Hubungan Tingkat Sosial Ekonomi Keluarga Petani Dengan Status Gizi Balita Di Kabupaten Demak Jawa Tengah

Paramita, DyahAyu (2015) Hubungan Tingkat Sosial Ekonomi Keluarga Petani Dengan Status Gizi Balita Di Kabupaten Demak Jawa Tengah. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sosial ekonomi keluarga merupakan salah satu faktor yang menentukan jumlah makanan yang tersedia dalam keluarga sehingga turut menentukan status gizi keluarga tersebut. Kekurangan gizi dapat berakibat meningkatkan angka kesakitan, terganggunya pertumbuhan jasmani dan kecerdasan anak. Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan tingkat sosial ekonomi keluarga petani padi dengan status gizi balita usia 0-60 bulan di Kabupaten Demak, Jawa Tengah selama Desember 2014-Januari 2015. Didapatkan 41 responden dipilih dengan teknik purposive sampling. Data sosial ekonomi diperoleh dengan metode wawancara mengenai pendapatan keluarga, jumlah anggota keluarga, luas lahan, jenis pekerjaan orang tua, dan proporsi pengeluaran pangan perbulan. Pengukuran status gizi balita menggunakan pengukuran BB dan TB/PB. Analisis hubungan tingkat sosial ekonomi dengan status gizi balita menggunakan uji spearman. Hasilnya didapatkan bahwa sebagian besar pendapatan keluarga tinggi (78%), sebagian besar jumlah anggota keluarga <5 orang (58,5%), sebagian besar mempunyai luas lahan >2 ha (58,5%), sebagian besar proporsi pengeluaran pangan keluarga <60% dari total pengeluaran (90,2%), underweight (24,4%), stunting (26,8%), dan wasting (12,2%). Kesimpulan dari penelitian ini adalah tidak ada hubungan tingkat sosial ekonomi dengan status gizi balita menurut TB/U (p = 0,066) dan BB/TB ( p = 0,356). Namun, terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat sosial ekonomi dengan status gizi balita menurut BB/U (p = 0,023). Saran untuk penelitian ini adalah perlu penelitian lebih lanjut lagi mengenai sosial ekonomi yang berhubungan dengan status gizi balita dengan kemampuan memancing (probing) jawaban responden sehingga dapat memperoleh data yang sebenar-benarnya.

English Abstract

Socioeconomic family is one of the factors that determine the amount of food available in the family that helped determine the nutritional status of the family. Malnutrition can increased morbidity and disruprion of physical growth and intelligence. The purpose of this research is to determine the relationship of socioeconomic level of family farmers with nutritional status of children aged 0-60 months in Demak, Central Java during December 2014-January 2015. It was found 41 respondents selected with purposive sampling technique. Socioeconomic data obtained by the interview regarding family income, number of family members, land area, occupation of parents, and the proportion of food expenditure per month. While the measurement of nutritional status measurements obtained with weight and body length/height. Analysis of socioeconomic level relationship with nutritional status of children using the spearman test. The result showed that most of the high family income (78%), most of the number of family members <5 people (58,5%),most have land area >2 ha (58,5%), most of family food expenditure <60% of total expenditure (90,2%), underweight (24,4%), stunting (26,8%), and wasting (12,2%). The conclusion of this study is no relationship socioeconomic level with infant nutritional status according to TB/U (p = 0,066) and BB/TB (p = 0,356). However, there is a significant relationship between socioeconomic level with infant nutritional status according to BB/U (p = 0,023). Suggestions for this research is the need for further research on socioeconomic longer associated with the nutritional status of children with probing capabilities of respondents so as to obtain the data is real.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2015/650/ 051506264
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 613 Personal health and safety > 613.2 Dietetics
Divisions: Fakultas Kedokteran > Ilmu Gizi
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 25 Feb 2016 10:16
Last Modified: 25 Feb 2016 10:16
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/125443
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item