Record agar lebih spesifik dalam melihat kebutuhan serat dan natrium responden.

English Abstract

Hypertension is often called the silent killer because most patients with hypertension do not know that he was suffering from hypertension. The prevalence of hypertension in Central Kalimantan is quite high at 26.7% (Riskesdas, 2013). Hypertension is ranked one of the 10 biggest disease in PHC Panarung with the number of visits patients with hypertension than in January-December 2014 as many as 2242 people with hypertension prevalence reached 19.6%. New patients and old patients with hypertension require knowledge and behaviors and appropriate education to change your diet and lifestyle modifications, so people can keep hypertension is not getting worse. This study aims to determine the pattern of consumption of food sources of fiber and sodium in patients with hypertension new cases and old cases in PHC Panarung city of Palangkaraya. This cross-sectional study was conducted in subjects with hypertension selected with purposive sampling method with the number of new cases and old cases 34 respondents 34 respondents. Variables measured new cases and old cases with hypertension, consumption patterns source of fiber, sodium consumption patterns. The results showed that there was no difference in the pattern of consumption of food sources of fiber in patients with hypertension new cases and old cases, there is no difference in the pattern of consumption of sodium in patients with new cases and old cases. in Puskesmas Panarung city of Palangkaraya. Based on these results, it is suggested for further research can be compared to Weight Food Record to be more specific in view the needs of fiber and sodium respondents.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2016/96/ 051602516
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 613 Personal health and safety > 613.2 Dietetics
Divisions: Fakultas Kedokteran > Ilmu Gizi
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 30 Mar 2016 14:35
Last Modified: 30 Mar 2016 14:35
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/126586
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item