Hubungan Asupan Vitamin A Dan Status Gizi Pada Balita Di Kecamatan Sukun Kota Malang

Khuzaimah, NurAzizah (2016) Hubungan Asupan Vitamin A Dan Status Gizi Pada Balita Di Kecamatan Sukun Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Vitamin A merupakan salah satu mikronutrient yang penting bagi tubuh. Sebagian besar balita di Indonesia tidak mendapatkan makanan yang cukup kandungan Vitamin A. Vitamin A berasal dari makanan sumber hewani dan nabati. Defisiensi Vitamin A dapat berpengaruh terhadap petumbuhan sel yang akan menyebabkan kegagalan pertumbuhan pada balita. Berdasarkan hasil laporan UNICEF menyebutkan bahwa Indonesia berada di peringkat kelima dengan jumlah anak yang memiliki pertumbuhan yang terhambat. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara asupan vitamin A dengan status gizi pada balita. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain penelitian cross sectional, dalam menentukan wilayah menggunakan cara multi stage sampling dan dalam menentukan sampel dengan menggunakan cara purposive sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 76 responden balita yang berusia 2-5 tahun. Hasil penelitian menunjukkan sebesar 17% balita usia 2-3 tahun dan 30% balita usia 4-5 tahun memiliki asupan vitamin A yang kurang dari makanan.Tetapi tidak terdapat perbedaan rata-rata asupan vitamin A dari makanan pada usia 2-3 tahun yaitu sebesar 708,80 μg/hari dan 4-5 tahun sebesar 742,45 μg/hari. Hasil penilaian status gizi didapatkan adanya masalah gizi stunting sebesar23,7% (medium), underweight sebesar 17,1% (medium) dan wasting sebesar 15,8% (very high). Hasil penelitian ini juga menunjukkan tidak adanya hubungan antara asupan vitamin A dengan status gizi berdasarkan indeks TB/U dan BB/U(p >0,05).Tetapi terdapat hubungan yang signifikan antara asupan vitamin A dengan status gizi berdasarkan indeks BB/TB (p < 0,05). Berdasarkan hasil penelitian ini, disarankan agar ibu balita mendapatkan edukasi tentang pentingnya pemberian asupan vitamin A dari makanan yang cukup untuk menjaga status gizi balitanya.

English Abstract

Vitamin A is one of those essential micronutrients for human body. Most toddlers in Indonesia do not get enough food containing Vitamin A. Vitamin A is found in animal products, vegetables and fruits. Vitamin A deficiency leads to increased cell proliferation that can harms physical development in toddler. The UNICEF report ranks Indonesia as having the fifth amongs countries with highest stunting prevalence. The main purpose of this study was to see any relation between vitamin A intake and nutritional status of toddler. Quantitative method with cross-sectional designs was applied in this study along with multistage sampling to determine scales and purposive sampling to determine samples. Number of samples in this research were 76 respondents toddlers aged 2-5 years. This study shows that 17% of toddler aged 2-3 years and 30% of aged 4-5 years were having poor vitamin A intake. However, there were no difference in average vitamin A intake between the aged 2-3 years (e.g., 708.80 μg/day) and the aged 4-5 years (e.g., 742.45 μg/day). Results of the assessment of nutritional status obtained the nutritional problems of stunting of 23.7% (medium), underweight of 17.1% (medium) and wasting of 15.8% (very high). It also shows us that there is no relation between vitamin A intake and nutritional status of toddler according to index HAZ or WAZ (p>0.05). Nevertheless, there is indeed a correlation between vitamin A intake and nutritional status of toddler when you considerate index WHZ (p<0.05). Based on these results, it is recommended to mothers whose their toddler were parts of this study to get more education about how important for their toddler the adequate vitamin A intake from daily diet is.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2016/88/ 051602508
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 613 Personal health and safety > 613.2 Dietetics
Divisions: Fakultas Kedokteran > Ilmu Gizi
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 29 Mar 2016 10:03
Last Modified: 29 Mar 2016 10:03
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/126577
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item