Pengaruh Frekuensi Pemberian Pakan Terhadap Konsumsi Pakan, Produksi Telur, Dan Konversi Pakan Burung Puyuh (Coturnix Coturnix Japonica)

-, Arifuddin (2017) Pengaruh Frekuensi Pemberian Pakan Terhadap Konsumsi Pakan, Produksi Telur, Dan Konversi Pakan Burung Puyuh (Coturnix Coturnix Japonica). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian dilaksanakan di peternakan burung puyuh milik Bapak Iskandar di Desa Ampeldento Kecamatan Karang ploso Kabupaten Malang Jawa Timur pada tanggal 22 Mei – 22 Juni 2017. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh frekuensi pemberian pakan terhadap penampilan produksi burung puyuh (konsumsi pakan, konversi pakan, dan produksi telur). Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam manajemen pemeliharaan burung puyuh dalam hal pemberian pakan. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah burung puyuh betina sebanyak 100 ekor dengan jenis Coturnix coturnix japonica fase petelur. Pengambilan data dilakukan pada umur 75 hari selama 30 hari. Metode penelitian yang digunakan adalah metode percobaan dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan empat perlakuan dan lima ulangan. Masing – masing ulangan terdiri atas lima ekor viii burung puyuh. Analisis data penelitian dilakukan dengan menggunakan analisis ragam (Analisis of Varian = ANOVA) dari Rancangan Acak Lengkap (RAL). Apabila terdapat perbedaan pengaruh yang nyata, maka dilanjutkan dengan Uji Beda Nyata Jujur (BNJ). Hasil Penelitian menunjukkan bahwa perlakuan frekuensi pemberian pakan memberikan pengaruh yang sangat nyata (P<0.01) terhadap konsumsi pakan dan tidak berpangaruh nyata (P>0.05) terhadap produksi telur dan konversi pakan. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa perlakuan frekuensi pemberian pakan memberikan hasil yang tidak sama terhadap konsumsi pakan dengan produksi telur dan konversi pakan. Burung puyuh yang diberikan pakan satu kali per tiga hari menunjukkan angka konsumsi yang tertinggi yaitu 25.941±0.07 dengan produksi telur 76.50±5.31 dan konversi pakan sebesar 3.16±0.25. Berdasarkan hasil keseluruhan yang diperoleh dapat disimpulan bahwa P2 merupakan perlakuan terbaik diantara perlakuan lainnya. Hal ini dikarenakan bahwa pemberian pakan sebanyak 1 kali per dua hari memiliki rataan produksi yang tinggi yakni 80.37±3.82 dengan angka konversi pakan yang rendah yaitu sebesar 2.99±0.13. Saran dari penelitian ini adalah pemberian pakan sebaiknya dilakukan dua hari sekali agar dapat memudahkan peternak dalam manajemen pemberian pakan sehingga dapat meningkatkan produktifitas dan mengurangi tingkat stres pada puyuh dan diimbangi dengan pengontrolan yang baik.

English Abstract

The purpose on this research was to study the effects of feeding frequency toward performance production of layer quails (feed consumption, feed conversion, and hen day production). Therefore, 100 female quails (75 days old)) were applied to completly Random design. There were four treatments (as a different of feeding time; P0=feed was given twice per day, P1=feed was given once per day, P2=feed was given once per two days, and P3 =feed was given once per three days) and five replications (five birds per units). Data on performance were collected for one month analyzed using Anova followed by HSD (Honestly Significant Defferent test). Based on the result it was found that there was no effect of feeding frequency (as treatments) toward egg production (P<0.01) and feed conversion, but there was a significant effect on feed consumption. It was concluded that P2 (128.47±1.48) was the best treatment, since it provided high egg production (80.37±3.82) with lowest feed conversion vi (2.99±0.13). It was suggested that feeding of layer quails would likely given once every two days.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPT/2017/471/051803177
Uncontrolled Keywords: Feeding frequency, quail, feed consumption, HDP, feed conversion.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry > 636.5 Chickens and other kinds of domestic birds > 636.59 Other poultry
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 24 May 2018 02:44
Last Modified: 22 Oct 2021 07:00
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/10971
[thumbnail of BAB I.pdf]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (162kB) | Preview
[thumbnail of COVER A5.pdf]
Preview
Text
COVER A5.pdf

Download (22kB) | Preview
[thumbnail of RIWAYAT HIDUP.pdf]
Preview
Text
RIWAYAT HIDUP.pdf

Download (176kB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf]
Preview
Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB II.pdf]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (177kB) | Preview
[thumbnail of BAB IV.pdf]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAGIAN DEPAN.pdf]
Preview
Text
BAGIAN DEPAN.pdf

Download (222kB) | Preview
[thumbnail of BAB V.pdf]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB III.pdf]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item