Pengaruh Penambahan Bekatul Beras (Oryza Sativa) Terhadap Kadar Protein dan Mutu Organoleptik Susu Berbahan Dasar Kentang (Solanum Tuberosum L.).

Khan, AchmedForest (2014) Pengaruh Penambahan Bekatul Beras (Oryza Sativa) Terhadap Kadar Protein dan Mutu Organoleptik Susu Berbahan Dasar Kentang (Solanum Tuberosum L.). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sebanyak 220-250 juta orang di dunia menderita alergi makanan. Alergi makanan merupakan reaksi menyimpang yang terjadi karena meningkatnya kadar immunoglobulin E (Ig E) sebagai mekanisme pertahanan tubuh. Alergi susu sapi adalah alergi yang sering terjadi, untuk menggantikannya digunakan susu berbahan dasar kedelai. Setelah ditemukan alergi kedelai, maka dikembangkan berbagai penelitian formulasi susu. Salah satunya adalah kentang sebagai bahan dasar, namun olahan susu kentang tidak memiliki kandungan protein. Salah satu bahan makanan yang mengandung protein adalah bekatul beras. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh penambahan bekatul beras (Oryza Sativa) terhadap perubahan kadar protein dan mutu organoleptik pada susu berbahan dasar kentang (Solanum tuberosum L.), serta mendapatkan perlakuan terbaik. Penelitian ini merupakan true experimental dengan rancangan acak lengkap. Persentase penambahan bekatul beras adalah 0%,2%,5%,10% dan 30% dengan masing-masing 5 kali replikasi pada susu berbahan dasar kentang. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji statistik Kruskal Wallis. Hasil penelitian pada setiap perlakuan P0;P1:P2;P3;P4 berturut-turut menunjukkan rerata kadar protein 0,314%;0,619%;1,104%;1,638%;2,976% (p<0,05) dengan modus penerimaan warna 3;2;2;2;1, aroma 3;3;3;3;1, tekstur 3;3;2;2;1, dan rasa 3;2;2;2;1, serta didapatkan Nilai Hasil (NH) tertinggi sebesar 0,48426 yaitu pada penambahan 2% bekatul beras pada susu berbahan dasar kentang. Kesimpulannya adalah penambahan bekatul beras dapat meningkatkan kadar protein tetapi menurunkan mutu organoleptik pada susu yang berbahan dasar kentang, dan perlakuan terbaik pada penelitian ini adalah susu berbahan dasar kentang dengan penambahan 2% bekatul beras.

English Abstract

About 220-250 million people in the world suffer from food allergies. Food allergies is aberrant reaction that occurs because increased level of immunoglobulin E (IgE) as the body’s immune system. Cow’s milk allergy is often happen, soy milk is used to replace it. After the soy allergy is discovered, the research of various milk formulation became evolved. One of which is potato as a base material, but the milk-based potato doesn’t contain protein. The one of the foods that contain protein is rice bran. The purpose research is to know the effect of rice (Oryza Sativa) bran adding to the protein content and the organoleptic quality of potato(Solanum Tuberosum L.)-based milk, and get the best treatment. This research is a true experimental with completely randomized design. The persentation of rice bran addition is 0%,2%,5%,10% and 30% with five replication to the potato-based milk. The Data obtained were analyzed using Kruskal Wallis statistical test. The result for each treatment P0;P1:P2;P3;P4 is showed the mean of protein 0,314%;0,619%;1,104%;1,638%;2,976% (p<0,05) with the receptivity mode for color 3;2;2;2;1, flavor 3;3;3;3;1, texture 3;3;2;2;1, and taste 3;2;2;2;1, the best treatment with the highest value results is 0,48426 that the potato-based milk with the addition of 2% rice bran. The conclusions are the addition of rice bran can increase the protein content to the potato-based milk but can decrease the organoleptic quality to the potato-based milk, and the best treatment is the potato-based milk with the addition of 2% rice bran.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2014/545/051404085
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 613 Personal health and safety > 613.2 Dietetics
Divisions: Fakultas Kedokteran > Ilmu Gizi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 23 Jul 2014 08:57
Last Modified: 22 Oct 2021 02:29
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/124550
[thumbnail of Daftar_Pustaka.pdf]
Preview
Text
Daftar_Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Abstrak_Indonesia_+_Inggris.pdf]
Preview
Text
Abstrak_Indonesia_+_Inggris.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Lampiran.pdf]
Preview
Text
Lampiran.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of BAB_1.pdf]
Preview
Text
BAB_1.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_2.pdf]
Preview
Text
BAB_2.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_3.pdf]
Preview
Text
BAB_3.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_4.pdf]
Preview
Text
BAB_4.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_5.pdf]
Preview
Text
BAB_5.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_6.pdf]
Preview
Text
BAB_6.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_7.pdf]
Preview
Text
BAB_7.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Cover_+_Daftar_Isi.pdf]
Preview
Text
Cover_+_Daftar_Isi.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item