Pengaruh Penambahan Tepung Kacang Merah (Phaseolus Vulgaris L.) Terhadap Kadar Serat Es Krim Susu Kedelai (Glycine Max (L.) Meril) Sebagai Alternatif Jajanan Bagi Anak Obesitas

FebyDinaArdiyanti (2016) Pengaruh Penambahan Tepung Kacang Merah (Phaseolus Vulgaris L.) Terhadap Kadar Serat Es Krim Susu Kedelai (Glycine Max (L.) Meril) Sebagai Alternatif Jajanan Bagi Anak Obesitas. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Masalah obesitas anak sekolah semakin tahun semakin meningkat. Salah satu penyebab obesitas anak sekolah karena konsumsi jajanan rendah serat. Salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas gizi anak usia sekolah yaitu menyediakan jajanan bergizi. Es krim merupakan jajanan yang digemari anak sekolah. Sebagai alternatif jajanan bergizi maka dikembangkanlah es krim susu kedelai dengan penambahan tepung kacang merah untuk meningkatkan kadar serat. Serat mempunyai kemampuan mengurangi rasa lapar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan tepung kacang merah terhadap kadar serat pangan es krim susu kedelai. Metode penelitian ini true eksperimental. Terdapat 5 perlakuan dengan 5 kali pengujian pada tiap perlakuan. Penambahan tepung kacang merah sebagai faktor tunggal sebagai berikut P0 (0%), P1 (10%), P2 (20%), P3 (30%) dan P4 (40%). Kadar serat pangan dianalisis dengan metode enzimatis gravimetrik. Hasil uji Kruskal-Wallis menunjukkan bahwa penambahan tepung kacang merah pada es krim susu kedelai memberikan perbedaan yang signifikan (p=0,000) kecuali P0 terhadap P1. P1 merupakan perlakuan terbaik dengan memenuhi 102,40% AKG serat jajanan anak 7-9 tahun dalam sekali konsumsi. Penambahan tepung kacang merah menyebabkan kadar serat pangan semakin tinggi kecuali pada P4.

English Abstract

The problem of childhood obesity is increasing in the past few years. One of the causes of school childhood obesity is due to consuming low fiber snacks. Providing nutritious snack is one of the efforts to improve the nutrition quality of childhood. Ice cream is a popular snack for school children. It can be an alternative nutritious snack by developing soybean milk ice cream with addition of red bean flour to increase fiber content. Fiber has an ability to reduce the hunger. This study aimed to determine the effect of addition red bean flour toward the dietary fiber level of soybean milk ice cream. The research method was true experimental. There were 5 treatments with 5 times the test for each treatment. The addition of red bean flour as the sole factor as follows P0 (0%), P1 (10%), P2 (20%), P3 (30%) and P4 (40%). Levels of dietary fiber were analyzed by gravimetric enzymatic method. The results of Kruskal-Wallis showed that the addition of red bean flour on the soybean milk ice cream provides a significant differences (p = 0.000) except in P0 to P1. P1 is the best treatment with fulfill the 102,40% RDA of fiber snacks for children 7-9 years old in once consumption. The addition of red bean flour increasing the dietary fiber level except in P4.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2016/506/ 051607402
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 613 Personal health and safety > 613.2 Dietetics
Divisions: Fakultas Kedokteran > Ilmu Gizi
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 24 Aug 2016 09:01
Last Modified: 24 Aug 2016 09:01
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/126207
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item