Larasati, Galuh Pandu (2018) Fungsi Media Sosial Dalam Aktivitas Jurnalistik (Studi Deskriptif Kualitatif Penggunaan Media Sosial Dalam Aktivitas Jurnalistik Oleh Jurnalis Media Online Malang Voice, Surya Malang, Times Indonesia, Dan Info Kampus). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Teknologi internet web 2.0 melahirkan media sosial dan membuka ruang bagi pengguna untuk saling berinteraksi. Perkembangan media sosial menimbulkan pertanyaan dalam aktivitas jurnalistik, ketika jurnalis tidak lagi mencari berita dengan cara turun lapangan atau wawancara tatap muka, melainkan melalui media sosial. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menjelaskan penggunaan media sosial dalam aktivitas jurnalistik meliputi mencari, mengolah, dan mendistribusikan berita oleh sejumlah jurnalis media online di Malang Raya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan observasi dan wawancara mendalam kepada jurnalis media online Surya Malang, Malang Voice, Indonesia Times, dan Info Kampus. Hasil penelitian ini menemukan bahwa media sosial melengkapi aktivitas jurnalistik dan berperan sebagai sumber berita, referensi ide dan isu berita, dan saluran untuk menyebarluaskan berita. Kehadiran media sosial tidak lantas menggantikan peran lama jurnalis sebagai gatekeeper melainkan melengkapi. Jurnalis di era digital disebut sebagai jurnalistik kurator, yang tugasnya adalah mengakses, menilai, mempresenatsikan, mengontekstualisasi, dan menafsirkan sumber pada media digital dalam sebuah laporan berita. Penelitian ini juga menjelaskan ada beberapa transisi yang terjadi dalam beberapa norma praktik jurnalistik tradisional. Yakni objektivitas bergeser menjadi otentisitas, verifikasi menjadi transparansi, dan otonomi profesional menjadi kolaborasi.
English Abstract
Internet 2.0 web technology brings forth to social media and opens up space for users to interact with each other. The development of social media evokes questions in journalistic activity, when journalists are no longer looking for news by way of field trips or face-to-face interviews, but through social media. The purpose of this research is to describe and explain the use of social media in journalistic activities including searching, processing, and distributing news by a number of online media journalists in Malang Raya. This research uses descriptive qualitative research method with in-depth observation and interview to online media journalists of Surya Malang, Malang Voice, Indonesia Times, and Campus Info. The results from this study indicate that social media complements journalistic activity and has role as a source of news, reference ideas and news issues, and also channels to disseminate news. The presence of social media does not necessarily replace the old role of journalist as a gatekeeper but rather to complete. Journalists in the digital age are called curative journalism, to access, rate, present, contextualise, and interpret sources on digital media in a news report. This study also explains there are some transitions that occur in some norms of traditional journalistic practice. Those are, objectivity that shifts into authenticity, verification becomes transparency, and professional autonomy becomes collaboration.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIS/2018/156/051802804 |
Uncontrolled Keywords: | Jurnalistik, praktik jurnalistik, jurnalisme online, media sosial, gatekeeeper, jurnalistik kurasi |
Subjects: | 300 Social sciences > 302 Social interaction > 302.2 Communication > 302.23 Media (Means of communication) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 16 May 2018 03:22 |
Last Modified: | 18 Oct 2021 06:30 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/10573 |
![]() |
Text
BAGIAN DEPAN.pdf Restricted to Registered users only Download (341kB) |
![]() |
Text
BAB I.pdf Restricted to Registered users only Download (156kB) |
![]() |
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
![]() |
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (165kB) |
![]() |
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
![]() |
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (21kB) |
![]() |
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (287kB) |
![]() |
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Registered users only Download (167kB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |