Pengaruh Frekuensi Perebusan Terhadap Kadar Asam Lemak Jenuh Santan Kelapa

Oktaviana, InekeM (2013) Pengaruh Frekuensi Perebusan Terhadap Kadar Asam Lemak Jenuh Santan Kelapa. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Konsumsi asam lemak jenuh di Indonesia tinggi yaitu 18,3% dari total kalori sedangkan anjuran WHO adalah <10%. Salah satu sumber konsumsi asam lemak jenuh yang banyak dikonsumsi adalah santan kelapa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh frekuensi perebusan terhadap kadar asam lemak jenuh santan kelapa. Studi eksperimental post-test control group design dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dilakukan terhadap santan kelapa yang diekstrak dari kelapa hibrida dengan perbandingan parutan kelapa dan air adalah 1:1 dengan berbagai frekuensi perebusan. Pengukuran kadar asam lemak jenuh menggunakan metode kromatografi kolom. Hasil analisis One Way ANOVA menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara frekuensi perebusan dengan kadar asam lemak jenuh santan kelapa (Anova, p<0,005) dan hubungan tersebut dapat diprediksi dengan persamaan regresi ALJ = 17,103% + (1,259% x frek perebusan). Berdasarkan perhitungan batas perebusan santan kelapa adalah 4 kali dan batas konsumsi santan kelapa yang direbus 1 kali adalah 121 g/hari. Kesimpulan dari penelitian ini adalah kadar asam lemak jenuh santan kelapa dipengaruhi oleh frekuensi perebusan dengan kenaikan 1,259% setiap kali direbus. Berdasarkan hasil penelitian ini disarankan untuk membatasi konsumsi santan kelapa yang direbus lebih dari 4 kali.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2013/360/051305061
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 613 Personal health and safety > 613.2 Dietetics
Divisions: Fakultas Kedokteran > Ilmu Gizi
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 21 Jun 2013 09:47
Last Modified: 21 Jun 2013 09:47
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/123640
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item