Efektifitas Penyuluhan Dengan Metode Wayang Paper Toys (Peto) Terhadap Peningkatan Pengetahuan Kesehatan Gigi Dan Mulut Pada Siswa Kelas 2 Dan 3 Sdn Tunggulwulung 2 Malang

Kamila, AsmakPutri (2015) Efektifitas Penyuluhan Dengan Metode Wayang Paper Toys (Peto) Terhadap Peningkatan Pengetahuan Kesehatan Gigi Dan Mulut Pada Siswa Kelas 2 Dan 3 Sdn Tunggulwulung 2 Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penyakit Gigi Merupakan Salah Satu Jenis Penyakit Yang Memiliki Prevalensi Tinggi Di Indonesia. Hal Ini Menandakan Adanya Permasalahan Yang Cukup Laten Yaitu Minimnya Kesadaran Pengetahuan Kesehatan Gigi Di Masyarakat. Metode Penyuluhan Yang Sering Digunakan Dalam Upaya Promotif Adalah Ceramah, Dengan Salah Satu Medianya Adalah Presentasi Berbasis Power Point. Salah Satu Alat Bantu Lain Yang Dapat Digunakan Untuk Penyuluhan Kesehatan Gigi Dan Mulut Adalah Wayang Paper Toys (Peto), Yaitu Penyuluhan Dengan Menampilkan Beberapa Tokoh Yang Dibentuk Dari Kertas Berbentuk Tiga Dimensi Sebagai Tokoh Cerita Yang Dimainkan Dengan Tangan Serta Diiringi Musik, Sehingga Lebih Menarik Perhatian Anak. Tujuan Dari Penelitian Ini Adalah Untuk Menganalisa Efektivitas Penyuluhan Dengan Menggunakan Metode Wayang Paper Toys (Peto) Terhadap Peningkatan Pengetahuan Kesehatan Gigi Dan Mulut Siswa Kelas 2 Dan 3 Sdn Tunggulwulung 2 Kota Malang Dibandingkan Dengan Metode Ceramah Menggunakan Power Point. Jenis Penelitian Yang Digunakan Adalah Kuasi Eksperimental Dengan Rancangan Non Equivalent Control Group Pre-Test Post Test. Sampel Dipilih Dengan Teknik Total Sampling Dan Kemudian Dibagi Menjadi Dua Kelompok, Yaitu Penyuluhan Dengan Metode Wayang Paper Toys (Peto) Dan Metode Ceramah Menggunakan Power Point Sebagai Kelompok Kontrol. Variabel Yang Diteliti Adalah Peningkatan Pengetahuan Tentang Kesehatan Gigi Dan Mulut Pada Kelompok Dengan Penyuluhan Metode Wayang Paper Toys (Peto) Dan Metode Ceramah Menggunakan Power Point Yang Diukur Melalui Kuisioner Pre-Test Dan Post-Test. Hasil Penelitian Menunjukkan Bahwa Kedua Metode Penyuluhan Ini Dapat Meningkatkan Pengetahuan Siswa Tentang Kesehatan Gigi Dan Mulut. Kesimpulan Dari Penelitian Ini Adalah Tidak Ada Perbedaan Bermakna Peningkatan Pengetahuan Kesehatan Gigi Dan Mulut Antara Penyuluhan Dengan Metode Wayang Paper Toys (Peto) Dan Ceramah Menggunakan Power Point.

English Abstract

Dental Disease Is One Type Of Disease That Has High Prevalence In Indonesia. This Clearly Indicates That The Sufficient Latent Problem Is Lack Of Awareness Of Oral Health Knowledge In The Community. A Method That Often Used In Oral Health Education As Preventive Effort Is Lecture, Which One Of The Media Is Power Point Presentation. The Other Media That Can Be Used For Oral Health Education Is Paper Toys (Peto) Puppets, A Show Of Several Three Dimension Characters Created From Papers That Played By Hand And Accompanied By Music, So It’s More Attractive To Children. The Purpose Of This Study Was To Analyze The Effectiveness Of Education Using Paper Toys (Peto) Puppets To The Improvement Of Oral Health Knowledge Of Students In 2nd And 3rd Grade In Sdn Tunggulwulung 2 Malang Compared To Lecture’s Method Using Power Point. This Research Was Done By Using Quasi Experimental With Non-Equivalent Control Group Pretest-Posttest. The Samples Were Selected Using Total Sampling And Then Splited It Into Two Groups, Education Using Paper Toys (Peto) Puppets Method And Lecturing Using Power Point As A Control Group. The Variable Studied Was The Increased Of Oral Health Knowledge In Group With Paper Toys (Peto) Puppets Method And Lecturing Using Power Point, Which Was Measured By A Pre-Test And Post-Test Questionnaire. The Results Showed That Both Of These Education Methods Can Improve Students Knowledge Of Oral Health. The Conclusion Is There Is No Significant Difference In The Level Of Oral Health Knowledge Between Education Using Paper Toys (Peto) Puppets Method And Lectures Using Power Point

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2015/512/051503724
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 617 Surgery, regional medicine, dentistry, ophthalmology, otology, audiology > 617.6 Dentistry
Divisions: Fakultas Kedokteran Gigi > Kedokteran Gigi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 09 Jun 2015 15:46
Last Modified: 19 Oct 2021 06:39
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/125290
[thumbnail of 08_BAB_6.pdf]
Preview
Text
08_BAB_6.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 05_BAB_3.pdf]
Preview
Text
05_BAB_3.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 07_BAB_5.pdf]
Preview
Text
07_BAB_5.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 10_DAFTAR_PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
10_DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 06_BAB_4.pdf]
Preview
Text
06_BAB_4.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 09_BAB_7.pdf]
Preview
Text
09_BAB_7.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 11_LAMPIRAN.pdf]
Preview
Text
11_LAMPIRAN.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of 03_BAB_1.pdf]
Preview
Text
03_BAB_1.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 01_COVER_+_DAFTAR_ISI.pdf]
Preview
Text
01_COVER_+_DAFTAR_ISI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 02_ABSTRAK_BHS_INDONESIA_+_INGGRIS.pdf]
Preview
Text
02_ABSTRAK_BHS_INDONESIA_+_INGGRIS.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 04_BAB_2.pdf]
Preview
Text
04_BAB_2.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item