Upaya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dalam meningkatkan mutu Tenaga Pengajar Sekolah Dasar : studi di Kabupaten Bangkalan

DessyDelifiana (2007) Upaya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dalam meningkatkan mutu Tenaga Pengajar Sekolah Dasar : studi di Kabupaten Bangkalan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Peningkatan mutu pendidikan merupakan hal yang perlu diperhatikan, karena pendidikan memegang peranan penting dalam proses peningkatan sumber daya manusia. Pendidikan yang berkualitas tidak dapat diwujudkan apabila tidak ditunjang dengan kualitas tenaga pengajar (guru) yang memadai. Bukan hanya jumlah guru yang harus mencukupi melainkan mutu tenaga pengajar juga harus baik, sebab jumlah dan mutu tenaga pengajar adalah unsur yang secara langsung ikut menentukan keberhasilan sektor pendidikan. Tujuan penelitian ini pertama, untuk mengetahui dan menganalisis tentang upaya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bangkalan dalam meningkatkan mutu tenaga pengajar sekolah dasar. Kedua, untuk mengetahui dan menganalisis kendala-kendala yang dihadapi dalam upaya meningkatkan mutu tenaga pengajar sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Adapun fokus penelitian ini adalah pertama, Upaya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dalam meningkatkan mutu tenaga pengajar sekolah dasar melalui program pendidikan dan pelatihan bagi guru SD, penyempurnaan kurikulum, pembentukan komponen kelembagaan gugus sekolah (guslah) serta pembinaan guru sekolah dasar. Kedua, Kendala-kendala dalam pelaksanaan upaya peningkatan mutu tenaga pengajar sekolah dasar. Lokasi penelitian ini adalah Kabupaten Bangkalan sedangkan situsnya adalah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bangkalan. Sumber dan jenis data dalam penelitian ini ada dua yakni data primer yang diperoleh dari hasil wawancara dengan Kepala dan Staf Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Kepala Cabang Dinas, pengawas sekolah, kepala sekolah serta beberapa guru sekolah dasar. Data sekunder diambil dari arsip-arsipyang ada. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Instrumen dalam penelitian ini adalah pedoman wawancara, catatan lapangan dan peneliti sendiri. Analisa data dalam penelitian ini terdiri dari empat alur yakni pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa upaya-upaya peningkatan mutu tenaga pengajar sekolah dasar di Kabupaten Bangkalan terdiri dari pelaksanaan pendidikan dan pelatihan, penyempurnaan kurikulum, pembentukan komponen kelembagaan gugus sekolah, kegiatan Pusat Kegiatan Guru (PKG), serta pembinaan guru oleh kepala sekolah dan pengawas sekolah. Dalam pelaksanaan upaya-upaya peningkatan mutu tenaga pengajar sekolah dasar di Kabupaten Bangkalan tiddak terlepas dari kendala-kendala seperti, peningkatan mutu guru melalui pendidikan dan pelatihan telah terlaksana namun tidak semua guru mendapatkan kesempatan untuk mengikuti kegiatan tersebut.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2007
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 17 Jul 2007 00:00
Last Modified: 22 Oct 2021 13:32
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/113180
[thumbnail of bagian_awal.pdf]
Preview
Text
bagian_awal.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf]
Preview
Text
LAMPIRAN.pdf

Download (6MB) | Preview
[thumbnail of BAGIAN_ISI.pdf]
Preview
Text
BAGIAN_ISI.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of RENCANA_STRATEGIS.pdf]
Preview
Text
RENCANA_STRATEGIS.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item